Asuransi & BPJS

Asuransi Pendidikan BRI, Ketahui Pengertian dan Bedanya dengan Tabungan Pendidikan

asuransi-pendidikan-bri

Ajaib.co.id – Asuransi pendidikan BRI dapat menjadi pilihan bagi orang tua yang ingin menyiapkan masa depan buah hati. Sebelum menentukan pilihan, sebaiknya kamu memahami apa yang dimaksud asuransi pendidikan anak BRI serta beda asuransi pendidikan dan tabungan pendidikan.

Pendidikan memang tidak menjamin kesuksesan, tetapi dengan pendidikan seseorang bisa memiliki banyak pengetahuan. Tidak hanya itu, ada banyak sekali manfaat dari proses mengenyam pendidikan. Hanya saja, tidak dapat dipungkiri bahwa semakin hari biaya sekolah semakin meningkat. Oleh karena itu orang tua perlu mempersiapkan dana lebih awal, salah satunya dengan menyiapkan asuransi pendidikan.

Apa yang Dimaksud Asuransi Pendidikan?

Mungkin masih banyak yang belum mengetahui tentang apa yang dimaksud asuransi pendidikan. Terlebih lagi calon orang tua yang baru menikah dan ingin mempersiapkan pendidikan terbaik bagi anaknya. Sebetulnya asuransi pendidikan hampir sama seperti jenis asuransi lain. Perbedaanya hanya terletak pada penambahan investasi.

Pada asuransi pendidikan nasabah akan mendapatkan perlindungan untuk pendidikan anaknya di masa yang akan datang. Kelebihan lain yaitu orang tua akan mendapatkan asuransi jiwa bila memilih jenis asuransi ini.

Jadi apabila terjadi sesuatu hal di luar keinginan yang membuat orang tua tidak bisa memberi nafkah, asuransi pendidikan akan memberikan santunan pada anak sesuai ketentuan yang tertera di polis asuransi.

Asuransi pendidikan anak memiliki banyak sekali kelebihan. Bila kamu tertarik untuk daftar asuransi ini, mungkin keunggulan yang diberikan pada produk ini bisa menjadi pertimbangan. Apa saja? Simak di bawah!

  • Merupakan gabungan investasi dan perlindungan pendidikan anak. Serta asuransi jika pemberi nafkah meninggal dunia, menderita cacat, mengidap penyakit kronis, dan lainnya sesuai perjanjian awal.
  • Memberikan proteksi asuransi untuk orang tua dan anak.
  • Dapat memilih tahapan dana pendidikan sesuai keinginan sampai pembayaran masa premi asuransi berakhir.

Perbedaan Asuransi Pendidikan dengan Tabungan Pendidikan

Selain asuransi pendidikan, persiapan untuk dana sekolah anak di masa depan juga bisa dilakukan dengan produk tabungan pendidikan. Sekilas hampir sama karena tujuannya serupa, tetapi ada beda asuransi pendidikan dan tabungan pendidikan.

Supaya kamu tidak salah menentukan pilihan untuk persiapan biaya sekolah anak, sebaiknya pahami secara detail apa saja perbedaan dan kelebihan dari keduanya. Pahami beda asuransi pendidikan dan tabungan pendidikan melalui ulasan berikut!

Berasal dari Lembaga yang Berbeda

Umumnya asuransi pendidikan ditawarkan oleh perusahaan asuransi sebagai lembaga yang tidak memiliki bank, melainkan manajer investasi. Sedangkan tabungan pendidikan berupa deposito yang disimpan dalam sebuah akun bank. Walaupun sekarang ada pula bank yang menawarkan produk asuransi pendidikan anak.

Jangka Waktu

Apabila kamu berniat untuk memberikan pembiayaan pendidikan pada anak dalam jangka panjang. Sebaiknya memilih jenis produk asuransi pendidikan. Misal untuk biaya masuk universitas, padahal anak masih kecil.

Mengapa? Karena tabungan pendidikan ada yang berupa deposito, sehingga memiliki batas waktu yang cukup pendek. Biasanya maksimal sampai 5 tahun sejak penyimpanan awal.

Penggunaan Produk

Karena tabungan pendidikan dapat berupa deposito yang memiliki tempo, sehingga tidak bisa diambil sebelum waktu berakhir. Sifatnya juga spesifik yang hanya dapat digunakan untuk biaya pendidikan.

Lain halnya dengan asuransi pendidikan yang seperti investasi, sehingga ada kemungkinan mendapatkan keuntungan lebih dari premi yang telah dibayarkan.

Jadi selain untuk memberikan biaya pendidikan, produk ini juga memberikan manfaat berkelanjutan. Namun dapat disesuaikan dengan jenjang pendidikan anak.

