Saham

Harga Saham BBRI Hari Ini Mengalami Lonjakan

saham bbri hari ini

Harga saham BBRI hari ini mengalami kenaikan sebanyak 30 poin dari yang kemarin dibuka dengan harga Rp4.250, hari ini saham yang dimiliki oleh Bank Rakyat Indonesia itu dibuka dalam posisi Rp4.280. Jika dilihat pergerakan saham BBRI sejak awal September, memang mengalami kenaikan dan penurunan yang cukup kentara, tapi harga sahamnya tetap bertengger di angka Rp.4.000.

Kenaikan Saham BBRI Karena Perburuan yang Dilakukan Investor Asing

Investor asing sepertinya menyukai saham BBRI karena meskipun nilai harga sahamnya cenderung naik-turun, tapi laba bersih yang didapatkan Bank BRI dalam setengah tahun ini naik sebanyak 8%. Laba yang mengalami kenaikan pada sebuah perusahaan akan menjadi nilai lebih untuk para investor mengincarnya secara masif. 

Dalam kurun waktu setengah tahun ini Bank BRI sudah mengantongi laba bersih sebanyak Rp16,6 triliun. Nilai laba yang cukup besar dan tentunya menyenangkan hati para pemegang saham. Jadi, cukup dipahami mengapa saham ini kembali menjadi incaran para investor.

Sepanjang tahun 2019 ini berjalan, saham BBRI mengalami kenaikan harga sebanyak 16,6% dari tahun sebelumnya. Selain pemborongan saham oleh investor asing, kinerja Bank BRI juga bisa dinilai baik karena adanya angka kenaikan kredit dari nasabah. Itu artinya makin banyak nasabah yang memercayakan transaksi keuangannya pada Bank BRI.

Selain itu pilihan produknya yang banyak hingga mencapai 12 produk, menjadikan Bank BRI bisa menarik nasabah dari berbagai macam kalangan, meskipun Bank BRI sesuai dengan namanya dikenal sebagai bank yang condong kepada masyarakat menengah ke bawah. Tidak mengherankan jika Bank BRI sendiri bisa kamu temukan di daerah pelosok.

Dilakukan Stock Split agar Tidak Kemahalan

Ternyata saham BBRI pernah dilakukan stock split atau pemisahan saham dengan rasio 1:5. Pemisahan saham ini dilakukan agar harga saham BBRI tidak terlalu mahal sehingga para investor tetap berminat untuk membelinya.Jika tidak dilakukan stock split, maka harga sahamnya diperkirakan mencapai Rp44.000-an. Harga yang sangat mahal bisa memengaruhi kinerja saham BBRI menjadi penurunan jumlah investor secara besar-besaran.

Pemisahan ini adalah keputusan yang tepat. Meskipun sudah mengalami pemisahan saham, tapi Bank BRI menargetkan jika sahamnya bisa mencapai harga Rp5.100 mengingat di tahun ini kenaikan harga saham terus dialami oleh bank pelat merah Indonesia ini.

Bank BRI disebut-sebut sebagai bank yang punya pangsa pasar besar karena diminati oleh masyarakat Indonesia menengah ke bawah. Bahwa yang bisa menggunakan jasa perbankan bukan hanya mereka yang tinggal di kota atau yang mampu membeli mobil. Mereka yang tinggal di pedesaan dan memiliki usaha kecil-kecilan pun bisa memercayai Bank BRI untuk transaksi bisnis mereka sehari-hari.


Ajaib merupakan aplikasi investasi reksa dana online yang telah mendapat izin dari OJK, dan didukung oleh SoftBank. Investasi reksa dana bisa memiliki tingkat pengembalian hingga berkali-kali lipat dibanding dengan tabungan bank, dan merupakan instrumen investasi yang tepat bagi pemula. Bebas setor-tarik kapan saja, Ajaib memungkinkan penggunanya untuk berinvestasi sesuai dengan tujuan finansial mereka. Download Ajaib sekarang.

Artikel Terkait