Properti

Kelebihan dan Kekurangan Membeli Rumah Murah BTN

Ajaib.co.id – Memiliki rumah idaman pasti merupakan bagian dari mimpi setiap orang. Selain digunakan sebagai tempat tinggal, rumah juga mencerminkan status sosial setiap orang. Oleh karena itu, keinginan untuk membeli rumah menjadi salah satu bagian dari tujuan hidup banyak orang. Untungnya, program rumah murah yang dikeluarkan oleh beberapa bank, salah satunya bank BTN bisa menjadi solusi dalam mewujudkan keinginan tersebut.

Melalui program rumah murah BTN, setiap orang bisa memiliki rumah dengan penghasilan rendah sekalipun. Hal ini karena banyak rumah yang masih layak huni namun dijual dengan harga murah. Selain itu, rumah murah ini juga dapat dijadikan instrumen investasi. Kamu bisa membeli rumah dengan harga murah, lalu direnovasi sedikit untuk kemudian dijual lagi dengan harga lebih tinggi.

Kamu pasti penasaran dan tertarik dengan program rumah BTN. Lalu, bagaimana cara untuk bisa mengikuti program ini dan apakah ada persyaratan khusus untuk bisa mendapatkannya? Yuk, simak penjelasan berikut mengenai rumah murah BTN secara lebih lengkap.

Apa Itu Rumah Murah BTN?

Pada dasarnya, rumah murah BTN adalah program yang dilakukan Bank Tabungan Negara atau BTN dengan daftar hunian murah yang dapat dibeli oleh setiap masyarakat. Harga rumah murah BTN ini karena rumah-rumah yang dijual adalah bekas agunan para debitur Bank BTN yang tidak mampu dilunasi atau mengalami kredit macet.

Kredit macet ini menyebabkan pihak bank harus menyita rumah dan dijadikan aset bank sehingga hak atas rumah sitaan dimiliki secara penuh oleh pihak BTN. Rumah murah ini tersebar luas ke seluruh Indonesia meliputi pulau Jawa, Sumatera, Kalimantan, Sulawesi, hingga Papua.

Beberapa Produk yang Ada di Rumah Murah BTN

Produk-produk yang ada pada rumah murah BTN ini meliputi banyak bangunan seperti tanah, rumah, perumahan, apartemen, ruko, dan gudang. Banyaknya pilihan ini diharapkan dapat memenuhi kebutuhan setiap nasabah yang tertarik dengan rumah murah BTN. Sistem penjualan pada rumah ada dua cara yaitu dijual secara sukarela dan melalui proses lelang.

Di mana, dengan cara sukarela kamu bisa membeli rumah dengan harga yang sudah ditentukan oleh pihak bank. Sementara untuk proses lelang, kamu diharuskan untuk mengikuti lelang dengan calon pembeli lainnya dengan mengajukan penawaran harga lebih tinggi selayaknya proses lelang.

Syarat dan Dokumen yang Harus Dipenuhi saat Mengajukan Rumah Murah BTN

Jika kamu tertarik untuk membeli rumah murah BTN, ada beberapa syarat dan dokumen yang harus dipenuhi. Berikut beberapa syarat yang harus dipenuhi:

  • Berstatus WNI dan tinggal di Indonesia.
  • Nasabah sudah berusia 21 tahun atau sudah menikah.
  • Nasabah sudah pekerjaan dan penghasilan tetap, baik sebagai pegawai tetap, pengusaha, maupun profesional dengan masa kerja maupun masa usaha yang minimal 1 tahun.
  • Memiliki NPWP Pribadi

Selain beberapa syarat yang harus dipenuhi, ada juga dokumen-dokumen yang harus dilengkapi, di antaranya sebagai berikut.

  • Formulir yang berisi pengajuan pembelian
  • Fotokopi identitas diri atau KTP
  • Fotokopi slip gaji minimal 3 bulan terakhir
  • Fotokopi kartu keluarga
  • Fotokopi rekening tabungan
  • Fotokopi NPWP
  • Fotokopi surat izin usaha bagi pengusaha

Beberapa dokumen yang disebutkan ini biasanya menyesuaikan dengan kebijakan bank ketika proses pengajuan rumah murah BTN. Ada baiknya kamu menghubungi pihak bank BTN secara langsung untuk mendapatkan informasi lengkapnya.

