Investasi, Saham

Mengenal Lebih Dalam, Apa itu IDX BUMN 20

saham idx bumn20

Ajaib.co.id – Seorang investor dalam pasar modal hendaknya memahami segala istilah-istilah dalam pasar modal, salah satunya yaitu memahami indeks dalam saham. Bursa Efek Indonesia (BEI) sebagai fasilitator dalam perdagangan efek pasar modal telah mengeluarkan beragam indeks saham. Indeks tersebut dapat dijadikan acuan bagi investor atau pelaku pasar dalam berinvestasi. Diantara indeks tersebut adalah IDX BUMN 20.

Mengenal IDX BUMN 20

IDX BUMN 20 adalah indeks yang di dalamnya berisi 20 saham perusahaan pelat merah atau BUMN (Badan Usaha Milik Negara) yang terpilih karena memiliki kriteria standarisasi indeks tersebut dan tentunya memiliki kinerja yang baik.

Indeks ini dapat membantu dan mempermudah kamu selaku investor untuk memilih saham-saham perusahaan BUMN (Badan Usaha Milik Negara) untuk diinvestasikan.

IDX BUMN20 berisi perusahaan BUMN (Badan Usaha Milik Negara), BUMD (Badan Usaha Milik Daerah) dan afiliasinya (merupakan anak perusahaan atau terdapat kepemilikan saham oleh pemerintah) yang telah listing (tercatat di bursa) selama 6 bulan terakhir.

IDX BUMN 20 ini dihitung menggunakan metode Capped Free Float Adjusted Market Capitalization Weighted dan mengenakan batas pembobotan indeks paling tinggi untuk suatu saham adalah sebesar 15%. Evaluasi mayor IDX BUMN 20 dilakukan di Januari dan Juli, sedangkan evaluasi minor dilakukan di April dan Oktober.

Baca juga: Apa itu Indeks Saham dan Apa Saja Jenis-Jenisnya?

Daftar Saham IDX BUMN 20

Berikut merupakan saham-saham yang terdapat dalam IDX BUMN 20 berdasarkan hasil evaluasi minor dalam periode 11 Mei 2022 s.d. 2 Agustus 2022 :

1. ADHI – Adhi Karya (Persero) Tbk.

2. ANTM – Aneka Tambang Tbk.

3. BBNI – Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk

4. BBRI – Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk

5. BBTN – Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk

6. BJBR – Bank Pembangunan Daerah Jawa Barat dan Banten Tbk.

7. BJTM – Bank Pembangunan Daerah Jawa Timur Tbk

8. BMRI – Bank Mandiri (Persero) Tbk.

9. ELSA –  Elnusa Tbk.

10. JSMR – Jasa Marga (Persero) Tbk.

11. KAEF – Kimia Farma Tbk.

12. PGAS– Perusahaan Gas Negara Tbk.

13. PTBA – Bukit Asam Tbk.

14. PTPP – PP (Persero) Tbk.

15. SMBR – Semen Baturaja (Persero) Tbk.

16. SMGR – Semen Indonesia (Persero) Tbk.

17. TINS – Timah Tbk.

18. TLKM – Telkom Indonesia (Persero) Tbk.

19. WIKA – Wijaya Karya (Persero) Tbk.

20. WSKT – Waskita Karya (Persero) Tbk.

Manfaat Berinvestasi pada Saham BUMN

Berinvestasi saham sejatinya memiliki risiko yang cukup tinggi, namun berinvestasi pada saham BUMN seringkali dianggap lebih aman karena merupakan perusahaan yang dimiliki oleh negara.

Negara pun juga ikut berperan dalam mengelola kinerja perusahaan dan tentunya juga berperan dalam keberlangsungan perusahaan BUMN.

Berinvestasi pada saham BUMN juga mayoritas memiliki likuiditas yang baik, oleh karena itu daftar saham yang masuk ke indeks LQ45 juga didominasi oleh saham BUMN.

Selain LQ45, saham-saham BUMN juga terlihat pada indeks High Dividen 20, artinya selain memiliki likuiditas yang baik sehingga aman untuk di investasi jangka Panjang, saham BUMN pun juga rutin dalam membagi dividen untuk para pemegang sahamnya.

Sudah paham dan kenal arti IDX BUMN 20 kan? Yuk, mulai berinvestasi di saham-saham pilihan kamu.

Artikel Terkait