Bisnis & Kerja Sampingan, Investasi

Erigo Store yang Terkenal Itu Dulu Sempat Merugi

erigo store

Kamu pernah mendengar nama Muhammad Sadad? Dia merupakan pemilik brand fashion Erigo Store yang meninggalkan bangku kuliah dan melupakan gelar S1 hanya untuk mengembangkan kariernya di dunia bisnis.

Di saat kita berbicara soal investasi, nama Muhammad Sadad masih kalah tenar dari Mark Zuckerberg atau Bill Gates. Namun, Muhammad Sadad merupakan orang yang layak menjadi tauladan di dunia investasi.

Sadad, begitu sapaannya, sudah mencintai dunia bisnis sejak masih duduk di bangku Sekolah Menengah Atas (SMA). Namun, dia baru mewujudkan cita-cita bisnisnya itu pada 28 November 2010 saat duduk di bangku universitas. Di bangku kuliah ini, dia membuat brand bernama Selected dan Co. Namun, nama brand itu sudah dimiliki orang lain yang memaksa Sadad harus mengganti nama usahanya.

Sejarah Erigo Store

Pada Juni 2013, nama Erigo Store terlahir di dunia fashion. Nama Erigo Store itu pun kini sudah dikenal masyarakat Indonesia. Dengan nama brand ini, pada 2015, dia tercatat sudah memiliki omzet hingga Rp22 miliar. Banyak ya!

Di awal perjuangannya membesarkan nama Erigo Store, Sadad sempat jatuh bangun. Bahkan, seperti dikutip dari koinworks, dia mengaku sempat mengalami kerugian besar dan membuatnya pulang tanpa uang ke rumah.

“Kami sempat merugi, seperti saat pameran di Malaysia. Biaya operasional di sana sampai Rp25 juta, tapi omzetnya cuma Rp5 juta. Kemudian pameran di Surabaya, Makassar juga rugi. Jadi saya meninggalkan kuliah karena utang numpuk. Itu yang harus saya selesaikan,” katanya.

Tentunya, Sadad tidak mau terpuruk. Dia mencoba bangkit dari kegagalannya itu. Pria kelahiran 15 Juni 1990 itu tak pernah mengenal kata lelah untuk meningkatkan penjualannya hingga ribuan persen. Kariernya mulai terlihat pada 2015 dengan omzet mencapai Rp22 miliar.

Peran Orang Tua

Ketika diselimuti kegagalan di dunia bisnis, orang yang paling berperan membangkitkan semangat Sadad adalah orang tuanya. Kedua orang tua Sadad tidak pernah berhenti memberikan semangat agar Sadad menjadi orang sukses di masa depan.

“Ketika saya melewati fase-fase buruk, orang tua harus menjual ruko, banyak yang dijual buat kemajuan usaha sendiri. Orang tua bilang: ‘Bang, saat lagi susah, cerita sama Mama ya. Cerita juga sama Papa. Biar dibantu dengan doa’,” ucap Sadad mengenang nasehat kedua orang tuanya.

Mendapat dorongan dan semangat dari orang-orang sekitar, jangan heran bila Erigo kian eksis, terutama di kalangan anak muda. Berbagai produk yang dijual, di antaranya kemeja, celana jeans, jaket, topi, dan tas, laris manis di pasaran.

“Erigo sudah ada di department store, ada toko sendiri, tapi mostly kami besar dari online. Kenapa clothing? Awalnya diajakkin teman sih, jualan baju. Awalnya masih underestimate, lama-lama gue seriusin, dan sekarang sudah punya 60 karyawan,” kata Muhammad Sadad.

Manfaatkan Platform Online dan Offline

Sadad memanfaatkan segala platform untuk memperdagangkan produk-produk ciptaannya. Dia memanfaatkan bisnisnya dengan cara online dan offline. Untuk platform online, dia mempromosikan keluaran terbaru Erigo Store melalui media sosial.

“Perusahaan kami mendisplay produk di Instagram. Kami tidak menjualnya melalui Line atau WhatsApp. Sejak 2015, kami sudah decide pelanggan yang mau beli Erigo melalui sebuah web,” papar Sadad menegaskan.

Perlu kamu ketahui, Erigo Store sudah bisa ditemui di dua kota besar Indonesia, Medan dan Palembang. Dua kota itu dianggap Sadad dan manajemennya sangat potensial. Penjualan produk Erigo Store di dua kota tersebut sangat bagus dan memuaskan.

Sempat Dipandang Sebelah Mata

Jauh sebelum sukses seperti saat ini, usaha yang dilakukan Sadad di pandang sebelah mata. Maklum saja, strategi pemasaran yang dilakukannya dengan menjual barang secara online kala itu belum ngetop seperti sekarang. Kendati sempat diremehkan, Sadad terus menjalankan keyakinannya dan berhasil membungkam orang-orang yang meragukan.

“Dulu orang-orang bilang ‘Buat apa kamu usaha kayak gini?’ Bukannya dendam atau yang lain, tapi saat itu banyak orang yang meremehkan saya. Sekarang bisa lihat sendiri hasilnya,” papar Sadad.

Setelah berhasil membungkam orang-orang yang meragukan bisnisnya, Sadad merasa puas. Keyakinannya sudah membuatnya tajir melintir saat usia belum genap 30 tahun.

Kuncinya Ketekunan

Kisah Sadad untuk bangkit dan terus percaya tentang usaha yang ditekuni bakal menuai hasil sempurna memang patut dijadikan contoh. Pasalnya, ketekunan dan keseriusan merupakan hal utama dalam mengembangkan bisnis yang kamu jalankan.

Ketika mengalami hambatan atau sebuah kerugian, kamu tidak boleh menyerah. Kegigihan dan kerja keras hingga dukungan dari orang di sekitar bisa membantu kamu menuai sukses. Kini nama Sadad dan Erigo Store sudah melambung tinggi di dunia fashion Indonesia.

“Dalam prinsip, saya selalu percaya slogan ini: Hard times always lead you to something great. Kamu harus percaya itu. Krtika kamu masih susah, pasti pusing dan beban besar, tapi akan ada sesuatu yang besar ketika kamu sudah investasi,” ucapnya.

Butuh Perjuangan

Kini, kamu sudah bisa percaya belum kalau bisnis itu tidak segampang yang kita kira. Harus ada perjuangan, dan yang paling penting dukungan dari sekililing kita. Tetapi bukan berarti kamu harus takut berbisnis. Justru apa yang telah Sadad alami lewat Erigo memberikan kita pelajaran bahwa dalam berbisnis harus berani dan tetap berhati-hati.

Jangan pernah putus hubungan dengan orang-orang di sekeliling kita, terutama keluarga. Karena merekalah orang yang akan maju pertama untuk menolong di saat kita jatuh. Menyerah bukanlah jalan keluar satu-satunya. Selamat mencoba dan menjalani bisnis yang sudah kamu mulai. Jangan menyerah!


Ajaib merupakan aplikasi investasi reksa dana online yang telah mendapat izin dari OJK, dan didukung oleh SoftBank. Investasi reksa dana bisa memiliki tingkat pengembalian hingga berkali-kali lipat dibanding dengan tabungan bank, dan merupakan instrumen investasi yang tepat bagi pemula. Bebas setor-tarik kapan saja, Ajaib memungkinkan penggunanya untuk berinvestasi sesuai dengan tujuan finansial mereka. Download Ajaib sekarang.  

Artikel Terkait