Milenial

Rekomendasi Camilan Sehat dan Lezat untuk Diet Sehat

Ajaib.co.id – Agar kebiasaan ngemil tidak membuat berat badan berlebihan maka harus mengonsumsi camilan sehat. Yakni makanan sehat dalam jumlah sedikit yang biasanya dimakan di antara jam makan dengan jumlah kalori kurang dari 100 kcal/sajian. Namun sudah tahukah Anda apa saja camilan yang masuk kategori camilan yang sehat? 

Banyak yang salah persepsi dalam memaknai diet. Buktinya masih cukup banyak yang beranggapan jika ngemil adalah larangan utama pada saat diet. Padahal sebenarnya ngemil adalah salah satu cara yang dianjurkan ketika sedang diet. 

Tetapi tentunya bukan sembarang ngemil. Makanan yang digunakan untuk membuat camilan haruslah yang sehat. Meskipun demikian, tidak semua camilan yang sehat baik untuk Anda yang sedang diet. Pasalnya ada kriteria khusus camilan yang cocok untuk diet.

Pertanyaannya, sudah tahukah Anda bagaimana cara memilih camilan sehat untuk diet? 

Memilih Camilan yang Sehat untuk Diet

Di atas sudah sedikit disinggung jika tidak semua camilan yang sehat baik untuk Anda yang sedang diet. Artinya ada kriteria tertentu untuk camilan itu sendiri. Pertanyaannya, apa saja kriterianya? 

Kriteria pertama adalah camilan tersebut harus rendah kalori. Rendah kalori yang dimaksud di sini adalah kurang dari 100 kalori. Selain itu camilan tersebut sebaiknya memiliki kandungan serat yang tinggi. 

Kenapa? Hal ini disebabkan serat bisa membantu Anda merasa kenyang lebih lama. Pasalnya camilan yang tinggi kadar seratnya diserap oleh sistem pencernaan lebih lambat. Selain itu, camilan yang Anda konsumsi haruslah yang tinggi kadar nutrisinya. 

Oleh sebab itu selalu perhatikan kandungan nutrisi dari camilan Anda. Sebaiknya pilihlah camilan yang kaya akan kandungan vitamin dan mineral. Dan hal penting lainnya adalah camilan sebaiknya yang memiliki kadar lemak rendah. 

Bahkan poin yang terakhir ini bisa dikatakan sangat penting. Hal ini dikarenakan Anda sedang menjalani program diet. Kenapa? Camilan tinggi lemak umumnya mengandung kalori yang tinggi. Tinggi kalori sama saja bonus kilogram untuk tubuh Anda. 

Jika memang seperti itu kriterianya, lalu apa saja jenis camilan yang cocok untuk mendukung program diet sehat? 

Jenis Camilan untuk Diet Sehat

Meskipun sedang diet, bukan berarti Anda harus berhenti ngemil. Anda cukup mengganti camilan dengan yang lebih sehat. Jika memang demikian, lalu apa saja camilan sehat yang cocok untuk diet? 

  • Apel 

Dilansir dari Authority Nutrition, mengonsumsi apel secara rutin bisa memberikan manfaat besar untuk kesehatan tubuh. Buah ini juga dikenal kaya serat dan air yang tinggi. Dan kandungan ini dikatakan bisa membantu menurunkan berat badan jika dikonsumsi secara rutin.

Bahkan dikatakan jika makanan irisan apel bisa menurunkan rata-rata 200 kalori. Selain itu buah apel juga disebut bisa membuat kenyang lebih lama karena padat energi. Itulah kenapa apel dikatakan sebagai salah satu camilan terbaik saat diet. 

  • Kacang 

Menurut hasil penelitian yang diterbitkan oleh Asia Pacific Journal od Clinical Nutrition pada 2010, kacang memiliki kandungan serat padat. Nah, kandungan ini membuat tubuh terasa kenyang lebih lama. 

Perasaan kenyang ini menandakan jika kalori yang masuk ke dalam tubuh sudah memenuhi batas. Berbeda jika Anda melakukan diet rendah kalori. Asupan makanan yang lebih sedikit justru menyebabkan rasa lapar terus-menerus. Maka dari itu dengan menjadikan kacang sebagai camilan saat diet, Anda bisa memerangi rasa lapar yang muncul. 

Sayangnya banyak yang salah kaprah mengenai kandungan pada kacang. Masih cukup banyak yang berpikir jika kacang mengandung lemak yang bisa membuat gemuk. Padahal faktanya tidaklah seperti itu. 

Justru sebaliknya. Manfaat ngemil kacang bisa memberikan efek baik untuk Anda yang tengah berusaha menurunkan berat badan. Apalagi mengingat kacang rendah kalori. Selain itu juga mengandung serat yang tinggi. Contohnya adalah kacang almond.

  • Pisang 

Satu buah pisang mengandung sekitar 27 gr karbohidrat dan 14 gr gula. Selain itu paling tidak ada sekitar 105 kalori dalam satu buah pisang. Yang menjadi pertanyaannya kemudian adalah kenapa pisang bisa jadi camilan sehat saat diet? 

Menurut ahli gizi bernama Warren, R.D.N., dalam Women’s Health, serat dalam pisang lah yang membantu menurunkan berat badan. Fakta ini diperkuat lagi oleh penelitian oleh peneliti University of Massachusetts Medical School. 

Hasil penelitian tersebut menunjukkan jika makan serat 30 gr per hari bisa membantu menurunkan berat badan. Sementara itu satu buah pisang paling tidak mengandung 3,1 gr serat. Dengan kata lain, makan pisang saat diet bisa menyumbang peran dalam menurunkan berat badan. 

  • Yoghurt 

Yoghurt juga termasuk salah satu pilihan camilan yang sehat untuk diet yang sering direkomendasikan. Ditambah lagi asupan ini pun cukup fleksibel untuk dijadikan makanan maupun minuman. Selain itu Anda pun bisa menambahkan berbagai toping agar rasanya menjadi lebih lezat. 

Namun yang harus diingat adalah hindari toping yang tinggi kalori. Misalnya saja seperti cokelat maupun sereal. Untuk alternatifnya, Anda bisa memilih buah-buahan atau madu untuk topping yoghurt Anda. 

  • Mangga Beku

Tahukah Anda jika dalam 100 gram mangga beku hanya terkandung 90 kalori. Selain itu, mengonsumsi mangga dalam jumlah tersebut juga sudah memenuhi sekitar 60% kebutuhan vitamin C harian Anda. 

Itulah yang membuat mangga beku ideal dijadikan sebagai camilan yang sehat saat diet. Yang menjadi pertanyaannya kemudian adalah apakah mangganya harus beku? Tentu saja tidak. Namun ketika mangga dipotong-potong menjadi kotak-kotak kecil dan dibekukan, rasa-rasanya akan jauh lebih segar dan nikmat saat dimakan. 

Sebenarnya beberapa contoh di atas tadi hanya sebagian saja. Faktanya masih cukup banyak jenis camilan baik untuk diet. Terlepas dari itu semua, selalu pilih camilan sehat yang rendah kalori, serat tinggi, nutrisi tinggi, dan rendah lemak untuk mensukseskan diet Anda.

Artikel Terkait