Ajaib.co.id – Belum semua orang sadar pentingnya asuransi untuk persiapan masa depan. Hal ini dibuktikan dengan belum optimal jumlah masyarakat yang memiliki asuransi jiwa. Padahal manfaatnya sangat besar untuk melindungi kebutuhan mendatang termasuk pendidikan anak dan membayar biaya kesehatan.
Generasi milenial saat ini sedang berada dalam usia paling produktif. Beberapa sedang berada di puncak karier dan mendapatkan kemudahan finansial yang didambakan. Sekilas rasanya tidak ada terjadi risiko apapun yang bisa merusakan perencanaan masa depan.
Hanya saja, banyak kemungkinan mendatang yang kemungkinan bisa mengganggu stabilitas ekonomimu. Bahkan jika semuanya berjalan lancar pun, kamu akan menjadi tua dan tidak bisa lagi menjadi tulang punggung keluarga. Jika sampai pada masa itu maka sumber penghasilanmu akan sangat terbatas.
Padahal ada banyak kebutuhan yang mungkin saja harus dipenuhi dan bertambah. Misalnya saja biaya perawatan kesehatan atau dana pensiun. Pada fase inilah kamu akan merasakan pentingnya asuransi dan bersyukur telah menjadi peserta asuransi. Perusahaan asuransi akan memberikan perlindungan untuk kebutuhanmu sesuai dengan premi yang dibayarkan.
6 Alasan Pentingnya Asuransi Bagi Masa Depanmu
Jumlah penduduk Indonesia yang sadar asuransi masih terbilang sedikit jika tidak sangat minim. Dikutip dari Katadata.co.id, data Asosiasi Asuransi Jiwa Indonesia menyebutkan pemegang polis asuransi baru mencapai 25,24 persen dari total penduduk Indonesia pada 2017.
Meski demikian, data Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menunjukkan, asuransi jiwa dan asuransi properti memiliki tren pertumbuhan positif. Jumlah preminya dari tahun 2015 sampai 2017 terus meningkat. Sedangkan jumlah premi asuransi kesehatan, kendaraan dan kredit mengalami fluktuasi. Ketiga jenis asuransi tersebut mengalami penurunan pada 2016, namun kembali naik pada 2017.
Dari lima jenis asuransi, asuransi jiwa memiliki jumlah premi tertinggi dan konsisten bertambah setiap tahunnya. Di tahun 2015, jumlah preminya berkisar di angka Rp 135,13 triliun. Naik jadi Rp 167,17 triliun pada tahun 2016 dan meningkat lagi sampai Rp 194,42 triliun pada 2017. Asuransi memiliki manfaat ganda. Selain mengurangi risiko di masa depan juga bisa dijadikan sebagai instrumen investasi.
Kebanyakan orang belum sadar pentingnya asuransi bagi kehidupan di masa depan. Jika mendengar kata asuransi, kebanyakan orang pasti akan menghindar atau tidak ingin tahu. Padahal jika kamu tahu pentingnya asuransi, maka akan ada manfaat besar yang bisa kamu dapatkan.
Kita tidak tahu dan tidak bisa juga memprediksi apa yang akan terjadi di masa depan, termasuk risiko kehidupan yang akan dihadapi. Risiko tersebut tidak bisa begitu saja dihilangkan tapi bisa diminimalisir, entah itu kesehatan maupun kematian yang dapat mengancam hilangnya kemampuan finansial seseorang.
Salah satu cara memperkecil kerugian finansial adalah dengan membeli produk asuransi maupun asuransi jiwa. Ada begitu banyak alasan yang masuk akal pentingnya asuransi kesehatan dan jiwa, diantaranya adalah:
- Musibah bisa datang secara tak terduga
- Biaya kesehatan semakin mahal
- Manusia pasti akan menghadapi kematian
Semua orang pasti akan menua dan di usia senja kemampuan untuk bekerja akan makin terkikis seiring bertambahnya umur. Pada saat itulah kamu perlu adanya jaminan keuangan agar anak-anak kamu tidak terbebani.
