Dunia Kerja

Ini Alasan Karier Tidak Berkembang!

karier-tidak-berkembang

Ajaib.co.id – Lamanya masa kerja dan pengalaman kerja seseorang tidak selalu menjamin perkembangan kariernya. Apakah itu karier tidak berkembang sedang kamu rasakan saat ini?

Apakah kamu merasa kariermu stagnan sehingga kamu merasa bosan dan terperangkap dalam rutinitas pekerjaan yang itu-itu saja?

Terdapat beberapa alasan yang menyebabkan karier tidak berkembang Nah, apa saja penyebabnya? Yuk, simak pembahasannya dibawah ini!

Tanda Karier Stagnan

Salah satu tanda umum ketika seseorang mengalami karier tidak berkembang adalah hilangnya semangat untuk bekerja dan merasa pekerjaan sebagai rutinitas yang membosankan.

Mimpi untuk mencapai suatu tingkatan karier akan memacu semangat seseorang untuk bekerja dan melakukan yang terbaik dalam pekerjaannya.

Jika sedang sedang mengalami karier tak berkembang, semangat itu biasanya memudar dan tidak sedikit juga yang merasakan sedang terjebak di sebuah perusahaan atau lingkungan kerja yang salah. 

Berikut ini adalah beberapa tanda karier stagnan yang perlu untuk kamu kenali, apa saja?

1. Produktivitas Menurun

Tanda pertama yang mungkin kamu alami jika mengalami karier tidak berkembang adalah menurunnya produktivitas dalam bekerja. 

Turunnya produktivitas tentunya juga memengaruhi kualitas kerja. Kualitas kerja yang menurun dapat membuat kamu merasa kurang percaya diri, tidak puas dan mulai merasa mulai apatis dengan pekerjaanmu.

Hal ini  menyebabkan kamu kehilangan semangat dan juga dorongan untuk memberikan hasil pekerjaan yang terbaik bagi perusahan tempat bekerja.

2. Minimnya Kesempatan untuk Belajar

Setiap orang yang ingin maju, menginginkan potensi yang ada di dalam dirinya dapat dimaksimalkan. 

Tidak sedikit karyawan di perusahaan merasa terjebak, karena minimnya kesempatan untuk belajar atau bahkan perusahaan tidak memberikan peluang untuk berkembang dan memaksimalkan keterampilannya.

Minimnya kesempatan untuk belajar akan membuat kamu merasa bosan karena terjebak dalam rutinitas yang sama dan merasa tidak ada lagi yang dapat dipelajari di lingkungan kerja.

3. Tidak Adanya Penyesuaian

Tanda karier stagnan lainnya adalah tidak adanya penyesuaian baik dalam gaji maupun jabatan.

Jika kamu sudah bekerja selama bertahun-tahun di sebuah perusahaan, sudah berusaha memberikan yang terbaik dan menaikkan kualitas kinerja, namun tidak ada promosi kenaikan jabatan maupun gaji dalam kurun waktu yang lama merupakan tanda bahwa kariermu tidak berkembang.

Semua orang membutuhkan apresiasi atau penghargaan setelah melakukan upaya maksimal, termasuk dalam pekerjaan.

Baca Juga: Cara Mengatur Gaji 4 Juta untuk Pribadi atau Rumah Tangga

Penyebab Karier Stagnan

Karier seseorang di perusahaan mengalami stagnasi dapat disebabkan oleh beberapa hal. Berikut ini adalah beberapa penyebabnya.

1. Tidak Fokus Bekerja dan Tidak Mau Mendengarkan Saran

Jika kamu sering tidak fokus ketika bekerja dan menyebabkan pekerjaan menjadi lebih lama selesai, maka kamu akan dicap sebagai orang yang tidak cekatan dalam mengerjakan tugas. 

Selain itu, apabila saran dan nasihat dari rekan kerja maupun atasan sering kamu abaikan, maka kamu akan dianggap sebagai seseorang yang bebal. 

Kedua hal ini akan menyebabkan karier tidak berkembang. Oleh karena itu fokuslah terhadap tugas yang menjadi tanggung jawabmu dan berusahalah untuk terbuka dalam menerima saran dan kritik dari orang lain. 

2. Asyik di Zona Nyaman

Tanggung jawab masing-masing karyawan di perusahaan memang telah diatur dengan spesifik. 

Namun demikian jika ingin lebih berkembang, kamu sebaiknya menambah skill dan pengetahuan tanpa mengabaikan tugas utama.

