Emas

American Gold Eagle, Koin Lambang Elang Emas Paling Dicari

Ajaib.co.id – American Gold Eagle adalah salah satu keping emas yang paling dikenal dan diminati oleh investor di seluruh dunia. Hal ini salah satunya karena desain yang indah dan kemurnian emas yang digunakan. Koin ini memiliki gambar elang emas terbang melintasi sarangnya di salah satu sisinya dan Liberty di sisi lainnya.

Koin emas ini bukan hanya dijadikan instrumen investasi namun juga koleksi di kalangan penggemarnya. Nilainya sebagai instrumen investasi sangat tinggi karena kandungan logam mulia emas yang dimiliki. Emas dikenal memiliki harga yang relatif stabil dan trennya naik terus. Selain itu, minat pasar yang tinggi pada koin ini juga menambah nilainya.

Ajaib merangkum hal yang harus kamu ketahui mengenai emas batangan dari negeri Trump ini.

1. Apa Itu American Gold Eagle?

Koin emas ini merupakan emas batangan resmi yang diproduksi Amerika Serikat, sama seperti emas Antam di Indonesia. Pertama kali diproduksi dan dirilis ke publik pada tahun 1986 setelah sebelumnya disahkan dalam undang-undang Gold Bullion Coin Act of 1985. Setiap keping koin emas ini mengandung emas setara 22 karat, yang artinya gold content-nya mencapai 91,67%. Sisanya merupakan precious metal content yang terdiri dari silver and copper, berupa 3% kandungan perak dan 5,33% tembaga.

Perpaduan ini dipercaya kombinasi sempurna nilai emas yang tinggi dan keping emas yang tahan lama. United States Government pertama kali merilis seri Gold Eagle ini untuk kolektor. Karena itulah desain dan bentuk fine gold coin ini diistimewakan. Sang desainer, Augustus Saint-Gaudens, dipilih langsung oleh President Theodore Roosevelt untuk kemudian menghadirkan desain yang lebih baru dari American Eagle Gold Coin.

Desain tersebut berupa Lady Liberty holding a torch in her right hand and carrying an olive branch in her left, dengan gambar Capitol building di lata sebelah kiri. Sedangkan di reverse side alias sisi sebaliknya berupa sarang bald eagle yang penuh dengan burung juga membawa cabang pohon olive.

Sedianya tahun 2021 akan dicetak emas batangan Gold Eagle dengan desain baru. Akan ada berbagai fitur baru untuk bentuk emas ini termasuk teknologi anti pemalsuan. Tentu saja ini juga bisa masuk dalam investment portfolio milikmu nantinya.

2. Berapa Harga American Gold Eagle Koin?

Sama seperti emas lainnya, harganya sangat bergantung dengan fluktuasi harga pasar. Hanya saja koin emas ini dijual dengan harga kisaran USD1.200 sampai dengan USD1.300 untuk 1 troy ons koin. Harga tersebut berlaku untuk pembelian secara online pada 2017 lalu. Untuk diketahui, troy ons adalah satuan emas yang digunakan pasar internasional. Satu troy ounces sama dengan 31,1035 gram.

3. Ada Berapa Tipe American Gold Eagle yang Tersedia?

Koin emas ini disediakan dalam empat tipe sesuai dengan beratnya masing-masing. Namun tidak perbedaan kandungan emas di empat tipe emas tersebut, yakni sama-sama mengandung 91,67% emas. Semua tipe memiliki kandungan berbeda-beda, namun campuran yang sama yaitu perak dan tembaga.

Tambahan logam ini dimaksudkan agar koin tersebut lebih tahan lama dan kuat. Setiap tipe memiliki kandungan emas yang sesuai dengan nama tipenya masing-masing. Tersedia ukuran 1 troy ons, 1/2 troy ons, ¼ troy ons, dan terakhir ukuran terkecilnya yakni 1/10 troy ons. Sebenarnya, berdasarkan regulasi yang ditetapkan, American Gold Eagle hanya akan dihadirkan dalam varian 1 oz, 1/2 oz 1/4 oz 1/10 oz dan beruda dua tipe yakni koin dan batangan.

4. Berapa Nilai American Gold Eagle?

Nilai koin emas ini bergantung pada kondisi pasar termasuk kesediaan dan minat pasar. Namun, diperkirakan 1 koin dengan berat 1 troy ons saat ini bernilai rata-rata sekitar USD2.500 sampai USD3.000. Sedangkan koin dengan berat ½ troy ons bernilai di bawah USD1.000 sedangkan koin ukuran terkecilnya, 1/10 troy ons memiliki harga berkisar USD450.

5. Di Mana Bisa Beli Koin Emas Ini?

Kamu mungkin sekarang sudah paham nilai koin emas ini sebagai alat investasi. Jika ingin memilikinya, kamu bisa membeli secara online maupun penjual emas batangan lainnya yang tepercaya. Cara membelinya juga sama saja seperti emas asing lainnya seperti emas London. Pastikan tempat kamu membeli benar-benar terpercaya agar tidak tertipu dan malah merugi.

Investasi Koin Emas, Masih Jarang tapi Tak Kalah Berkilau

Berinvestasi emas sudah dilakukan manusia sejak jauh hari. Dari dulu hingga sekarang, emas merupakan logam mulia pilihan investasi yang paling diminati semua orang. Nilainya tidak pernah turun, emas juga merupakan lambang kekuasaan dan kekayaan. Emas efektif sebagai sarana melindungi nilai aset dari inflasi dan fluktuasi nilai tukar. Selain itu instrumen investasi ini juga mudah diuangkan.