Cara untuk Mendapatkan Rumah Murah BTN

Bagi kamu yang sudah mempersiapkan syarat dan dokumen untuk memenuhi proses pengajuan, kamu bisa melakukannya dengan beberapa cara. Berikut beberapa cara yang dimaksud:

Mengunjungi Situs Resmi BTN

Langkah awal yang harus kamu lakukan adalah dengan mengunjungi situs resmi di mana rumah murah BTN dijual yaitu dengan mengunjungi www.rumahmurahbtn.co.id, baik melalui perangkat laptop atau mengunduh aplikasinya di smartphone.

Memilih Properti yang Diinginkan

Setelah berhasil mengunjungi situs resminya, kamu bisa mulai untuk memilih jenis bangunan yang diinginkan meliputi rumah, apartemen, ruko, dan lain sebagainya. Kemudian pilih daerah yang diinginkan atau tempat dari bangunan tersebut.

Menghubungi Pihak Pengelola Hunian

Langkah selanjutnya adalah menghubungi pihak pengelola hunian yang kontaknya biasanya tercantum di situs resmi tersebut. Kamu bisa langsung bertanya-tanya tentang kondisi rumah dan ingin berkunjung untuk melihatnya.

Melakukan Pendaftaran di KPKNL

Ketika kamu sudah berkunjung dan tertarik untuk ke proses selanjutnya, kamu bisa mendaftarkan diri ke pelelangan melalui Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang atau KPKNL. Kemudian siapkan uang jaminan sebesar 20 persen dari harga rumah untuk mengikuti proses pelelangan.

Kamu bisa mengikuti proses pelelangan secara online melalui internet di situs KPKNL. Lakukan penawaran tinggi sesuai kemampuanmu untuk mendapatkan rumah yang diinginkan.

Rumah Menjadi Milik Sendiri

Setelah kamu berhasil memenangi proses pelelangan, maka langkah selanjutnya adalah membayar pelunasan yaitu 80 persen dari harga rumah. Namun, jika dirasa harga tersebut masih terbilang berat, maka kamu dapat mengajukan KPR Lelang dari BTN.

Kelebihan dan Kekurangan dalam Membeli Rumah Murah BTN

Pada dasarnya, rumah murah merupakan salah satu dari banyaknya cara untuk mendapatkan rumah secara mudah dengan harga lebih murah pada umumnya. Tentunya, program rumah murah BTN ini memiliki kekurangan dan kelebihan di dalamnya. Apa saja kelebihan dan kekurangan yang dimaksud? Berikut penjelasannya:

Keuntungan

Bisa melihat aneka macam bangunan salah satunya rumah secara online di seluruh wilayah Indonesia yang dimiliki oleh BTN.

  • Harga rumah yang ditawarkan, jelas jauh lebih murah jika dibandingkan dengan rumah pada umumnya.
  • Dapat diajukan KPR untuk kesekian kalinya sehingga akan mudah dalam mendapatkan rumah.
  • Status hunian yang dijamin oleh pihak BTN sehingga tidak bermasalah dengan pihak hukum.

Kekurangan

  • Membutuhkan renovasi dengan biaya tergantung kondisi rumah yang didapat.
  • Kondisi lingkungan terkadang tidak sesuai dengan keinginan sebagian orang seperti rawan banjir atau rawan terjadinya tindak kejahatan.

Selain itu, kisaran dari harga rumah murah ini cukup bervariasi dan tergantung produk yang ditawarkan seperti rumah, tanah, hingga apartemen. Biasanya berada di angka seperti berikut

  • Rp30 juta hingga Rp5 miliar untuk rumah.
  • Rp40 juta hingga Rp1 miliar untuk tanah.
  • Rp130 juta hingga Rp2 miliar untuk apartemen.

Memilih rumah murah ini bisa menjadi pilihan bagi kamu yang ingin berinvestasi. Seperti yang sudah disebutkan, rumah murah BTN yang didapat bisa direnovasi lagi dan dijual dengan harga lebih tinggi untuk mendapatkan keuntungan. Sama halnya dengan berinvestasi di instrumen saham melalui aplikasi Ajaib.

Kamu bisa berinvestasi saham dengan modal kecil untuk menghasilkan keuntungan sesuai target yang diinginkan. Download aplikasi Ajaib di smartphone kamu sekarang untuk menikmati kemudahan dalam berinvestasi.

Artikel Terkait