Banking

Mengenal Aplikasi Bebas Bayar: Kemudahan Membayar Tagihan

Sumber: bebasbayar.com

Ajaib.co.id – Saat ini aplikasi untuk pembayaran tagihan banyak digunakan oleh masyarakat. Inovasinya cukup bagus karena belum semua bank konvensional memiliki aplikasi dengan fitur tagihan pembayaran yang lengkap. Sebenarnya ada, tapi biasanya bank yang memiliki aplikasi layanan pembayaran lengkap hanya beberapa. Seiring kemajuan teknologi, sekarang bermunculan aplikasi khusus transaksi pembayaran tagihan. Salah satu aplikasi tersebut bernama Bebas Bayar.

Harus diakui kehadiran aplikasi fintech yang bermacam-macam jenisnya berhasil mengubah hidup masyarakat Indonesia jadi lebih maju. Misalnya saja sekarang ke mana-mana tidak perlu membawa uang cash. Kamu yang sering khawatir membawa uang cash banyak di dompet, bisa memanfaatkan aplikasi fintech sebagai penggantinya. Aplikasi tersebut biasanya bisa diunduh gratis dan memiliki penampilan yang sederhana sehingga mudah digunakan. Memang syarat utama sebuah aplikasi tidak hanya dibutuhkan oleh masyarakat, tapi juga dapat digunakan dengan hanya sekali lihat.

Apa itu aplikasi Bebas Bayar?

Bebas Bayar merupakan aplikasi berbasis fintech buatan asli Indonesia yang bisa membantumu dalam membayar banyak tagihan. Jenis tagihan yang tersedia di aplikasi tersebut ada sekitar 250 tagihan, mulai dari membayar listrik, air, pulsa, asuransi, kartu kredit, internet, dan tagihan lainnya yang berkaitan dengan kehidupan sehari-hari kita. Jumlah tagihan ini kemungkinan bisa bertambah karena perusahaan aplikasi tersebut selalu membuka kerja sama pembayaran baru dengan perusahaan lain.

Aplikasi tersebut berkantor pusat di Sidoarjo, Jawa Timur dan punya kantor operasional yang ada di Yogyakarta. Walaupun tidak ada berada di ibukota, aplikasi ini sudah sejuta kali diunduh oleh pengguna Indonesia. Ini membuktikan bahwa aplikasinya bisa diandalkan. Hal tersebut karena aplikasi ini memiliki banyak keunggulan sehingga difavoritkan oleh banyak orang. Aplikasi ini bisa kamu unduh di Play Store dan App Store. Jadi, bisa digunakan di segala macam merek ponsel pintar.

Manfaat menggunakan Bebas Bayar

Aplikasi ini mengkhususkan diri sebagai aplikasi yang bisa membayar tagihan apapun. Inovasi yang ditawarkannya sangat bagus, sesuai dengan kebutuhan masyarakat Indonesia. Dahulu, sebelum adanya aplikasi pembayaran tagihan seperti ini, kamu pasti ingat betapa merepotkannya membayar tagihan dengan keluar rumah untuk mendatangi kantor pembayaran satu per satu. Sudah tiba di kantornya pun kamu harus menunggu antrian. Kantor tersebut tidak pernah sepi dari antrian. Belum lagi kamu harus ke kantor berikutnya, dan harus mengantri lagi. Hal ini tentu saja cukup menghabiskan waktu.

Misalnya kamu harus membayar lima tagihan dan seharian berkeliling dari satu kantor penagihan ke kantor lainnya. Kamu bisa menghabiskan waktu dari pagi hingga sore untuk menuntaskan semuanya. Dan itu kamu lakukan setiap bulannya. Hal itu tentu saja melelahkan. 

Namun, sekarang hal itu tidak perlu lagi kamu rasakan karena kehadiran berbagai macam aplikasi fintech yang bisa membantumu dalam melakukan pembayaran. Hanya tinggal duduk dan memanfaatkan aplikasi tersebut yang diunduh di ponsel pintarmu.

Selalu ada cashback  dan keunggulan lainnya

Aplikasi ini juga menyediakan berbagai macam bonus cashback yang akan menguntungkanmu dalam melakukan pembayaran berbagai tagihan. Jangan lupa untuk selalu update tagihan mana saja yang sedang mendapatkan bonus cashback.

Jika kamu membutuhkan dana dari akun lain, aplikasi ini mengizinkan transfer antar sesama pengguna aplikasi. Dan proses transfernya pun cukup mudah. Kamu tidak akan dikenai biaya transfer. 

Lalu, kemudahan lain yang bisa kamu dapatkan adalah kamu bisa mengatur tagihan yang didebit secara otomatis. Jadi, kamu hanya perlu top up/mengisi saldo dengan jumlah yang pas, lalu mengatur debit tagihan per bulan agar selalu aktif. Maka tagihan akan otomatis terbayar tanpa kamu harus login ke akunnya terlebih dahulu. Jadi, kelebihan ini tidak hanya hadir pada aplikasi mobile online milik perbankan, perusahaan fintech non perbankan pun memiliki fitur keren seperti ini.

Kemudian, melakukan transaksi dengan aplikasi ini termasuk aman. Ketika akan ke halaman utamanya, kamu akan berhadapan dengan pintu terlebih dahulu berbentuk password yang harus diisi agar pintunya bisa terbuka. Ini membuat transaksi akan lebih nyaman karena hanya bisa digunakan oleh kamu. Yang perlu kamu lakukan selanjutnya adalah tidak memberitahukan password tersebut pada orang lain. Semua aplikasi pembayaran memang seharusnya memiliki fitur seperti ini agar dana yang disimpannya tidak disalahgunakan oleh orang lain. Apalagi penipuan dan pencurian dana online juga sedang marak terjadi.

Aplikasi Bebas Bayar juga bisa digunakan untuk membeli tiket transportasi seperti kereta api dan pesawat. Lalu, kamu tinggal mencetak tiketnya ketika akan berangkat. Untuk menukar kursi juga bisa, jika kamu ingin mendapatkan posisi kursi yang terbaik, asalkan kursi yang kamu incar tidak di-booking oleh orang lain. 

Lalu, ketika kamu sedang ingin berbelanja, aplikasi ini menyediakan fitur belanja online. Memang cukup jarang aplikasi pembayaran yang menyediakan juga toko online untuk penggunanya yang ingin berbelanja.

Seperti itulah pembahasan singkat tentang aplikasi Bebas Bayar beserta keunggulan-keunggulan yang dimilikinya. Yang perlu kamu tahu, kamu akan ditagih Rp10.000 ketika akan mendaftar di aplikasi ini sebagai bentuk deposit. Sebenarnya deposit seperti ini cukuplah wajar karena nanti akan bisa kamu ambil kembali dalam bentuk berbagai macam cashback yang kamu dapatkan saat membayar tagihan. Jika kamu merasa cocok dengan sistem tersebut, tidak ada salahnya mencoba mengunduh aplikasi sejuta umat ini.

Jika kamu ada keluhan semisal aplikasinya eror atau tidak bisa login tanpa sebab, kamu bisa langsung memanfaatkan Live Chat yang tersedia di dalam aplikasinya. Fitur Live Chat ini bisa kamu hubungi kapan saja, dan keluhanmu biasanya akan cepat ditanggapi. 

Artikel Terkait