Jangan pernah merasa nyaman dengan posisi yang sama, kamu harus proaktif dan fleksibel untuk setiap perkembangan industri yang nantinya dapat bermanfaat untuk perkembangan karirmu. 

3. Takut Mengambil Keputusan

Setiap orang yang ingin sukses akan belajar dari berbagai kesalahan yang dilakukannya.

Ketika kamu dipercayakan suatu tugas, jangan pernah merasa takut untuk mengambil keputusan. Lakukan pertimbangan yang matang sebelum mengambil keputusan.

Namun jika keputusan tersebut ternyata salah dan gagal, kamu dapat belajar dan memperbaiki diri di masa depan. 

4. Tidak Memiliki Keberanian untuk Mengajukan Promosi dan Tidak Ada Tujuan

Ketika membangun karier, kamu harus mengetahui terlebih dahulu tujuan yang ingin dicapai. Penting untuk memahami tujuan karier yang diinginkan. 

Nah, terkadang promosi tidak datang dengan sendirinya atau ditawarkan oleh perusahaan. Kamu dapat mengajukan promosi dan berbicara dengan atasan mengenai promosi yang diinginkan. 

Paparkan dengan baik prestasi dan juga kemampuan yang telah kamu miliki sebagai bahan pertimbangan bagi atasan untuk menyetujui promosi yang diajukan. 

5. Tidak Membangun Networking

Dalam bekerja selain menyelesaikan tugas dengan hasil yang baik, membangun networking merupakan hal yang juga penting. 

Peluang pertumbuhan kariermu akan lebih terbuka jika networking yang kamu miliki lebih luas sehingga kamu terhindar dari kondisi karier tidak berkembang. 

Baca Juga: Cara Melindungi Investasimu Ketika Tren Bear Market

Cara Mengatasi Stagnasi pada Karier

Meskipun saat ini kamu merasa mengalami karier stagnan, jangan putus asa. Kamu dapat mencoba beberapa cara dibawah ini untuk mengatasi stagnasi pada kariermu.

1. Menyusun Rencana dengan Matang

Langkah pertama yang dapat kamu lakukan adalah dengan menyusun rencana yang matang. 

Jangan ragu untuk membuat daftar posisi pekerjaan yang ingin kamu inginkan dan tentunya tuliskan juga langkah-langkah yang harus kamu lakukan untuk bisa ada di posisi tersebut. 

Daftar rencanamu sebaiknya spesifik dan dapat kamu pahami dengan baik agar karier tidak berkembang yang kamu hadapi dapat segera teratasi. 

2. Fokuslah dalam Bekerja 

Tanggung jawab pekerjaan yang diberikan pekerjaan kepadamu, lakukanlah dengan sebaik mungkin. 

Pekerjaan yang baik seringkali diikuti oleh hal-hal yang baik. Dengan kualitas pekerjaan yang baik, atasanmu akan melihat usaha dan diharapkan akan memberikan apresiasi untukmu.

3. Tingkatkan Kemampuan yang Kamu Miliki

Meningkatkan kemampuan yang kamu miliki adalah salah satu cara terbaik untuk mengatasi karier tidak berkembang. Kenali kelemahan-kelemahan yang kamu miliki dan temukan langkah untuk meningkatkan kemampuanmu yang dapat bermanfaat untuk perkembangan kariermu.

4. Jangan Takut untuk Mengambil Risiko

Dengan berani mengambil risiko kamu akan belajar mengenai banyak hal dan terdorong untuk berkembang dan mengatasi kegagalan dan rasa takut.  Hal ini akan sangat bermanfaat untuk perkembangan kariermu dan menambah rasa percaya diri di masa yang akan datang. 

5. Perluas Networking

Cara terakhir yang dapat kamu lakukan untuk mengatasi karir tidak berkembang adalah memperluas networking

Jejaring sangat penting untuk perkembangan kariermu, mulailah aktif untuk terlibat dalam kegiatan kantor maupun di luar kantor untuk memperluas pengetahuanmu. 

Nah, demikian pembahasan mengenai tanda, penyebab dan cara untuk mengatasi karier yang tidak berkembang. Perkembangan kariermu akan sangat bergantung pada dirimu sendiri, jadi pastikan kamu senantiasa memberikan yang terbaik dalam kariermu, ya.

Baca Juga: Cara Membuat CV ATS Friendly Agar Kamu Dipanggil Recruiter!

Artikel Terkait