Bisnis & Kerja Sampingan

5 Tips Ampuh Mengembangkan Brand Lokal Terbaik

Ajaib.co.id – Menjalani bisnis & kerja sampingan merupakan salah satu aktivitas menyenangkan sekaligus menantang, terlebih jika bisnis yang kamu tekuni merupakan sebuah brand lokal, yang artinya adalah produk yang diproduksi dan dipasarkan di dalam negeri.

Kebanyakan brand lokal terbaik didominasi industri fashion, tetapi tidak menutup kemungkinan bahwa industri lain bisa menciptakan produk dari sumber daya dari dalam negeri, misalnya Zyrex merupakan laptop produksi asli Indonesia.

Banyak dari pemilik brand yang diproduksi dan dijual di Indonesia mengaku sangat sulit untuk mengembangkan brand dari awal hingga dikenal ke masyarakat. Meski bisnis tersebut memiliki banyak target pasar yang signifikan, brand lokal harus berkompetisi dengan brand luar negeri yang sudah lebih dulu muncul.

Oleh karena itu, penting bagi pemilik brand untuk mengembangkan bisnisnya dalam komunitas lokal yang besar terlebih dahulu jika ingin sukses untuk waktu jangka panjang.

Ketika berbicara tentang branding, yang ada di bayangan kita adalah perusahaan multinasional dengan anggaran yang besar membuat strategi pemasaran untuk produknya. Namun, branding juga hal yang penting untuk pengembangan bisnis lokal.

Strategi branding-lah yang membedakan brand A dari brand B atau menentukan bagaimana pelanggan memandang brand A atau brand B.

Untungnya, untuk mengembangkan brand atau bisnis lokal, pemilik bisnis tidak perlu menghabiskan banyak uang atau menunggu hingga brand tersebut sesukses brand besar. Jadi, bagaimana bisa bisnis lokal melakukan branding untuk memperkuat brand di mata pelanggan dengan anggaran yang tipis? Berikut tips-tipsnya.

Menciptakan Kemitraan Lokal

Jika kamu memiliki bisnis lokal dan ingin dikenal oleh masyarakat luas, pertimbangkan untuk bekerja sama dengan brand lokal terbaik yang lain. Pastikan visi dan misi antara kedua brand selaras atau saling melengkapi.

Apabila kamu tidak yakin bagaimana cara terhubung dengan pemilik brand lain, kamu bisa bergabung dengan forum atau komunitas lokal yang fokus terhadap produk yang brand kamu jual untuk memperluas jaringan, terlebih jika kamu baru saja memulai bisnis.

Kemudian, kamu dapat bermitra dan membuat campaign untuk mempromosikan brand satu sama lain.

Cara lainnya lagi adalah menjangkau pemimpin komunitas lokal terkait dan membantu mereka sesuai dengan kemampuan yang kamu miliki. Sikap ini akan menciptakan tujuan sosial pada brand dan menunjukkan bahwa kamu menghargai keberlangsungan komunitas lokal.

Sederhananya, membangun brand yang sudah dipercaya masyarakat akan jauh lebih mudah bila memiliki koneksi lokal yang luas.

Membangun Ikatan dengan Pelanggan

Untuk mengembangkan bisnis lokal, menjalin hubungan dengan komunitas lokal terkait masih belum cukup. Agar kesadaran akan produk brand kamu semakin luas, kamu juga harus menjalin ikatan dengan masyarakat.

Membangun brand adalah tentang membangun hubungan kepercayaan. Jika brand lokal menunjukkan kepedulian ke pelanggan, opini publik dari mereka secara tidak langsung akan menciptakan kepercayaan di antara pelanggan yang lain.

Untuk mewujudkan kondisi tersebut, kamu harus mendengarkan feedback dari mereka secara aktif dengan menanggapi pesan dan pertanyaan, menangani keluhan secara cepat, dan menyelesaikan masalah.

Ini artinya brand yang baik harus memberikan pelayanan pelanggan yang baik. Ketahuilah, bahwa kebanyakan brand yang gagal dikarenakan pelayanan pelanggan yang buruk.

Memanfaatkan Media Sosial

Di transformasi digital saat ini, jika sebuah brand tidak memiliki jejak di media sosial, pelanggan akan menganggapnya brand tersebut tidak ada. Apalagi jika brand kamu memiliki target pasar generasi milenial, media sosial merupakan channel yang perlu dimiliki.

Media sosial juga merupakan tools yang yang sempurna untuk mempromosikan brand ke pelanggan potensial, biarkan mereka sendiri yang mengetahuinya dengan menunjukkan kelebihan yang dimiliki brand.

Media sosial merupakan salah satu cara terbaik untuk berinteraksi dengan pelanggan saat ini, terlebih di tengah kondisi pandemi seperti ini yang mengharuskan bisnis beroperasi secara terbatas.

Buat Konten Menarik

Melanjuti konteks di atas, media sosial yang dimiliki brand harus bermakna di mata pelanggan. Jika kamu gagal menghadirkan konten yang menarik dan relevan untuk pelanggan. Kompetitor yang akan melakukan tersebut dan merebut hati pelanggan.

Pastikan bahwa media sosial brand kamu ditemukan dan diikuti oleh pelanggan karena memiliki konten yang menarik dan menunjukkan value yang mewakili pelanggan.

Konten yang menarik jauh berbeda dengan penjualan, melainkan memberikan kesadaran dan edukasi tentang nilai dan identitas brand. Konten yang menarik akan membuktikan dan meyakinkan pelanggan bahwa brand memahami apa yang diinginkan dan apa yang mereka ingin lihat.

