Saham

Saham MYOR: Perusahaan F&B yang Bisa Kamu Miliki!

Saham MYOR: Perusahaan Makanan dan Minuman yang Bisa Kamu Miliki!

Aktivitas makan dan minum memang sudah menjadi kegiatan yang pasti akan dilakukan setiap harinya, kamu bisa membeli dan mendapatkan makanan dan minuman di pasar, toko, bahkan supermarket terdekat. Makanan yang kamu makan setiap harinya bisa berupa makanan berat dan makanan ringan, untuk makanan ringan sebut saja biskuit, wafer, cokelat, kembang gula, dan lain sebagainya. Tidak dipungkiri berbagai macam produk dan merek dari makanan ringan atau cemilan tersebut merupakan produksi yang dihasilkan oleh perusahaan Mayora. PT Mayora Indah Tbk (Saham MYOR) merupakan salah satu perusahaan terbesar di Indonesia yang bergerak di bidang makanan dan minuman. Di mana perusahaan ini juga menjadi salah satu dari sekian banyaknya perusahaan dengan bisnis serupa yang melantai di bursa saham.

Kode saham PT Mayora Indah Tbk, yaitu saham MYOR sudah terdaftar pada Bursa Efek Indonesia (BEI). Sudah hampir 30 tahun lamannya MYOR melantai di bursa saham, saham ini dapat dikatakan laris manis untuk para investor. Buat kamu yang tertarik memiliki saham ini di bursa saham, Anda bisa simak artikel berikut terkait fakta-fakta menarik PT Mayora Indah Tbk (MYOR).  

Salah Satu Market Cap Terbesar di Bidang Makanan dan Minuman

Ketika IPO dilakukan pada 4 Juli 1990, harga saham yang ditawarkan Rp9.300 per saham, dengan persentase saham yang dilepas ke publik sebesar 47,62%. Jumlah saham yang ditawarkan mencapai 3.000.000 saham, dan memperoleh dana segar Rp27.900.000.000. Saat ini rentang harga harian saham MYOR mencapai Rp2.470-Rp2.510 per saham dengan jumlah saham yang beredar 22.358.699.725 saham. Dividen saham MYOR juga mencapai 1,16% tahun 2018.

Hal ini membuat market cap saham MYOR menyentuh Rp55,67 triliun dan menjadikan perusahaan Mayora ini menduduki peringkat ketiga. Yang mana, hanya kalah dengan perusahaan Indofood.

Pembagian Dividen

Saham MYOR tercatat membagikan dividen kepada pihak investor sebesar Rp160 per saham (2014), Rp300 per saham (2015), Rp21 per saham (2016), Rp27 per saham (2017), dan Rp29 per saham (2018).

Komposisi Kepemilikan Saat Ini

Sebagai perusahaan besar pada bidang industri makanan dan minuman, saham ini mayoritas dimiliki oleh PT Unita Branindo sebesar 32,93%, PT Mayora Dhana Utama 26,14%, Jogi Hendra Atmadja 25,22%, dan publik 15,71%.

Kinerja PT Mayora Indah Tbk (MYOR)

Perusahaan MYOR membukukan pendapatan MYOR sebesar Rp12,05 triliun pada semester 1 2019, pendapatan ini naik dibandingkan periode yang sama sebelumnya Rp10,81 triliun. Sedangkan laba untuk kurtal pertama 2019 mencapai Rp833,65 miliar lebih tinggi daripada laba di kuartal yang sama pada tahun 2018, yaitu sebesar Rp755,34 miliar.

MYOR juga baru saja menjalin MoU dengan FT Service LLC, kontrak penjualan ini ke Rusia senilai $ 2,5 juta untuk tahun depan.

Itulah beberapa informasi yang bisa Ajaib sampaikan buat kamu yang ingin membeli saham Mayora nantinya, pada dasarnya saham ini memiliki market cap yang sangat besar sehingga dirasa masih akan memikat hati para investor untuk kedepannya. Jadi, siap menjadi salah satu pemilik saham MYOR? Investasi sekarang di Ajaib!


Ajaib merupakan aplikasi investasi reksa dana online yang telah mendapat izin dari OJK, dan didukung oleh SoftBank. Investasi reksa dana bisa memiliki tingkat pengembalian hingga berkali-kali lipat dibanding dengan tabungan bank, dan merupakan instrumen investasi yang tepat bagi pemula. Bebas setor-tarik kapan saja, Ajaib memungkinkan penggunanya untuk berinvestasi sesuai dengan tujuan finansial mereka. Download Ajaib sekarang.

Artikel Terkait