Setelah melihat kondisi tersebut, masih banyak orang yang bertanya bagaimana jika risiko itu tidak terjadi? Bukankah jadinya malah ‘membuang-buang uang’ terus menerus hanya membayar premi tiap bulannya? Pola pikir seperti itu harus dibenarkan.
Justru pada saat kamu tidak pernah mengklaim premi asuransi, disitu manfaat besar yang akan dirasakan untuk kamu dan keluarga. Asuransi akan terus bekerja melindungi kamu dari risiko dengan sejumlah manfaat dari pentingnya asuransi seperti ulasan di bawah ini:
1. Melindungi dari Masalah yang Tak Terduga
Ikut program asuransi berarti sama dengan kamu mendapatkan perlindungan dari resiko yang tidak terduga. Artinya jika kamu mengalami sakit atau amit-amitnya sampai meninggal dunia, pihak asuransi akan membiayai pengeluaran kamu berdasarkan kesepakatan yang ada di dalam polis asuransi.
Tentu saja ini akan sangat membantu kebutuhanmu di masa sulit tersebut. Keluarga yang ditinggalkan juga merasakan manfaatnya khususnya jika selama ini kamu merupakan tulang punggung.
Keuntungan lainnya adalah ada beberapa produk asuransi memberikan perlindungan di masa depan, misalnya program asuransi jiwa seumur hidup (whole life insurance). Jika kamu ikut program asuransi tersebut, jaminan perlindungan seumur hidup akan kamu terima. Ini akan memberikan keuntungan buat peserta program asuransi, termasuk keluarganya sehingga kehidupan lebih nyaman.
Asuransi sangat penting untuk berjaga-jaga jika suatu saat kamu sakit dan kondisi keuangan tidak stabil, pasti akan pusing memikirkan biaya untuk rumah sakit.
2. Lebih Matang dalam Merencanakan Keuangan
Pada saat kamu memiliki asuransi, secara tidak sadar kamu akan diajarkan untuk disiplin dalam mengatur keuangan yakni dengan menyisihkan sebagian uang untuk membayar premi secara rutin tiap bulan. Awal-awal memang akan terasa berat, namun selebihnya kamu akan terbiasa karena rutin dilakukan.
Lebih baik lagi jika kamu memiliki asuransi sedini mungkin. Semakin muda kamu memiliki produk asuransi biasanya jumlah yang harus dibayar jumlah lebih sedikit. Tentu saja ini akan menjadi kelebihan tersendiri bagimu.
Selain itu apabila sewaktu-waktu terjadi resiko dan perlu dana yang besar, maka asuransi bisa membantu mengurangi resiko pengeluaran yang tak terduga tersebut. Jarang sekali orang memikirkan pentingnya asuransi bagi masa depannya. Tentu saja kerugian besar akan kamu hadapi jika tidak memiliki asuransi.
3. Perlindungan untuk Aset kamu
Selain proteksi untuk kamu dan keluarga, asuransi juga dapat melindungi aset yang kamu miliki. Dikatakan bahwa aset merupakan harta benda yang pastinya sangat berharga dari hasil jerih payah kamu selama bertahun-tahun. Untuk memproteksinya dari kerusakan bahkan kehilangan, kamu membutuhkan asuransi.
Dengan begitu, jika suatu saat rusak atau hilang, sudah siap uang pertanggungannya guna meminimalkan kerugian tersebut. Asuransi jenis ini misalnya saja asuransi untuk kendaraan atau instrumen investasi milikmu. Dengan demikian, kamu tak perlu khawatir terjadi hal yang buruk pada aset milikmu.
