Saham

Saham INDF Selalu Terfavorit, Ini Daftar Pemegang Sahamnya

INDF Sedang Lesu, Inilah Pemilik Saham FMCG Tersebut

Saham INDF merupakan emiten milik perusahaan PT Indofood Sukses Makmur Tbk (INDF) yang ikut meramaikan bursa saham di Indonesia. Perusahaan yang bergerak di industri Fast Moving Consumer Goods (FMCG) ini merupakan korporasi dengan kapitalisasi yang besar. Terbukti dengan anak usahanya yang juga beragam seperti PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk.

Hampir semua masyarakat Indonesia menjadi konsumen perusahaan ini. Hal ini juga dampak dari bervariasnya produk makanan dari perusahaan ini mulai dari olahan, bahan baku sampai produk akhir. Produknya yang paling terkenal antara lain Indomie, Chitato sampai dengan tepung terigu Bogasari dan minyak goreng Bimoli.

Besarnya jaringan perusahaan ini tentunya bertanggung jawab atas besarnya pendapatan atas bisnis yang dijalankan. Laporan keuangan perusahaan ini juga membuktikan daya tahan dan nama besarnya dalam industri foods and dairy ini. Hal inilah yang menyebabkan saham INDF selalu masuk sebagai saham incaran bagi pelaku pasar saham baik yang sudah berpengalaman maupun masih pemula.

Bahkan ketika awal tahun 2020 banyak saham unggulan tertekan kinerjanya karena kondisi global yang tak menentu, emiten ini tetap menunjukkan tajinya. Analis saham menilai kinerja dan nilai investasi saham ini tetap terjaga di awal tahun ini. Hal ini ditopang oleh penjualan konsumer goods dan dairy yang tumbuh stabil sepanjang tahun.

Meskipun tetap ada sejumlah faktor eksternal yang mempengaruhi seperti aksi beli oleh investor asing maupun nilai tukar mata uang, namu perusahaan lokal ini tetap stabil di pasar modal. Karena itulah, mungkin kamu perlu mempertimbangkan untuk memiliki saham ini. Salah satu hal yang penting pula dalam membeli saham perusahaan go public adalah, selain memahami risikonya, juga mengetahui siapa pebisnis di balik kinerja perusahaan tersebut.

Daftar Pebisnis Pemegang Saham INDF, Perusahaan yang Menghasilkan Indomie

Produk perusahaan PT Indofood Sukses Makmur Tbk (INDF) mungkin sudah kondang di seluruh penjuru negeri. Apalagi mie instan unggulannya, Indomie yang sudah jadi makanan wajib bagi hampir seluruh penduduk Indonesia. Apalagi kini penyebarannya juga sudah meluas hingga ke Eropa dan Afrika.

Namun mungkin kamu belum tahu lebih banyak soal pemegang saham perusahaan ini. Para pemegang saham inilah yang mendapatkan keuntungan untuk setiap bungkus mie yang terjual dan jutaan unit produk lainnya.

Untuk menginspirasimu, berikut adalah daftar pebisnis pemilik saham INDF di Indonesia:

1. Franciscus Welirang

Franciscus Welirang adalah seorang pengusaha di bidang makanan. Ia adalah salah satu Board of Directors Indofood. Sebelumnya, sosok pengusaha yang berusia 67 tahun ini pernah menjadi Chief Executive Officer (CEO) dari PT Bogasari Flour Mills. 

Selain itu, ia juga pernah menjabat sebagai President Commisioner PT Perusahaan Perkebunan London Sumatra Indonesia, dan Vice President Director Indocement Tunggal Prakarsa. Saat ini, menurut situs idnfinancials.com, Franciscus Welirang memiliki 250 saham INDF.

2. Taufik Wiraatmadja

Taufik Wiraatmadja merupakan salah satu Board of Directors Indofood. Pria berusia 60 tahun ini merupakan lulusan sarjana dalam bidang Teknologi Pertanian dari Institut Pertanian Bogor pada tahun 1981. Ia juga memperoleh gelar Master of Business Administration dari GS Fame Institute of Business di Jakarta pada tahun 1988. Saat ini, ia memiliki 50.000 lembar INDF saham dan menjadi pemegang terbanyak ketiga saham mayoritas Indofood.

3. Sulianto Pratama

Sulianto Pratama saat ini menjabat sebagai Board of Director Indofood CBP. Ia juga pernah menjadi salah satu Board of Director Indofood (2018-2019). Sulianto Pratama sendiri memiliki 81.000 lembar dan menjadi pemegang saham mayoritas ke dua di INDF.

4. Anthoni Salim

Anthoni Salim atau Liem Hong Sien merupakan salah satu orang yang masuk ke dalam 10 Tokoh Bisnis yang paling berpengaruh pada 2005 oleh Warta Ekonomi. Predikat itu disematkan setelah dirinya berhasil membangun kembali Group Salim yang sedang mengalami kegagalan akibat krisis ekonomi tahun 1998.

Anthoni Salim juga merupakan salah satu Board of Director Indofood. Kini, ia menjadi pemegang saham mayoritas pertama di Indofood dengan kepemilikan 1.239.770 saham. Dengan begitu, ia memiliki 0,02 persen dari total saham INDF.

Itulah pemegang saham mayoritas INDF yang perlu kamau ketahui. Selain keempat orang tersebut, saham yang dimiliki publik itu ada 49,91 persen total saham INDF. Sisanya, yaitu 50,07 persen dimiliki oleh FPIML.

Kamu juga bisa menjadi salah satu pemegang saham di Indofood dengan mulai beinvestasi saham. Kamu bisa membeli sahammu melalui aplikasi Ajaib.

Ayo, tunggu apa lagi!


Ajaib merupakan aplikasi investasi reksa dana online yang telah mendapat izin dari OJK, dan didukung oleh SoftBank. Investasi reksa dana bisa memiliki tingkat pengembalian hingga berkali-kali lipat dibanding dengan tabungan bank, dan merupakan instrumen investasi yang tepat bagi pemula. Bebas setor-tarik kapan saja, Ajaib memungkinkan penggunanya untuk berinvestasi sesuai dengan tujuan finansial mereka. Download Ajaib sekarang.

Artikel Terkait