Banyak kelebihan yang dimiliki, tetapi salah satu kelebihan utamanya adalah kemampuan dalam menaklukan inflasi. Berapa pun tingkat inflasi, harganya tidak akan menurun. Emas efektif sebagai sarana investasi jangka panjang yang memberikan hasil menguntungkan.

Namun umumnya bentuknya berupa emas batangan atau perhiasan. Sedangkan koin emas termasuk American Gold Eagle masih relatif jarang. Jenis aset ini juga bisa kamu pertimbangkan kalau kau tertarik dengan logam mulia ini.

Koin emas memiliki desain yang berbeda di setiap sisinya dan biasanya berganti dari tahun ke tahun. Umumnya setiap koin emas memiliki nilai nominal emas tersebut dan tahun pembuatan disalah satu sisinya dan kemurnian serta beratnya di sisi lainnya.

Ada dua jenis koin yang dikeluarkan Antam saat ini, yaitu koin emas standar disebut dengan Dinar dan koin perak standar bernama Dirham. Sebagian besar masyarakat membeli Dinar untuk dimanfaatkan sebagai simpanan atau alat investasi.

Hal ini karena koin emas memiliki nilai tinggi setara dengan emas global, bentuknya yang collectable item dan sesuai dengan konsep syariah jadi pertimbangannya. Namun, tak sedikit pula masyarakat yang masih ragu untuk menjadikan logam mulia ini pilihan investasi karena dianggap hanya untuk kalangan muslim saja.

Sementara harga Dinar sendiri berubah-ubah mengikuti harga emas dunia. Jadi jika ketika harga emas naik, maka harga Dinar pun akan ikut melonjak. Apalagi koin ini pada waktu tertentu diproduksi dengan seri dan bentuk yang unik sehingga lebih terasa eksklusivitasnya.

Seperti pada bulan Agustus 2019 kemarin, salah satu platform untuk jual, beli, simpan emas bernama Treasury meluncurkan koin emas bertema Koin Nusantara yang bercorak kebudayaan daerah Padang dan Lombok. Untuk koin emas senilai 24 karat dikatakan hanya dicetak terbatas sebanyak seribu koin saja. Mungkin saja ada dari kamu yang sudah membelinya.

Umumnya di Indonesia, instrumen yang banyak dipilih ialah koin emas dinar. Dinar emas bisa jadi benda investasi juga di tengah situasi sekarang ini. Namun, perlu perhatian lebih ketika investasi karena dinar berbeda dengan investasi emas logam mulia dan perhiasan emas.

Supaya tidak merugi, kita harus sudah tahu seluk beluk dari koin dan atau dinar emas. Untuk koin emas, di Indonesia sendiri populer dengan investasi koin emas yang bernama dinar di antara koin emas lainnya. Akan tetapi, koin emas tidak hanya dinar saja. Di Indonesia dan juga negara lain, banyak koin emas yang bukan merupakan dinar yang mana ditampilkan dengan berbagai desain.

Berbicara tentang harga dari suatu koin emas, dapat dikatakan harganya amat beragam. Harganya dimulai dari ratusan ribu hingga sebesar miliaran rupiah. Koin emas juga banyak dijadikan investasi oleh berbagai negara. Ada lima negara yang memiliki cadangan emas moneter terbesar di dunia adalah Amerika Serikat, Jerman, Italia, Prancis, dan Rusia.

Kendati dinar emas bisa investasi, namun dinar emas memiliki salah satu kekurangan yang dianggap tidak likuid bila dikomparasikan dengan emas logam mulia dan atau emas perhiasan. Kamu hanya baru dapat memasarkan dinar di pegadaian dan atau bank syariah. Kekurangan lainnya dari dinar, yakni biaya cetak dinar masih lumayan tinggi yakni 3% – 5% dari harga jual.

Buat kamu yang masih bingung apakah investasi koin dinar emas sama untungnya dengan emas batangan, perlu menyimak sejumlah keunggulannya yaitu:

a. Dari segi ketahanannya, koin lebih kuat dibandingkan emas batangan karena punya kadar sebesar 22 karat. Oleh karena itu, jika tanpa sengaja terjatuh atau kena benturan, ia tidak akan gampang cacat atau lecet. Dengan begitu harga jualnya akan tetap terjaga.

b. Lebih fleksibel saat diperjualbelikan karena memiliki satuan tunggal. Contohnya, Anda memiliki 15 dinar, tapi kamu butuh 5 dinar untuk dicairkan. Maka, kamu dapat menjual yang 5 dinar tersebut dan 10 dinarnya bisa tetap kamu simpan.

c. Harga jualnya hanya berselisih 4% dari harga ketika dibeli.

d. Apabila digadaikan ke bank Syariah, nilai koin emas bisa mencapai 90% dari harga taksirannya.Apabila nasabah ingin menjual koinnya, maka setiap agen Dinar wajib untuk membeli kembali (buy back) dari nasabahnya.

e. Mendapat pengakuan berupa sertifikat Komite Akreditasi Nasional dan London Bullion Market Association yang diakui secara internasional.

f. Bagi kaum muslimin dan muslimah, berinvestasi koin berarti menjalankan syariat agama Islam. Terlebih koin Dinar ini bisa kamu jadikan sebagai mahar untuk pernikahan.

Namun, karena koin emas termasuk dalam kategori perhiasan maka dikenakan pertambahan pajak pertambahan nilai sebesar 10% yang jadi kekurangannya. Selain itu koin emas dinar ini akan sulit jika dijual pada toko-toko emas, karena memang tidak sembarangan tempat untuk menjualnya. Akan tetapi, melihat nilainya yang setara dengan emas dunia membuat koin Dinar tetap bagus dijadikan alat investasi.

Artikel Terkait