4. Alternatif untuk Tabungan dan Investasi
Guna memenuhi kebutuhan masyarakat akan investasi, produk asuransi kini sudah jauh lebih berkembang. Ya, kini kamu dan siapapun bisa mendapatkan proteksi diri sekaligus berinvestasi. Produk asuransi ini dinamakan unit link yang punya manfaat sebagai perlindungan sekaligus tabungan dan investasi, yang juga dapat menghasilkan imbal balik menguntungkan bagi kamu.
Dengan produk asuransi unit link ini, maka kamu tidak akan lagi mempunyai pikiran ‘buang-buang uang’, sebab kamu akan memperoleh imbal hasil investasi dari premi yang dibayarkan. Manfaatnya tentu saja sangat besar, bayangkan jika kamu tidak menyadari berapa dana yang sudah dikumpulkan dari angsuran premi perbulannya di masa depan nanti.
Perkembangan dunia keuangan termasuk produk yang ditawarkan harulah kamu manfaatkan betul. Termasuk dengan adanya asuransi unit link ini. Jika biasanya orang menyarankan untuk memiliki asuransi dulu baru berinvestasi maka sekarang kamu bisa mendapatkan keduanya sekaligus.
5. Untuk Milenial Asuransi Juga Penting
Pentingnya asuransi sangat bermanfaat bagi siapapun, termasuk milenial. Dengan memiliki asuransi, kaum milenial bisa belajar mengelola keuangan lebih bijak. Untungnya lagi, kamu para generasi milenial bisa memulai memiliki asuransi dengan premi rendah.
Sebab resiko dari hal-hal yang tak terduga di usia muda lebih kecil daripada mereka yang berusia di atas usia 40 tahun. Selain itu besar kecilnya biaya premi juga dipengaruhi dari usia, serta riwayat penyakit yang diderita. Akan lebih baik jika riwayat hidupmu masih bersih sehingga bisa mendapatkan premi yang terjangkau.
Asuransi juga bisa membantu generasi milenial mempersiapkan masa depan yang bahagia. Terlebih dengan adanya jaminan dana di hari tua, kamu tetap bisa menjalankan gaya hidup atau hobi kamu seperti sekarang ini. Jangan sampai kamu terpaksa hidup susah di masa senja hanya karena tak sadar pentingnya asuransi ya.
6. Jangan Tunda Lagi untuk Ikut Program Asuransi
Setelah kamu melihat ulasan di atas, apakah asuransi masih tidak penting untuk kamu? Pada intinya asuransi mempunyai tujuan yang sama dengan kebutuhan setiap orang yaitu membantu mengatasi masalah yang terjadi akibat resiko hidup. Dalam hal ini untuk meminimalkan resiko dari sakit atau musibah yang datangnya tiba-tiba, sehingga masa depan finansial kamu dan keluarga tetap terjaga.
Mungkin akan ada yang mengatakan jika asuransi tidak menjamin berbagai hal buruk itu tidak terjadi. Hanya saja paling tidak kamu telah mempersiapkan diri. Toh nyatanya sudah banyak orang yang merasakan pentingnya asuransi bagi kehidupan mereka.
Ada pepatah mengatakan, mencegah lebih baik daripada mengobati. Kini kamu tahu pentingnya asuransi yang akan memberikan manfaat besar. Maka dari itu, jangan tunda lagi untuk memiliki asuransi dari sekarang sebelum datangnya musibah itu.
Jadi, kamu sudah tahu produk asuransi yang dinginkan?
Ajaib merupakan aplikasi investasi reksa dana online yang telah mendapat izin dari OJK, dan didukung oleh SoftBank. Investasi reksa dana bisa memiliki tingkat pengembalian hingga berkali-kali lipat dibanding dengan tabungan bank, dan merupakan instrumen investasi yang tepat bagi pemula. Bebas setor-tarik kapan saja, Ajaib memungkinkan penggunanya untuk berinvestasi sesuai dengan tujuan finansial mereka. Download Ajaib sekarang.