Karakter Produk

Asuransi pendidikan mencakup asuransi jiwa orang tua serta dana investasi untuk kebutuhan pendidikan anak nantinya. Berbeda dengan tabungan pendidikan yang hanya fokus pada pembiayaan pendidikan saja.

Dari karakter produk, term of condition, dan peraturan yang ditetapkan antara keduanya pun sangat berbeda.

Manfaat yang Diberikan

Kamu bisa mendapatkan tabungan dan dana investasi serta asuransi jiwa jika memilih asuransi pendidikan. Dengan begitu, dana yang diinvestasikan dapat bertambah untuk persiapan biaya sekolah.

Sedangkan tabungan pendidikan hanya bisa mencukupi biaya pendidikan. Kelengkapan dana lain tidak termasuk di dalamnya.

Tabungan pendidikan lebih bisa diprediksi, tetapi tidak dengan asuransi pendidikan yang memang basisnya investasi. Jadi bisa saja dana yang diinvestasikan mengalami kerugian akibat ekonomi, likuiditas, dan lain sebagainya.

Risiko yang Terjadi

Semua investasi pasti mengalami risiko, meski memang keuntungan yang diperoleh bisa saja besar. Akan tetapi, tabungan pendidikan memiliki risiko yang lebih kecil dibandingkan dengan asuransi pendidikan. Walaupun pembiayaan asuransi pendidikan bisa saja secara menyeluruh, sedangkan tabungan pendidikan tidak.

Apakah di BRI Ada Asuransi Pendidikan?

Seperti yang sudah dijelaskan tadi, asuransi pendidikan anak BRI termasuk layanan yang patut dipertimbangkan. Kendatipun biasanya asuransi ditawarkan oleh perusahaan swasta, tetapi BRI juga tidak mau kalah untuk membantu menyiapkan dana pendidikan anak melalui anak usahanya yakni BRI Life. Salah satunya dengan produk BRI Life Danasiswa Syariah.

Produk asuransi pendidikan BRI tersedia secara konvensional dan syariah. Sistem keduanya hampir sama, hanya prinsip yang digunakan saja berbeda. Namun tetap digunakan untuk pembiayaan anak yang juga tergabung sebagai dana investasi.

Untuk pembayaran asuransi pendidikan BRI kamu dapat memilih sesuai kebutuhan, yakni mulai dari 5 tahun. Pembayarannya bertahap sesuai jenjang yang sudah ditentukan. Hanya saja untuk premi reguler wajib dibayar minimal 2 tahun dengan periode. Pilihan periode tersebut yaitu tahunan, semester, per tiga bulan atau bulanan.

Tabel Asuransi Pendidikan BRI

Supaya lebih jelas lagi, kamu bisa melihat tabel asuransi pendidikan BRI di bawah ini. Dikutip dari Lifepal, berikut ini simulasi persentase manfaat yang akan diterima nantinya.

Calon nasabah / tertanggungTuan A (45 tahun)
Penerima manfaatRaisa (3 tahun)
Masa asuransi21 tahun
Masa pembayaran premi10 tahun
Rencana Dana Pendidikan (RDP)50 juta
Premi tahunan5 juta

Manfaat akan diambil dari total persentase tahapan dana pendidikan saat tingkat TK sampai SMA. Lalu, diambil dari nilai persentase tunai polis. Apabila anak sudah memasuki jenjang sarjana. Sehingga pembiayaan yang akan diberikan untuk anak yaitu:

Usia 4 tahundibayarkan 5% dari RDPRp 2.500.000
Usia 5 tahundibayarkan 10% dari RDPRp 5.000.000
Usia 6 tahundibayarkan 15% dari RDPRp 7.500.000
Usia 12 tahundibayarkan 20% dari RDPRp 10.000.000
Usia 15 tahundibayarkan 25% dari RDPRp 12.500.000
Usia 18 tahundibayarkan 30% dari NTRp 7.327.500
Usia 19 tahundibayarkan 35% dari NTRp 6.207.250
Usia 20 tahundibayarkan 40% dari NTRp 4.694.000
Usia 21 tahundibayarkan 50% dari NTRp 3.445.500
Usia 22 tahundibayarkan 100% dari NTRp 3.003.00

Mengapa asuransi pendidikan BRI layak dipertimbangkan? Karena asuransi yang ditawarkan oleh anak usaha bank milik negara ini termasuk salah satu asuransi pendidikan anak terbaik. Pastinya tepercaya dan minim risiko.

Itulah informasi mengenai asuransi pendidikan anak BRI yang dapat menjadi salah satu pilihan bagi orang tua. Supaya tidak salah memilih produk, pahami terlebih dulu apa yang dimaksud asuransi pendidikan anak BRI serta beda asuransi pendidikan dan tabungan pendidikan.

Artikel Terkait