Analisis Saham

Bedah Saham RICY: Emiten yang Tetap Bersinar di Pandemi

Saham RICY

Ajaib.co.id – PT Ricky Putra Globalindo, Tbk (RICY) didirikan pada tahun 1987. Sebelas tahun kemudian atau pada tahun 1998, RICY melakukan IPO dan tercatat di Bursa Efek Indonesia (BEI). Lebih dari tiga dekade beroperasi, RICY menjadi salah satu perusahaan garmen dan tekstil ternama di Indonesia. Portofolio bisnis RICY mencakup sektor tekstil, garmen dan restoran.

Dengan portofolio usaha yang dimiliki, RICY mampu menyediakan produk dan layanan yang saling melengkapi baik untuk pelanggan domestik maupun internasional, serta memungkinkan RICY memanfaatkan peluang-peluang pertumbuhan di berbagai sektor sandang di Indonesia.

Bidang Usaha RICY

RICY mempunyai lima bidang usaha. Kelima bidang usaha itu adalah sebagai berikut:

1. Pakaian jadi yang dapat dikelompokkan menjadi tiga produk utama, yaitu:

  • Pakaian dalam pria: Ada tujuh segmen produk utama untuk melayani pasar domestik dengan merek Ricky, GT Man, GT Ladies, Ricsony, GT Man Kid, GT Kid dan GTman Sport. Produk-produk ini memiliki ragam dan tipe, termasuk model, warna, jenis bahan baku, dan kemasan, tersendiri.
  • Pakaian jadi: Kelompok produk ini terdiri dari baju berlisensi international dan merek sendiri. RICY memproduksi produk-produk ini dengan tujuan menjangkau pasar lebih luas, termasuk di department store. Lisensi internasional produk-produk RICY ini mencakup Transformer, Pokemon, Barbie dan Despicable Me. Dengan segmentasi luas dari anak-anak, remaja dan dewasa baik perempuan maupun laki- laki, produk-produk ini dapat menjangkau pasar lebih banyak lagi.
  • Pakaian dalam dan pakaian jadi yang dipesan khusus: Pembeli produk ini bisa dari luar negeri maupun dalam negeri. Macam-macam produknya antara lain  baju tidur, pakaian dalam wanita, t-shirt dan polo shirt dengan segmentasi anak- anak, remaja dan dewasa baik perempuan maupun laki-laki.

2. Benang rajut yang terdiri dari benang rajut katun dan TC dengan variasi dalam berbagai ukuran.

3. Produk kain rajut, di bawah bendera PT Ricky Tekstil Indonesia bekerja sama dengan pihak ketiga untuk pencelupan kain rajut (bahan baku).

4. Pakaian jadi khusus untuk diekspor di bawah perusahaan PT Ricky Garment Exportindo dan PT RT Mahkota Globalindo.

5. Bidang usaha restoran melalui PT Ricky Citra Rasa.

Produk-produk RICY dijual ke pasar domestik dan internasional. Tak hanya berbasis di Indonesia, RICY juga memiliki basis di Vietnam melalui salah satu anak perusahaannya, yakni Ricky Putra Globalindo Vietnam Co., Ltd. Keberadaan anak perusahaan RICY secara fisik di luar negeri dapat membantu induk perusahaan untuk meraup pasar yang lebih luas.

Kinerja Keuangan dari Laporan Keuangan Terakhir

Kinerja RICY menurun bila membandingkan sembilan bulan pertama tahun 2022 dan periode sama tahun 2021. Bila pada periode Januari– September 2020, penjualan dan pendapatan usaha RICY mencapai Rp1,02 triliun, maka periode sama tahun 2022 hanya mencapai Rp901,9 miliar.

Meski begitu, saham RICI menunjukkan kenaikan jumlah laba bruto. Pada sembilan bulan pertama tahun 2021, laba bruto RICY adalah Rp146,9 miliar, sedangkan di Q3 2022, saham RICI berhasil mencatatkan laba bruto Rp171,7 miliar.

Komponen Laba September 2019September 2020September 2021September 2022
Penjualan dan pendapatan usaha Rp1,3 triliun Rp812,3 miliarRp1,02 triliunRp901,9 miliar
Jumlah laba bruto Rp237,2 miliar Rp139,5 miliarRp146,9 miliarRp171,7 miliar
Beban penjualan (Rp111,9 miliar) (Rp96,1 miliar)(Rp82,1 miliar)(Rp78,7 miliar)
Jumlah laba (rugi) Rp7,8 miliar(Rp80,8 miliar)(Rp50,2 miliar(Rp18,3 miliar)

Track Record Pembagian Dividen untuk Pemegang Saham

RICY terbilang rutin membagikan dividen tiap tahunnya. RICKY, misalnya, rutin membagikan dividen identik pada periode tahun 2013–2018. Namun, pada tahun 2019, RICY memutuskan untuk tidak membagikan dividen. Hal ini tak terlepas dari merosotnya kinerja RICY yang salah satu faktor penyebabnya adalah pandemi Covid-19.

TahunDividen TunaiJumlah yang dibayarkan (miliar)Jenis
20183,00 (IDR)Rp1,93 miliar Final
20173,00 (IDR)Rp1,93 miliar Final
20163,00 (IDR)Rp1,93 miliar Final
20153,00 (IDR)Rp1,93 miliar Final
20144,00 (IDR)Final
20134,00 (IDR)Final
20114,00 (IDR)Final
20075,00 (IDR)Final
199912,00 (IDR)Final

Prospek Bisnis RICY

RICY terbilang cukup cepat beradaptasi tatkala pandemi Covid-19 baru memasuki Indonesia. Saat itu, RICY langsung bergerak mendiversifikasi usahanya dengan memproduksi masker kain. Namun, untuk tahun ini, RICY akan kembali berfokus pada segmen produksi pakaian dalam. RICY tidak sepenuhnya menghentikan produksi masker. RICY masih menerima pesanan khusus masker kain.

