Milenial

Jadi Miliarder, Ini Sumber Kekayaan Lisa, Member BLACKPINK

Sumber: Instagram @lalalalisa_m

Ajaib.co.id – Penggemar musik K-pop tentu tak asing dengan para member BLACKPINK. Girl group asal Korea Selatan dari manajemen YG Entertainment yang debut pada 2016 lalu ini terus mendulang popularitas dan kesuksesan di seluruh dunia. Alasan utama ketenaran kuartet Jennie, Jisoo, Rose, dan Lisa ini tentu karena mereka rajin berkarya dengan mengeluarkan single dan album yang bisa dinikmati para penggemarnya.

Berbicara mengenai member BLACKPINK, salah satu hal yang tak pernah surut dibicarakan adalah kekayaan sang rapper, Lisa. Member asal Thailand yang punya nama lahir Pranpriya Manoban namun dikenal juga dengan nama Lalisa Manoban ini masuk dalam daftar 30 idola K-pop terkaya tahun 2020 dengan total aset sekitar US$8 juta atau sekitar Rp117 miliar.

Kenapa bisa? Memangnya apa saja sumber kekayaan member BLACKPINK Lisa? Redaksi Ajaib punya jawabannya untukmu.

Lahir dari Keluarga Kaya

Lisa terlahir dari keluarga yang berkecukupan. Ayah tirinya adalah seorang chef ternama di Thailand yang punya karir cemerlang bekerja di hotel hingga kapal pesiar. Member BLACKPINK satu ini bersekolah di Shrewsbury International School yang punya biaya ratusan juta rupiah. 

Tentunya bukan sembarang orang yang bisa bersekolah di tempat yang biayanya relatif tinggi itu. Namun, walau dibesarkan dari keluarga yang berkecukupan, setelah debut, Lisa bisa mengumpulkan aset dan kekayaan berkat bakatnya di bidang hiburan. Hal inilah yang akan dibahas dalam poin-poin di bawah ini.

Jadi Bintang Iklan

Idola K-pop yang berprestasi sangat identik dengan jadi ambassador suatu merek ternama, termasuk para member BLACKPINK. Tak hanya memiliki suara merdu, mereka juga dikenal dengan gaya berpakaiannya yang khas, bahkan layak dicap sebagai ikon fesyen, begitu pula dengan Lisa.

Lisa menjadi brand ambassador kosmetik Moonshot, bekerjasama dengan Adidas, AIS Thailand, Penshoppe, dan Samsung. Tak hanya itu, member BLACKPINK termuda ini juga menjadi brand ambassador rumah mode kenamaan asal Prancis, Celine. 

Mendapatkan Royalti

Setiap member BLACKPINK berhak untuk mendapatkan hasil penjualan album maupun konser. Melalui karir musiknya, Lisa diprediksi mendapatkan US$8 juta atau setara dengan Rp115,6 miliar tahun lalu. 

Jadi Youtuber & Seleb Instagram

YouTube sebagai salah satu kanal media sosial memang bisa memberikan penghasilan bagi para kreatornya. Tak hanya jago bernyanyi, Lisa juga punya channel YouTube bernama Lilifilm Official dengan lebih dari 3,7 juta subscribers. Melalui akun YouTube, Lisa kerap membagikan video dance-nya dengan lebih personal. 

Akun Instagram Lisa juga populer dan telah diikuti lebih dari 37,5 pengikut. Ia kerap membagikan foto gaya berpakaiannya yang unik dari berbagai sesi foto maupun jepretan pribadinya. Tentunya akun Instagram ini dijadikan sebagai nilai tambahan bagi brand-brand yang mau mengiklankan produknya pada para pengikut member BLACKPINK ini dari seluruh dunia.

Jadi Mentor Variety Show

Lisa ditunjuk sebagai mentor untuk variety show Idol Producer musim ke-3 dari iQiyi tahun lalu dan pernah bergabung sebagai member dalam variety show Real Man 300. Ia juga pernah muncul dalam variety show BLACKPINK HOUSE, Lisa TV, Village Survival, dan Running Man.

Walau memiliki jumlah kekayaan yang mencengangkan, Lisa juga dikenal sebagai sosok yang aktif berdonasi. Salah satu donasinya di tahun 2019 yang diberitakan berbagai media internasional adalah sumbangan bagi korban banjir di Thailand yang bernilai hampir Rp50 juta rupiah.

Bagaimana dengan investasi member BLACKPINK satu ini? Kabar tak menyenangkan sempat hadir beberapa bulan lalu mengenai investasi Lisa. Berniat investasi, Lisa dikabarkan ditipu Rp11,8 miliar oleh manajernya. Lisa dibujuk untuk melakukan investasi properti namun uangnya malah digunakan untuk berjudi. Manajernya akhirnya mengundurkan diri dari YG Entertainment di tengah proyek comeback BLACKPINK.

Salah satu pelajaran yang bisa diambil dari kasus ini adalah jangan sembarangan melakukan investasi, bahkan pada orang yang dipercaya. Jika sudah terjadi, kerugian dan nama baik bisa tercoreng. Lisa diberitakan ragu untuk memberitahukan kejadian pada publik karena takut citra BLACKPINK rusak, apalagi ia berstatus warga negara asing di Korea Selatan.

Lalu, bagaimana cara investasi yang aman? Salah satu cara yang bisa dilakukan di Indonesia adalah dengan mempercayakan dana pada entitas yang telah terdaftar dan diawasi Otoritas Jasa Keuangan. Selain itu, kamu juga harus memahami prinsip investasi yang dilakukan berikut risikonya.

Kalau kamu sudah berniat menginvestasikan uangmu, salah satu jenis investasi yang bisa dilakukan bagi pemula adalah investasi reksa dana. Mengapa? Investasi reksa dana cocok bagi pemula karena investor tidak harus mengelola dana sendiri.

Prinsip investasi ini adalah menyetorkan uang pada Manajer Investasi yang akan mengelola dana dalam berbagai aktivitas agar bisa menghasilkan keuntungan yang lebih besar. Karena dikelola oleh Manajer Investasi, dana yang kamu setorkan bisa dipertanggungjawabkan.

Salah satu cara untuk investasi reksa dana adalah dengan melalui aplikasi. Nah, Ajaib bisa jadi pilihan aplikasi investasi reksa dana kamu karena sudah terdaftar dan diawasi OJK dan kini telah dipercaya lebih dari 1 juta pengguna di seluruh Indonesia. Selain itu, Ajaib juga bekerjasama dengan Manajer Investasi dan Bank Kustodian ternama.

Artikel Terkait