Saham

Daftar Saham Sandiaga Uno dari 5 Perusahaan yang Dimilikinya

Daftar Saham Sandiaga Uno dari 5 Perusahaan yang Dimilikinya

Nama mantan calon Wakil Presiden, Sandiaga Uno ini tak pernah diduga-duga sebelumnya. Namun, sebelum mencalonkan diri sebagai wapres dari pasangan mantan calon Presiden Prabowo Subianto, Sandiaga Uno lebih dulu menjabat sebagai Wakil Gubernur bersama Anies Baswedan sebagai Gubernurnya.

Selain berkecimpung di bidang politik, Sandiaga Uno sendiri sangat sukses dalam bidang bisnis dan termasuk salah satu orang terkaya di Indonesia. Total kekayaan yang dimilikinya saat dilaporkan untuk kepentingan politik mencapai Rp3,8 triliun. Ternyata kekayaannya itu berasal dari saham-saham Sandiaga Uno yang ada di beberapa perusahaan miliknya.

Saratoga mungkin perusahaan yang paling dikenal publik. Ternyata, selain itu bapak satu anak ini juga memiliki sejumlah perusahaan. Berikut ini adalah sejumlah saham Sandiaga Uno yang berasal dari lima perusahaan miliknya.

PT Saratoga Investama Sedaya Tbk

Bersama Edwin Soeryadjaya yang merupakan anak dari pemilik Astra, William Soeryadjaya, Sandiaga Uno mendirikan Saratoga di tahun 1998. Saratoga merupakan perusahaan holding yang memberikan investasi berupa dana ke beberapa perusahaan. Saham Sandiaga Uno di Saratoga sendiri sebesar 27,7%. Perusahaan ini bahkan sempat membagikan deviden sebesar Rp 401 miliar kepada pemegang sahamnya.

PT Adaro Energy Tbk

Adaro Energy ini juga salah satu perusahaan Sandiaga yang sudah dikenal luas. Saham Sandi di Adaro ini dimilikinya pada tahun 2001 melalui PT Saratoga. Perusahaan yang bergerak di tambang batu bara ini mampu memproduksi hingga 56,2 juta ton dengan keuntungan bisa mencapai USD183,5 juta. Di Adaro sendiri Sandiaga menjabat sebagai salah satu direktur, sementara saham terbesar perusahaan dimiliki oleh konglomerat tanah air, Garibaldi Thahir. Selain kedua nama tersebut, ada juga salah orang terkaya Indonesia yakni Teddy Rahmat sebagai pemegang saham.

PT Mitra Pinasthika Mustika Tbk

Perusahaan pemilik dari nama asli Sandiaga Salahuddin Uno ini memfokuskan diri di bidang otomotif. Mitra Pinasthika Mustika sendiri punya beberapa anak perusahaan, diantaranya Federal Karya Utama penghasil oli Federal, MPM Artha Finance, MPM Motor, MPM distributor, MPM Rent, hingga MPM Insurance. Perusahaan tersebut berhasil mendapat keuntungan yang begitu besar. Di tahun 2013 saja, keuntungannya bisa mencapai Rp411 miliar dalam waktu 9 bulan.

PT Providento Agro Tbk

Selain di sektor tambang, Sandiaga Uno juga punya bisnis di bidang perkebunan kelapa sawit melalui Providento Agro. Dulu kepemilikan perusahaan ini dipegang Saratoga sebesar 50%, namun saat ini berkurang menjadi 44,8 persen. Sangat disayangkan, mengingat tahun 2017 lalu keuntungan yang diperoleh Providento Agro sangat besar. Bahkan untuk pembagian deviden ke pemegang saham sebesar Rp177,99 miliar.

PT Medco Power Indonesia

Berikutnya PT Medco Power (MPI) yang juga milik dari Sandiaga dan sudah terkenal. Perusahaan tersebut bergerak di sektor energi dengan menggunakan panas bumi. MPI juga didanai dari investasi Saratoga dan salah perusahaan energi terbesar di Asia, Medco Energy dengan pendanaannya mencapai USD 1,17 miliar. Melalui investasi yang begitu besar, saham Sandiaga Uno di Medco Power Indonesia dikuasai sebesar 50%.

Selain yang disebutkan di atas, masih ada lagi perusahaan-perusahaan yang dimiliki Sandiaga Uno. Namun, kelima bisnis tersebut sudah sangat mengagumkan. Wajar bila pria berkaca mata ini masuk dalam daftar orang terkaya Indonesia.

Nah bagi kamu yang ingin membeli saham perusahaan Sandiaga Uno, kamu bisa mempelajarinya dengan benar, mulai dari portofolio investasi, laporan keuangan perusahaan, dan sebagainya.

Jika kamu masih kurang memahami dengan cara bermain saham dengan benar, kamu bisa mulai dengan berinvestasi reksa dana. Di mana dengan investasi reksa dana, kamu tidak perlu melakukan analisa secara mendalam menganai saham di saratoga ataupun perusahaan investasi lainnya. Kamu hanya perlu menentukan tujuan investasi dan kemudian pilihlan platform reksa dana yang bisa membantumu memulai investasi dengan mudah, kapan dan di mana saja.

Ajaib merupakan salah satu platform reksa dana dengan mudah, kapan dan di mana saja. Selain itu, percayakan seluruh dana yang kamu miliki dengan manajer investasi terbaik yang kamu pilih. Yuk mulai berinvestasi sekarang!


Ajaib merupakan aplikasi investasi reksa dana online yang telah mendapat izin dari OJK, dan didukung oleh SoftBank. Investasi reksa dana bisa memiliki tingkat pengembalian hingga berkali-kali lipat dibanding dengan tabungan bank, dan merupakan instrumen investasi yang tepat bagi pemula. Bebas setor-tarik kapan saja, Ajaib memungkinkan penggunanya untuk berinvestasi sesuai dengan tujuan finansial mereka. Download Ajaib sekarang.

Artikel Terkait