Dunia Kerja

Kehilangan Pekerjaan Karena COVID-19? Lakukan 4 Hal Ini

Ajaib.co.idCOVID-19 telah menjadi hantu yang menakutkan bagi negara, tidak hanya sektor ekonomi yang terkena dampaknya secara langsung, tetapi juga masyarakat. Bayangkan,  akibat pandemi COVID-19 sejumlah sektor bisnis terpaksa menghentikan operasinya karena protokol physical distancing, belum lagi turunnya penjualan bagi bisnis merupakan sinyal kuat bahwa mereka harus melakukan efisiensi dengan melakukan Pemutusan Hubungan Kerja (PHK), menyebabkan banyak orang kehilangan pekerjaan.

Berdasarkan data dari Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas) memprediksi Tingkat Pengangguran Terbuka (TPT) pada 2020 mencapai 8,1% hingga 9,2% dan angka pengangguran juga ikut naik hingga 5,5 juta orang akibat COVID-19. Adapun sejumlah sektor yang diproyeksi banyak kehilangan pegawai adalah perdagangan, manufaktur, konstruksi, jasa, dan akomodasi. Jika prediksi Bappenas benar dengan catatan angka COVID-19 di Indonesia masih tinggi, maka 2021 akan memiliki angka pengangguran paling tinggi sepanjang 10 tahun.

Tidak hanya pegawai di Indonesia, kelas pekerja di seluruh dunia juga merasakan hal yang sama karena kehilangan pekerjaan. Berdasarkan data dari International Labor Organization (ILO), sebanyak 195 juta orang diprediksi kehilangan pekerjaan serta jumlah penduduk miskin bertambah mencapai 590 juta orang di seluruh dunia, digadang-gadang akan menjadi krisis terburuk setelah Perang Dunia ke-2.

Di balik angka yang terus naik ini, tersimpan beban psikologis bagi individu karena mereka tidak harus melakukan apa, terlebih kondisi finansial mereka yang paling terdampak. JIka kamu salah satu dari jutaan orang yang baru saja di-PHK, ada banyak keputusan yang harus dibuat terkait finansial. Penting bagi kamu memahami opsi alternatif dan sumber daya alam yang tersedia untuk meminimalisasi dampak ke kondisi finansial.

Mengelola Ulang Perencanaan Keuangan

Tidak ada yang menyangka COVID-19 datang dan membuat jutaan orang kehilangan pekerjaan, tapi satu hal yang harus disadari, hal ini sudah terjadi dan kamu harus tetap melangkah ke depan. Hal pertama yang kamu pikirkan setelah dipecat adalah “bagaimana kamu mengatur keuangan tanpa sumber pendapatan?” Jika kamu memiliki perencanaan keuangan, mungkin kamu paham berapa pengeluaran operasional setiap bulan, tetapi jika tidak, maka langkah pertama yang harus kamu lakukan adalah membuat perencanaan keuangan.

Rencana keuangan akan membantu kamu mengidentifikasi pengeluaran yang dapat ditunda, dikurangi, atau dihilangkan hingga kamu mendapatkan pekerjaan kembali dan kondisi finansial stabil. Kamu bisa melakukan perubahan dengan memotong pengeluaran skala kecil seperti biaya makan, biaya gym, biaya langganan layanan streaming, hingga biaya hiburan yang lain. Langkah ini akan memotivasi kamu untuk berhemat dan mencari pekerjaan baru sesegera mungkin.

Manfaatkan Dana Darurat

Mungkin kamu kehilangan pekerjaan untuk sementara waktu, tetapi jika kamu mengikuti rekomendasi kami akan pentingnya memiliki dana darurat, maka kamu tidak perlu khawatir ke depannya. Dana darurat merupakan uang tabungan yang disisihkan dari pendapatan dengan nominal tiga hingga enam bulan pengeluaran operasional. Tabungan ini berfungsi bagi individu untuk membiayai pengeluaran dengan jumlah besar yang tidak diduga-duga, seperti biaya rumah sakit, memperbaiki mobil, dan sebagai sumber pendapatan di saat menganggur.

Jika kamu benar-benar tidak memiliki sumber pendapatan, dana darurat adalah solusi terbaik yang harus diambil dibandingkan meminjam uang ke kerabat terdekat yang bisa saja sedang mengalami kondisi finansial yang tidak bagus. Gunakan dana darurat seefisien mungkin dengan membelanjakan kebutuhan utama, seperti makanan atau membayar tagihan. Pastikan kamu telah melakukan pengelolaan ulang rencana keuangan agar dapat memangkas pengeluaran yang tidak terlalu penting. 

Mengingat dana darurat akan habis tergantung seberapa banyak kamu tabung sebelum kamu dipecat, penting bagi kamu untuk tidak berhenti mencari pekerjaan baru melalui portal pencarian pekerjaan atau bertanya ke kerabat terdekat.

Memperbarui Resume

Sebelum melakukan pencarian pekerjaan, atur ulang resume dan CV dengan menambahkan posisi terakhir kamu bekerja. Jika kamu seorang desain grafis, penulis, atau bekerja di sektor kreatif, pertimbangkan membuat portofolio yang menampilkan pekerjaan apa saja yang sudah pernah kamu selesaikan sebelumnya lalu unggah di Linkedin, pastikan kamu menyalakan fitur open to work agar perekrut mengetahui bahwa kamu mencari pekerjaan.

Selain memperbarui resume dan membuat portofolio, kamu bisa memanfaatkan Linkedin sebagai media untuk mencari pekerjaan baru. Kamu bisa jelaskan bahwa COVID-19 membuatmu kehilangan pekerjaan dan kamu membutuhkan pekerjaan yang sesuai dengan latar belakang pendidikan. Ceritakan kelebihan kamu dalam bekerja dan bagaimana pengalaman kamu dapat membantu perusahaan tersebut dan tunggu hingga perekrut yang mengetuk kotak pesanmu.

Pendekatan lain yang bisa kamu manfaatkan di Linkedin adalah berbagi informasi penting seputar industri yang kamu kuasai. Jika Linkedin kamu aktif membagikan informasi bermanfaat terkait industri, maka kamu akan memiliki value yang tinggi di mata perekrut dan peluang untuk mendapatkan pekerjaan baru akan lebih tinggi.

Melakukan Rutinitas Harian Baru

Mengingat kamu kehilangan pekerjaan dan kebiasaan kamu sehari-hari akan berubah, salah satu cara untuk mengisi waktu luang yang banyak adalah dengan membuat rutinitas harian yang baru. Jika pada pagi hari kamu berangkat ke kantor dan kembali setelah petang hari, kini banyak waktu yang bisa kamu manfaatkan untuk meningkatkan kualitas diri. Pastikan waktu berharga tersebut tidak dihabiskan untuk bermalas-malasan atau bermain media sosial.

Kamu bisa memulai hari dengan mandi dan sarapan seperti biasa, kemudian cari kegiatan yang sekiranya bisa memberikan manfaat bagi diri sendiri, misalnya membaca buku, mengikuti webinar yang berkaitan dengan industri yang kamu geluti, atau mendapatkan insight tentang terbaru tentang finansial di Ajaib, platform investasi reksa dana dan saham terpercaya di Indonesia.

Sebagai salah satu platform investasi yang telah diunduh lebih dari 1 juta pengguna, Ajaib juga menyediakan artikel seputar finansial, mulai dari perencanaan keuangan hingga strategi investasi saham dan reksa dana, yang tentunya akan memberikan insight bagi kamu yang ingin mengubah sudut pandang terhadap finansial.

Artikel Terkait