Kamu bisa memulai mengembangkan konten dengan sesuatu yang sedang fenomenal untuk memicu ketertarikan pelanggan atau kamu juga bisa mengenalkan produk brand dengan cara yang unik sehingga memberikan perbedaan yang signifikan dengan kompetitor.

Entah itu video, foto, atau animasi, pastikan konten tersebut sesuai dengan value yang ingin dilihat pelanggan dari brand.

Memberi Kembali

Memberi kembali memiliki arti berbeda untuk tiap individu, tetapi semuanya kembali ke apa yang dapat kamu lakukan untuk komunitas.

Misalnya, jika kamu memiliki pengetahuan tentang strategic planning, copywriting, atau brand, kamu dapat menawarkan komunitas untuk membimbing pemilik calon brand lokal terbaik lain mengembangkan bisnisnya atau menjadi sukarelawan untuk acara yang berhubungan dengan komunitas tersebut.

Ide lain yang bisa kamu lakukan adalah mensponsori acara lokal yang merupakan cara efektif untuk memperkenalkan brand kamu ke banyak orang yang lebih luas dan membangun persepsi positif tentang brand.

Selain menghasilkan manfaat untuk brand, berkontribusi untuk komunitas bermanfaat untuk diri sendiri karena memberikan kesenangan tersendiri ketika kamu dapat melakukan sesuatu untuk orang lain.

Brand Lokal Terbaik

Di bawah ini adalah brand lokal terbaik yang dimiliki Indonesia. Brand tanah air memiliki kualitas yang namanya sudah dikenal di seluruh dunia. Kamu bisa mempelajari cara mereka menjadi brand lokal terbaik.

1. The Executive

Nama brand ini memang terdengar bukan produk asli Indonesia. Namun faktanya The Executive adalah produk asli karya anak bangsa bernama Johanes Farial yang didirikan pada 1979. Brand lokal ini berada di bawah naungan PT Delami Garment Industries.

Saat ini, The Executive telah merambah ke berbagai negara di dunia seperti Asia Tenggara dan lain sebagainya. Salah satu produk anyar buatan brand ini yang paling dikenal oleh masyarakat adalah produk jas.

2. Casablanca

Nama brand ini mengingatkan kita kepada salah satu daerah di Jakarta Selatan, yaitu Kasablanka bukan? Di mana Kasablanka merupakan tempat favorit dan prestius di Jakarta, ketika kamu ingin membeli brand-brand fashion mewah di sana.

Selain nama daerah di Jakarta Selatan, Casablanca juga merupakan nama kota di benua Afrika, tepatnya di negara Maroko.

Namun Casablanca yang kita akan bicarakan ini, merupakan merek parfum terkenal. Sayangnya tidak banyak yang tahu bahwa brand ini produk lokal, bukan produk asal luar negeri.

Wajar saja jika menganggap parfum ini produk luar negeri. Lantaran, kegiatan pemasaran yang dilakukan oleh perusahaan brand ini selalu menggunakan model-model berparas bule. Inilah yang membuat brand Casablanca dianggap oleh banyak orang sebagai produk luar negeri.

Perlu kamu tahu, Casablanca merupakan brand yang didirikan oleh Liong Juen Fat pada 1980, dan berada di bawah PT Priskila Prima Makmur.

3. Polygon

Bagi kamu yang suka bersepeda, kamu pasti tidak asing lagi dengan merek sepeda gunung Polygon. Sebab, sepeda Polygon banyak dijual di mal-mal hingga toko sepeda yang berjualan di pinggir jalan sekalipun.

Kualitas sepeda Polygon sudah tidak perlu lagi diragukan, brand ini adalah produk lokal Indonesia yang telah mendunia.

Kesuksesan merek sepeda ini diperoleh saat dipasarkan di luar negeri terlebih dahulu. Setelah itu, barulah merek sepeda Polygon memperkenalkan produknya di dalam negeri hingga sekarang menjadi produk lokal sepeda paling terkenal di Indonesia.

Perusahaan yang menaungi merek Polygon ini adalah PT Insera Sena di Sidoarjo, Jawa Timur, yang sudah berdiri sejak 1989.     

4. Lea

Bila kamu perhatikan logo Lea memang memiliki desain yang unik seperti corak bendera Amerika Serikat yang memiliki bintang. Hal inilah yang membuat produk ini disangka oleh banyak orang berasal dari negeri Paman Sam (Amerika Serikat).

Padahal, Lea adalah merek lokal yang didirikan oleh perusahaan Indonesia, yaitu PT Lea Sanent pada 1976 yang berlokasi di Tangerang, Banten.

Desain celana jeans yang diproduksi oleh Lea memang memiliki gaya khas dari busana orang-orang Amerika Latin. Jadi, tak heran bila merek Lea dianggap sebagai produk asal luar negeri.

5. Wakai

Nama merek ini berasal dari bahasa Jepang Wakai yang dapat diartikan dalam bahasa Indonesia adalah “muda”. Ini adalah sebuah filosofi yang ingin dihadirkan bagi seluruh pelanggannya, bahwa produk Wakai memang menargetkan anak-anak muda agar bisa tampil kece dan bergaya.

Dalam proses pembuatan produk fashion Wakai, pihak perusahaan memberikan sentuhan-sentuhan gaya fashion yang disukai oleh anak-anak muda di Jepang.

Walaupun dianggap sebagai brand asal Jepang, tetapi semua proses pembuatannya dilakukan di Indonesia dan merupakan produk lokal fashion Indonesia yang telah diakui kualitasnya secara internasional.

Jadi, sudah siap menjadi pemilik bisnis brand lokal terbaik?

Artikel Terkait