Salah satu faktor penyebab RICY tidak lagi memproduksi masker kain seperti tahun lalu karena kompetisi di segmen ini kian ketat. Selain itu, langkah ini merupakan bentuk dukungan RICY terhadap upaya Pemerintah untuk menerapkan Standar Nasional Indonesia (SNI) pada produk masker.

Menurut Direktur Ricky Putra Globalindo, Tirta Heru Citra mengatakan bahwa mereka optimis terhadap kinerja RICY tahun ini akan terus membaik seiring pemulihan ekonomi Indonesia dan dunia usai pandemi Covid-19. Daya beli masyarakat juga tampak lebih baik di tahun ini, terutama untuk keperluan belanja produk-produk sandang.

Pihak RICY pun berupaya memperkuat distribusi produk melalui platform online sebagai salah satu strategi perusahaan memanfaatkan peluang Indonesia di sektor ekonomi digital yang kian berkembang. RICY juga lebih fokus pada lini bisnis yang menguntungkan serta optimalisasi fasilitas produksi.

Inovasi teknologi terbaru pada produk juga terus dilakukan oleh RICY. Perusahaan ini pun telah memperkenalkan sejumlah produk baru pakaian dalam merek GR Man untuk pria dan GT Ladies untuk wanita.

Kemudian, ada produk kaus kaki baru merek GT Man Socks untuk keperluan olahraga dan sekolah. Ada juga produk baru homeware yaitu pakaian yang bersifat kasual.  

RICY juga masih memproduksi masker non medis GT Man, meski intensitasnya mengalami penurunan. Hal ini sejalan dengan mulai terkendalinya pandemi Covid-19 di Indonesia. Di samping itu, masyarakat lebih sering membeli masker medis untuk kebutuhan aktivitas sehari-hari.

Tak hanya itu, RICY terus berupaya mendominasi pasar fashion dengan merek-merek unggulan milik perusahaan. Misalnya, GT Man, GT Ladies, GT Man Sport, GT Kid, GTee, homewear dan lain-lain. RICY juga memegang lisensi produk fesyen untuk merek Gunze Japan, Body Wild, dan Dreamit Beit with Barbie.

Manajemen RICY sendiri menyediakan dana belanja modal atau capital expenditure (capex) sebesar Rp 10 miliar di tahun ini. Dana tersebut akan difokuskan untuk keperluan pemeliharaan (maintenance) dan pergantian mesin agar produktivitas pabrik RICY tetap terjaga.

Harga Saham RICY

Agar lebih mudah dalam melakukan analisis saham RICY, di bawah ini adalah histori harga saham RICY di tahun 2022. Dari data tersebut dapat disimpilkan bahwa harga tertinggi saham RICY ada di angka Rp162 per lembar saham, dengan harga terendah Rp68 per lembar saham. Di bawah ini adalah rincian lengkapnya selama 2022.

TanggalTerakhirPembukaanTertinggiTerendahVol.Perubahan%
01/12/202288105107832,00M-14.56%
01/11/202210312012010060,11M-8.85%
01/10/2022113123136104188,60M-10.32%
01/09/2022126131160121538,91M-3.82%
01/08/202213110516293958,09M+22.43%
01/07/20221079812881769,23M+10.31%
01/06/2022977412873844,76M+31.08%
01/05/202274739270137,61M+5.71%
01/04/20227070766826,83M-2.78%
01/03/202272778369108,54M-6.49%
01/02/202277768975168,43M+1.32%
Tertinggi: 162Terendah: 68Selisih: 94Rata-Rata: 96Perubahan%: 16

Dari data di atas, maka rekomendasi saham RICY adalah beli. Rekomendasi tersebut cukup moderat mengingat manajemen RICY cukup cepat dan jeli dalam menganalisis dinamika pasar yang penuh dengan ketidakpastian seperti sekarang.

Nah itulah beberapa hal mengenai saham RICY yang perlu kamu ketahui. Bagi kamu yang tertarik membeli saham RICY, kamu bisa membelinya dengan mudah melalui aplikasi Ajaib. Cara beli saham RICY di Ajaib Sekuritas pun cukup mudah, kamu ganya perlu melakukan beberapa cara yaitu:

  1. Download aplikasi Ajaib.
  2. Daftar akun dan lakukan konfirmasi email.
  3. Buka rekening saham kamu untuk membeli saham secara online di Ajaib.
  4. Setelah rekening berhasil dibuat, kamu bisa langsung memilih saham perusahaan yang ingin dibeli.
  5. Setelah itu, klik dan tentukan jumlah lot saham yang kamu inginkan.
  6. Pilih bayar dan ikuti tahap selanjutnya.

Mudah bukan? Nah, sebelum investasi saham di Ajaib, pastikan juga kamu melakukan analisis saham secara detail agar kamu bisa membuat strategi investasi yang tepat dan mendapatkan profit lebih tinggi.

Selain itu, Ajaib sekarang juga telah dilengkapi dengan layanan premium lewat Ajaib Prime. Di mana, dengan bergabung menjadi bagian Ajaib Prime, kamu akan mendapatkan layanan eksklusif mulai dari laporan keuangan eksklusif, konsultasi portofolio, bebas biaya broker, dan masih banyak lagi. Yuk mulai investasi kamu di Ajaib sekarang!

Artikel Terkait