Saham

Khusus untuk Pemula, Ini Cara Beli Saham Modal 100 Ribu!

Saat ini, untuk punya perusahaan tak harus punya modal miliaran. Bahkan, ada cara beli saham modal 100 ribu rupiah aja lho! Simak caranya!

Ajaib.co.id – Kemudahan berinvestasi kian terasa dengan gencarnya perkembangan teknologi. Bukan hanya untuk akses informasi tapi juga kemudahan transaksi untuk investasi, termasuk mengoleksi saham sebagai cara mendapat cuan. Bahkan, kini kamu bisa beli saham modal 100 ribu lho!

Saat ini, kesadaran untuk mulai berinvestasi sejak dini, semakin berkembang di kalangan milenial. Khususnya, dengan kian berkembangnya perusahaan-perusahaan rintisan, yang kian menarik minat kaum milenial untuk mulai mencari jalan sukses dengan berbisnis.

Bagi sebagian orang, bisnis bisa dimulai dengan meneruskan usaha yang diwariskan. Bagi sebagian lagi, bisa mendadak kaya saat mengembangkan inovasi berupa penemuan-penemuan baru ke tengah masyarakat. Tapi, lebih banyak lagi yang ingin sukses berbisnis tapi hanya dengan modal pas-pasan.

Kalau kamu salah satunya, tak perlu khawatir lagi. Karena saat ini, untuk punya perusahaan tak harus punya modal miliaran. Nggak percaya? Yuk, disimak paparannya melalui artikel dari redaksi Ajaib berikut ini!

Pilih Sekuritas dengan Biaya Setoran Awal Rendah

Saat hendak bertransaksi jual beli saham, kamu tidak bisa serta merta langsung bertransaksi di Bursa Efek Indonesia (BEI) begitu saja. Kamu harus punya yang namanya Rekening Dana Investor (RDI) atas nama kamu sendiri. RDI harus diisi dengan setoran awal yang telah ditentukan oleh masing-masing perusahaan sekuritas. Dana yang tersimpan di RDI itulah, yang bisa kamu gunakan untuk membeli saham, atau menerima dana hasil penjualan saham.

Baca: Cara Beli Saham di Aplikasi Ajaib

Saat ini, setoran awal untuk mulai berinvestasi saham amat beragam. Ada yang mematok puluhan bahkan hingga ratusan juta rupiah.

Namun, ada juga perusahaan sekuritas yang memberikan kemudahan untuk bertransaksi dengan setoran awal di bawah Rp 500.000 saja. Ingin yang lebih murah? Investasi reksa dana saham bisa jadi pilihan.

Berinvestasi pada Saham Murah namun Potensial

Begitu banyaknya emiten yang melantai di BEI, kamu bisa menemukan aneka saham perusahaan dari berbagai sektor. Harga saham juga sangat beragam. Mulai dari puluhan rupiah, hingga puluhan ribu rupiah.

Tentunya, kamu mungkin akan berpikir untuk memulai investasi pada perusahaan raksasa yang sahamnya kerap jadi rebutan. Tapi, ada batasan minimal saat hendak membeli saham yakni sebanyak 1 slot, atau sama dengan 100 lembar saham. Oleh karena itu, jika harga saham yang hendak dibeli berharga Rp 25.000, maka diperlukan dana investasi minimal sebesar Rp 2.500.000.

Jika dana kamu terbatas, maka pilihlah saham-saham dengan harga terjangkau. Cara beli saham modal 100 ribu adalah dengan memilih jenis-jenis saham yang tergolong murah, tapi memiliki reputasi dan proyeksi investasi yang baik. Dengan budget investasi sebesar Rp 100.000, kamu bisa membeli 1 lot saham dengan harga Rp 1000 per lembar sahamnya, atau mendapatkan saham lebih banyak untuk harga saham yang lebih rendah.

Untuk memilih jenis saham unggulan, kamu bisa melihatnya pada indeks harga saham yang terdapat di BEI. Indeks saham tersebut diantaranya adalah indek LQ45 atau IDX30. Jangan salah, masih banyak pilihan saham yang masuk daftar indeks tersebut dengan harga terjangkau, bahkan di bawah Rp 1000 per lembar saham.

Perhatikan Biaya Transaksi

Pada saat melakukan transaksi jual beli saham, perhatikan juga biaya transaksi yang dikenakan pada setiap transaksi yang dilakukan. Jadi, saat membuat anggaran untuk investasi, pastinya dana investasi tersebut, harus sudah bersih dari potongan-potongan biaya transaksi. Biaya transaksi cukup beragam, mulai dari 0,15%-0,35%, semua itu tergantung perusahaan sekuritas tempat kamu bertransaksi. Ada juga perusahaan sekuritas yang menetapkan biaya transaksi minimal.

Sebaiknya, jangan terlalu sering melakukan trading jual beli saham saat dana transaksi masih sangat terbatas karena harus mengeluarkan biaya lebih besar. Sebaiknya pilih saham-saham yang bisa dipertahankan untuk jangka waktu menengah hingga jangka panjang.

Gunakan Kesempatan saat Harga Saham Unggulan Mengalami Penurunan

Cara beli saham modal 100 ribu dan mendapatkan saham unggulan, adalah dengan memanfaatkan momentum saat harga saham mengalami penurunan. Kondisi perekonomian suatu bangsa bahkan dunia, bisa jadi mempengaruhi bursa efek hingga harga-harga saham gabungan mengalami penurunan. Dinamika pasar saham memang sulit ditebak. Namun yang pasti, saham-saham unggulan merupakan saham yang telah melalui berbagai terpaan kondisi ekonomi sepanjang jaman yang cocok untuk proyeksi investasi jangka panjang.

Tidak perlu khawatir jika harga saham terkoreksi atau mengalami penurunan. Saham-saham unggulan yang telah melantai puluhan tahun, sudah biasa mengalami fluktuasi naik turun harga. Sebaiknya tetap dipertahankan, hingga pada saat yang tepat, harga saham tersebut akan kembali merangkak naik. Jadi, manfaatkan momen terkoreksinya harga saham, untuk mendapatkan saham-saham unggulan dengan harga diskon.

Cara Beli Saham Modal 100 Ribu: Coba Reksa Dana Saham

Reksa dana merupakan salah satu alternatif berinvestasi dengan modal minim. Pada reksa dana, cara beli saham modal 100 ribu berbeda dengan bertransaksi langsung melalui perusahaan sekuritas.

Peserta reksa dana menyerahkan dana investasi kepada Manajer Investasi yang akan mengelola portfolio investasinya. Investasi reksa dana merupakan dana investasi kumpulan. Sehingga, Dana tersebut akan dikelola bersama-sama dengan peserta reksa dana lainnya.

Keunggulan reksa dana adalah setoran awal yang sangat murah. Bahkan, dengan Rp 10.000 saja sudah bisa berinvestasi. Reksa dana juga sangat sesuai untuk investor pemula, yang masih meraba-raba dan berusaha belajar investasi saham.

Kamu pun bisa merasakan enaknya mendapat cuan, saat saham emiten mengalami kenaikan, atau bahkan bagi-bagi deviden. Tentunya, dengan modal awal yang terbilang sangat rendah, kamu jangan berharap bisa mendadak jadi milyuner ya… tapi setidaknya, kamu tidak perlu khawatir mendadak semakin miskin juga.

Artikel Terkait