Bisnis & Kerja Sampingan

5 Peluang Kerja dari Rumah Berpenghasilan Tinggi

peluang kerja dari rumah

Ajaib.co.id. Istilah work from home (WFH) banyak digaungkan pasca wabah virus Corona beredar masif di Indonesia. Banyak perusahaan atau kantor yang menganjurkan pekerjanya untuk kerja dari rumah untuk menghindari kontak fisik. Pengaturan ini terasa asing bagi sebagian kalangan karena memiliki tantangan tersendiri.

Mekanisme bekerja dari rumah sendiri sebenarnya bukan hal yang asing dalam dunia kerja. Sudah ada sejumlah industri yang mengatur karyawannya untuk bekerja dari rumah dengan mekanisme masing-masing. Hal terpenting adalah hasil kerjanya tetap berkualitas dan bisa dipertanggungjawabkan.

Namun memang bekerja dari rumah atau work from home (WFH) belum begitu familiar di Indonesia. Penerapannya baru sebatas di industri atau profesi tertentu saja. Namun kini banyak profesi dipaksa untuk memindahkan meja kerjanya ke rumah untuk demi menghindari peneyebaran virus yang lebih buruk.

Bahkan kalangan Aparatur Sipil Negara (ASN) juga telah diatur untuk menerapkan hal ini sesuai dengan kebijakan dari Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) lewat Badan Kepegawaian Negara (BKN). Kebijakan ini ditetapkan hingga 31 Maret 2020 namun agaknya akan diperpanjang karena wabah ini belum jua berkurang.

Bagi yang biasa bekerja di kantor, perubahan kerja dari rumah terasa menyulitkan dan tidak produktif. Ada banyak gangguan yang didapatkan misalnya dari anak atau urusan rumah tangga lainnya. Namun sebenarnya fase ini bisa menjadi momen untuk menyadari bahwa kerja dari rumah sebenarnya bisa sama menghasilkan dan produktid seperti ketika kamu bekerja di kantor lho.

Tetap Kerja dari Rumah Pasca Virus Corona, Apa Saja Peluang Kerjanya?

Tren kerja dari rumah sudah berjalan beberapa tahun belakangan. Minat ini muncul karena salah satunya perjalanan ke kantor yang panjang, macet dan menghabiskan banyak waktu. Di sisi lain, korporasi juga merasa jika kebijakan work from home terasa lebih produktif bagi karyawannya.

Eropa dan Amerika sudah lebih dulu memutuskan untuk mengatur bahwa banyak profesi yang bisa dikerjakan dari rumah. Namun untuk menciptakan tren serupa di Indonesia tidak semudah itu. Pasalnya memang profesi yang memungkinkan bekerja dari rumah masih terbatas dan harus disokong dengan fasilitas yang memadai khususnya gadget dan jaringan internet.

Namun tetap saja banyak orang mulai mempertimbangkan pekerjaan yang bisa dilakukan di rumah. Sudah banyak orang yang berpikir kerja dari rumah membebaskan mereka dalam mengatur waktu. Karenanya, banyak yang mulai mencari inspirasi peluang kerja dari rumah.

Bahkan, dengan memanfaatkan peluang kerja dari rumah bisa menghasilkan uang yang cukup besar. Hal ini disebabkan perkembangan teknologi yang terus maju dan mengubah sudut pandang masyarakat dalam bekerja. Andai kamu cermat dalam melihat peluang, ada banyak sekali pekerjaan dengan gaji tinggi yang dapat dilakukan di rumah.

Berikut lima peluang kerja dari rumah yang mendapatkan banyak penghasilan.

1. Penerjemah

Menurut data dari Biro Statistik Tenaga Kerja, kebanyakan penerjemah melakukan pekerjaannya dari rumah. Pasalnya, penerjemah seringkali bekerja di bawah tenggah waktu yang ketat. Meskipun pekerjaan ini terkadang membutuhkan gelar sarjana, persyaratan yang paling penting bagi penerjemah, tentu saja kelancaran setidaknya dua bahasa.

Upah kerja untuk karir ini adalah Rp 10.000.000 hingga Rp 20.000.000, tergantung dari tingkat kesulitan dan banyaknya bahan yang harus diterjemahkan. Jenis bahasa yang diterjemahkan juga menentukan besaran upah yang diterima.

