Properti

Lebih Untung Sewa Apartemen Bulanan atau Tahunan?

Ajaib.co.id – Berbicara terkait lebih untung mana sewa apartemen bulanan vs tahunan, maka tergantung dari siapa yang ditanya. Mungkin untuk penyewanya, sewa unit apartemen per bulan lebih menguntungkan. Namun dari sisi yang menyewakan apartemen mungkin kurang begitu menguntungkan. 

Metode sewa apartemen kini memang cukup beragam. Ada yang bulanan, ada pula yang tahunan. Bahkan ada beberapa jasa sewa apartemen yang menawarkan sewa apartemen harian. Sudah seperti hotel saja tampaknya. 

Hal ini dilakukan untuk mengantisipasi keinginan para pelanggan. Pasalnya tidak semua orang yang sewa apartemen tujuannya adalah untuk ditempati dalam jangka waktu lama. Ada kalanya mereka hanya menggunakannya sebagai tempat transit saja. 

Yang menjadi pertanyaannya kemudian adalah lebih menguntungkan yang mana? Apakah menyewanya bulanan. Atau sebaliknya, lebih menguntungkan jika menyewa tahunan. Nah, untuk tahu jawabannya, mari kita bandingkan saja keduanya. 

Kelebihan dan Kekurangan Sewa Apartemen Bulanan

Ternyata banyak yang lebih suka sewa apartemen jangka pendek seperti ini. Ada yang sewa apartemen per bulan. Kemudian ada yang sewa apartemen per tiga bulan. Dan yang terakhir adalah sewa apartemen per enam bulan. 

Sewa apartemen seperti ini cocoknya untuk Anda yang ingin mengantisipasi kemungkinan pindah pekerjaan, pindah apartemen, urusan keluarga, dan lain sebagainya. 

Nah, terlepas dari apapun alasannya, kira-kira seberapa besar keuntungan menyewa apartemen jangka pendek seperti ini? 

Kelebihan Sewa Apartemen Jangka Pendek

Bagi penyewa, keuntungan pertama yang bisa didapatkan adalah lebih fleksibel. Kenapa? Ada kalanya meskipun sudah dicek dengan benar tetap ada penyesalan. Nah, jika Anda memilih sewa apartemen jangka pendek maka tidak harus menunggu lama Anda bisa mencari lagi apartemen lainnya. 

Fleksibel untuk mereka yang tujuan utama menyewa apartemen adalah untuk tempat transit saja. Itu dari sudut pandang penyewa. Bagaimana jika dilihat dari sudut pandang yang menyewakan apartemen? 

Untuk Anda yang menjadikan apartemen sebagai instrumen investasi maka akan lebih menguntungkan lagi jika disewakan bulanan. Pasalnya harga sewa apartemennya rata-rata lebih mahal dibanding yang tahunan. 

Kekurangan Sewa Apartemen Jangka Pendek

Menyewa apartemen apakah harian, bulanan, maupun tahunan adalah pilihan. Artinya sangat tergantung dari kebutuhan Anda sebagai penyewa. Meskipun demikian, tetap saja ada beberapa kekurangannya. 

Misalnya saja bagi para penyewa apartemen jangka pendek. Dari segi biaya, sewa apartemen jangka pendek seperti ini lebih mahal. Selain lebih mahal pun tidak stabil. Misalnya saja dari sisi penetapan harga sewa. 

Kenapa? Pasalnya tidak ada perjanjian jangka panjang antara penyewa dan yang menyewakan apartemen terkait dengan harga. Dengan demikian, pihak yang menyewakan apartemen bisa dengan mudah menaikkan harga sewa setelah masa sewa selesai. 

Selain itu, model sewa apartemen jangka pendek seperti ini sulit ditemukan. Pasalnya pemilik apartemen rata-rata lebih suka menyewakan apartemen tahunan. Hal ini disebabkan ada beberapa potensi kerugian yang bisa disebabkan dari metode sewa apartemen seperti ini. 

Misalnya saja setiap penyewa apartemen pindah, Anda harus mencari lagi penyewa apartemen lagi. Selain itu Anda pun harus menyiapkan apartemen untuk penyewa berikutnya. Misalnya saja memperbaiki kerusakan jika ada kerusakan. 

Selain itu, jika tidak segera menemukan penyewa apartemen baru, pemilik apartemen pun berisiko mengalami kerugian yang lebih besar lagi. Bahkan banyak yang mengatakan jika sewa apartemen bulanan seperti ini jauh lebih berisiko untuk pemilik apartemen. Sehingga wajar saja jika apartemen yang disewakan bulanan jarang ditemukan. 

Kelebihan dan Kekurangan Sewa Apartemen Tahunan

Metode sewa apartemen ada yang harian, bulanan, dan tahunan. Tetapi kenapa sewa apartemen tahunan yang cukup banyak ditawarkan? Sebenarnya hal tersebut sudah bisa menjawab kenapa sewa apartemen tahunan lebih populer. Pasalnya baik pemilik maupun penyewa apartemen sama-sama diuntungkan. 

Keuntungan Sewa Apartemen Tahunan

Sebagai penyewa, keuangan Anda bisa lebih stabil untuk setahun ke depan. Hal ini dikarenakan tidak terpotong untuk biaya hunian. Pasalnya sudah Anda lunasi di awal. Sementara itu untuk pemilik apartemen, tidak perlu memusingkan lagi untuk menawarkan apartemen selama setahun ke depan. 

Selain itu bisa dipastikan selama setahun ini instrumen investasi Anda ini mampu menghasilkan keuntungan. Beda halnya jika disewakan bulanan. Ada potensi selama beberapa bulan instrumen investasi tidak menghasilkan untung tambahan. Pasalnya belum ada yang menyewa apartemen. 

Sebagai penyewa, Anda akan mendapatkan harga sewa apartemen yang lebih murah. Utamanya jika dibandingkan dengan harga sewa apartemen bulanan. Sementara itu bagi pemilik apartemen, unit aman dari persaingan pasar. Utamanya selama kontrak berlangsung. 

Kerugian Sewa Apartemen Tahunan

Meskipun ada cukup banyak kelebihannya, tetap saja ada beberapa kekurangannya. Bagi penyewa apartemen, sewa apartemen tahunan kurang fleksibel. Sehingga jika Anda salah pilih apartemen, maka harus menunggu selama satu tahun baru bisa pindah. 

Sementara itu bagi pemilik apartemen, Anda tidak bisa menaikkan harga sewa apartemen dalam setahun. Sehingga peluang memperoleh keuntungan lebih besar dari sewa apartemen menjadi sulit dilakukan. 

Itu adalah beberapa plus dan minus sewa apartemen. Baik itu yang bulanan maupun tahunan. Jika memang seperti itu lalu bagaimana kesimpulannya? Atau bahasa sederhananya lebih menguntungkan yang mana? 

Sebenarnya semua itu kembali ke diri Anda sendiri. Pasalnya jika dilihat secara menyeluruh keduanya sama-sama memiliki keunggulan masing-masing. Namun jika dilihat sekilas, sewa apartemen jangka pendek tampaknya lebih menguntungkan untuk saat ini. Hal ini pun bisa dilihat dari semakin banyaknya pemilik apartemen yang memilih metode sewa apartemen bulanan.

Artikel Terkait