Pajak

Perpanjang STNK Online 2020: Ini Cara dan Ketentuannya

perpanjang stnk online

Ajaib.co.id – Perpanjang STNK online bisa digunakan untuk kamu yang tidak sempat untuk mengurusnya di kantor SAMSAT. Lalu, seperti apa cara perpanjang STNK online di tahun 2020 ini? Simak cara dan ketentuannya dalam ulasan ini.

Setiap pribadi yang memiliki kendaraan, tentunya harus rutin memperpanjang Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK). Pada awalnya, untuk pemilik kendaraan, harus memperpanjangnya dengan mendatangi kantor SAMSAT.

Untungnya, sekarang ini pemerintahan mencoba untuk melonggarkan birokrasi dengan menyediakan opsi perpanjang STNK online. Tentunya, pembayaran pajak secara online ini memang mempermudah wajib pajak dalam memenuhi tanggung jawabnya dalam membayar pajak.

Namun, untuk metode online ini, kamu harus melakukannya tahunan secara rutin, tidak bisa untuk membayar pajak 5 tahunan. Namun tetap saja, bagi kamu yang memang sedang di perantauan, opsi ini memudahkan kamu agar tidak perlu repot kembali ke tempat asal kamu.

Cara pembayaran perpanjang STNK online sendiri bisa melalui transfer, baik itu melalui ATM bank ataupun internet banking. Nantinya, bukti transferan itu akan menjadi bukti bahwa kamu sudah membayar pajak. Sayangnya, setiap daerah memiliki perbedaan dalam sistem pembayaran ini. Jadi antara satu tempat dan tempat lainnya tidak bisa ditepuk rata memaki cara yang sama.

Karena, layanan SAMSAT online atau yang lebih akrab dipanggil e-SAMSAT memang berbeda-beda tiap provinsi. Contohnya, jika kamu berdomisili di Jawa Barat, tentunya kamu harus menggunakan e-samsat Jawa Barat untuk memprosesnya.

Hingga saat ini, ada 7 provinsi yang menyediakan e-SAMSAT, diantara DKI Jakarta, Jawa Barat, Banten, Jawa Tengah, DIY, Jawa Timur dan Bali. Untuk lebih jelasnya, kamu bisa cara dan ketentuan perpanjang STNK Online 2020 ini.

Cara dan Ketentuan Perpanjang STNK Online 2020

Akses e-SAMSAT

Yang terpenting dalam mengakses e-SAMSAT adalah memastikan daerah kamu memang sudah tercakup di dalam 7 provinsi yang telah disebutkan di atas. Setelahnya, pastikan kamu memakai e-SAMSAT sesuai domisili kamu. Misal kamu tinggal di Jawa Barat, maka kamu menggunakan e-SAMSAT Jawa Barat.

Perlu dicatat juga, e-SAMSAT tidak bisa dipakai lintas provinsi. Misal motor kamu memiliki plat nomor AB (Yogyakarta), tapi kamu tinggal di Jawa Barat yang Plat nomornya B atau D, maka kamu tidak bisa menggunakan sistem SAMSAT online ini.

Akses e-SAMSAT sendiri bisa dilalui dengan dua cara. Kamu bisa mengaksesnya melalui situs web-nya ataupun aplikasi. Pasalnya, memang sudah ada beberapa e-SAMSAT yang mengintegrasikan sistemnya melalui aplikasi.

Mengisi Data

Untuk proses pendataan secara offline mungkin akan menyulitkan kamu. Karena kamu harus cek fisik kendaraan seperti contohnya nomor rangka. Meskipun cek fisik kendaraan disediakan secara gratis oleh SAMSAT, tapi tetap ada kemungkinan ada praktek pungutan liar yang membuat kamu harus menggelontorkan dana.

Untuk e-SAMSAT, pengisian data kendaraan menjadi lebih mudah. Untuk lebih jelasnya mengenai data-data yang diisi pada e-SAMSAT, kamu bisa melihat poin-poin berikut ini:

  1. Pilih kota sesuai Plat nomor. Jika plat kendaraan kamu adalah Bandung, berarti kamu memilih Kota Bandung
  2. Pilih Kantor SAMSAT sesuai dengan pertama kali pajak kendaraan kalian diurus. Jika kamu pertamanya melakukan perpanjang STN lewat SAMSAT Bandung, maka kamu juga harus memilih SAMSAT Bandung di situs atau aplikasi SAMSAT online.
  3. Masukkan nomor kendaraan secara lengkap
  4. Isi kode captcha sebagai verifikasi
  5. Lalu klik tombol “CARI’
  6. Jika semua data sesuai, nantinya kamu akan diarahkan ke halaman data kendaraan. Dari sana, kamu akan melihat tagihan jumlah pajak yang harus dibayar jika memang telah jatuh tempo pembayaran.