2. Penulis Lepas

Seorang penulis diperlukan untuk merumuskan sebuah artikel, membuat konten, dan menemukan ide kreatif yang akan mengisi halaman hampir di setiap situs internet. Umumnya mereka perlu waktu untuk membaca banyak referensi untuk mendapatkan ide tulisannya. Karena itu, sistem kerja dari rumah palig cocok bagi profesi ini.

Situs seperti Freelancer.com atau Fiverr adalah situs bagi kamu yang ingin mencari pekerjaan sebagai penulis lepas. Agar mendapat proyek, kamu mungkin perlu memiliki portofolio atau setidaknya beberapa contoh tulisan yang dapat kamu sertakan seiringan dengan resume.

Untuk gaji yang didapatkan biasa bervariasi tergantung untuk siapa kamu menulis, dan seberapa banyak tulisan yang kamu buat. Umumnya, per artikel akan dihargai minimal Rp 35.000 hingga Rp 100.000, bahkan lebih. Tentunya hal ini bergantung pada portfolio yang dimiliki.

3. Manajer Media Sosial

Di setiap perusahaan besar, banyak menggunakan media sosial sebagai sarana untuk menjangkau pelanggan mereka secara langsung. Media sosial diperlukan karena tidak perlu mengeluarkan banyak uang untuk membayar iklan di televisi, cetak, atau radio.

Namun, tidak setiap bisnis besar memiliki seseorang untuk mengelola akun media sosial mereka. Oleh karena itu, semakin banyak individu mulai memasarkan diri mereka sebagai manajer media sosial.

Manajer media sosial biasanya mendapatkan penghasilan yang sama dengan asisten virtual, dengan tarif Rp5.000.000 atau lebih. Beberapa manajer media sosial juga dapat bekerja untuk retainer atau berkelanjutan.

4. Blogger

Di zaman mileniall seperti ini, pekerjaan sebagai blogger merupakan peluang mengeruk banyak uang. Menjadi seorang blogger tidak seperti pekerjaan lain di rumah sehingga kamu harus muncul dan membangunnya sendiri.

Beberapa blogger menghasilkan uang melalui iklan afiliasi, posting sponsor, Google Adsense, dan penjualan produk. Penghasilan seorang blogger tidak dapat diukur karena pekerjaan ini ditentukan oleh seberapa populer situs yang kamu bangun.

5. Investor Saham

Satu lagi pekerjaan yang bisa dilakukan di rumah adalah investor. Asalkan kamu memiliki gadget dan internet maka dengan mudah akses terhadap saham-saham atau situs tempat kamu menginvestasikan uang dapat dibuka. Saat ini semakin mudah akses untuk berinvestasi saham sehingga kamu bisa melakukannya dari rumah saja.

Kamu dapat berinvestasi dengan nominal yang terbilang cukup kecil, yaitu hanya dengan Rp100.000, untuk memiliki pendapatan pasif dengan bunga efektif mulai dari 18 persen per tahun. Kamu juga bisa berinvestasi lewat reksa dana saham bersama Ajaib dengan modal Rp10.000 saja.

Pastinya ini akan lebih menguntungkan dibandingkan dengan sekedar menabung uang di bank. Di samping itu, kamu juga bisa menikmati efek compounding yang menekankan konsep bunga-berbunga.

Lima profesi di atas bisa dilakoni bagimu yang ingin kerja dari rumah saja namun tetap mendapatkan penghasilan stabil. Namun tidak menutup kemungkinan ada banyak pekerjaan lain yang juga bisa menerapkan sistem WFH. Pasca situasi buruk ini terlewatkan mungkin kamu bisa menimbangkan kembali apakah pekerjaanmu bisa diubah menjadi metode dengan kerja dari rumah beserta baik buruk penerapannya.


Ajaib merupakan aplikasi investasi reksa dana online yang telah mendapat izin dari OJK, dan didukung oleh SoftBank. Investasi reksa dana bisa memiliki tingkat pengembalian hingga berkali-kali lipat dibanding dengan tabungan bank, dan merupakan instrumen investasi yang tepat bagi pemula. Bebas setor-tarik kapan saja, Ajaib memungkinkan penggunanya untuk berinvestasi sesuai dengan tujuan finansial mereka. Download Ajaib sekarang.

Artikel Terkait