Memilih Tempat Pengambilan Nota Pajak

Jika kamu memilih untuk memakai SAMSAT Online, tentunya kamu tetap membutuhkan nota pajak fisik. Oleh karena itu, kamu juga harus memilih ingin mengambil di mana nota pajak fisik itu. Agar bisa melakukan pengambilan Nota Pajak di SAMSAT yang kamu inginkan, ini tahapan yang harus kamu lakukan:

  1. Pilih Sesuai Kota
  2. Memilih Kantor SAMSAT terdekat dari kota yang sudah kamu pilih
  3. Pilih metode pembayaran
  4. Selanjutnya kamu akan mendapatkan kode bayar. Di kode bayar ini akan muncul jumlah yang harus dibayarkan dan alamat SAMSAT untuk mengambil nota pajak.

Pembayaran perpanjang STNK Online

Jika Prosesnya sudah kamu lakukan, jangan lupa untuk melakukan pembayarannya. Cara untuk membayarnya adalah:

  1. Pilih Menu Bayar
  2. Pilih Multi Payment
  3. Pilih SAMSAT sesuai dengan dengan tempat tinggal
  4. Masukkan kode bayar yang telah kamu dapatkan di proses sebelumnya.
  5. Lalu, lanjutkan proses pembayaran
  6. pembayaran bisa dilakukan di ATM atau melalui internet banking
  7. Jika prosedur telah dilakukan dengan benar, nantinya kamu akan mendapatkan bukti pembayaran
  8. Jangan lupa untuk di-print bukti pembayaran tersebut sebagai bukti sah dalam penukaran nota pajak.

Mengambil Nota Pajak di SAMSAT

Setelah prosedur kamu selesaikan, hal yang perlu kamu lakukan selanjutnya adalah mendatangi kantor SAMSAT sesuai dengan yang kamu isi di e-SAMSAT. Yang penting di sini, kamu harus membawa bukti pembayaran fisik, STNK, KTP asli. Nantinya, dokumen ini, contohnya NIK KTP akan menjadi bukti validasi memang kamu pemilik kendaraan tersebut.

Bila dokumen-dokumen ini sudah lengkap dibawa, kamu bisa langsung mendatangi loket pembayaran. Jika kamu kebingungan, biasakan untuk datang ke petugas, karena jika kamu mendatangi orang asing, bisa saja kamu malah bertemu calo yang akan membuat prosedur seakan-akan runyam.

Proses untuk pengambilan nota pajak ini gratis dan singkat, yakni sekitar 5 hingga 10 menit saja. Jika sudah selesai, kalian akan mendapatkan STNK baru yang berarti kamu sudah sukses dalam perpanjang STNK secara online.

Lalu apa e-SAMSAT ini hanya berguna untuk perpanjang STNK? Tentu tidak. Karena, selain perpanjang STNK online, kamu juga bisa mengecek pembayaran pajak online kok.

Cek Biaya Perpanjangan STNK Online

Ada baiknya sebelum membayar, kamu memang harus mengecek biaya yang harus kamu keluarkan. Oleh karena itu, fitur cek biaya perpanjangan STNK online ini juga penting untuk kalian tahu. Caranya, kamu tidak perlu datang ke kantor pajak, kamu hanya perlu membuka web Badan Pengelola Pendapatan Daerah saja.

Setelah itu, kalian akan diminta mengisi data-data yang dibutuhkan. Jika data-data yang diisi sudah sesuai dan benar, kamu nanti akan diarahkan ke detail biaya yang harus kamu bayar. Namun, hal ini masih belum bisa dilakukan untuk setiap daerah. Daerah-daerah yang memiliki akses untuk ini antara lain:

  • Aceh: https://esamsat.acehprov.go.id/
  • Riau: https://badanpendapatan.riau.go.id/infopajak
  • Kepulauan Riau: https://dispenda.kepriprov.go.id/#esamsat
  • Jambi: https://jambisamsat.net/infopkb.html
  • DKI Jakarta: http://samsat-pkb2.jakarta.go.id
  • Jawa Tengah: http://dppad.jatengprov.go.id/info-pajak-kendaraan/
  • Jawa Timur: hhtps://info.dipendajatim.go.id/index/php?page=info_pkb
  • Sulawesi Tengah: https://dispenda.sultengprov.go.id/addons/pkb.php

Setelah mengetahui cara perpanjang STNK online 2020 ini, kamu tentunya akan lebih mudah dalam pembayaran pajak. Ingat, pemerintah sudah memberikan kemudahan, oleh karenanya kamu juga wajib menjalankan peran kamu untuk membayar pajak secara tepat waktu agar tidak dibebankan biaya denda. Semoga artikel ini bermanfaat ya, selamat mencoba!

Bacaan menarik lainnya:

Nasucha, Chaizi. 2004, Reformasi Administrasi Publik. PT Grasindo: Jakarta.


Ajaib merupakan aplikasi investasi reksa dana online yang telah mendapat izin dari OJK, dan didukung oleh SoftBank. Investasi reksa dana bisa memiliki tingkat pengembalian hingga berkali-kali lipat dibanding dengan tabungan bank, dan merupakan instrumen investasi yang tepat bagi pemula. Bebas setor-tarik kapan saja, Ajaib memungkinkan penggunanya untuk berinvestasi sesuai dengan tujuan finansial mereka. Download Ajaib sekarang.

Artikel Terkait