Banyak nasabah yang seringkali menanyakan bagaimana cara SMS banking BRI. Kamu tidak perlu cemas, karena kami akan mengulas tahapan demi tahapan SMS banking bank BRI.
Adanya internet banking sangat membantu mobile banking. Tapi fasilitas tersebut perlu terhubung dengan internet. Namun tidak untuk SMS banking. Meskipun kamu tidak terkoneksi dengan internet, tetap dapat melakukan akses.
Maka sangat wajar kalau sebagian orang lebih menikmati menggunakan fasilitas SMS banking. Kamu harus mempunyai nomor ponsel aktif yang akan didaftarkan untuk SMS Banking sebelum melakukan tahapan cara SMS banking BRI.
Terdapat beberapa cara SMS banking BRI yang dapat kamu ikuti, yaitu daftarkan ke Unit Kerja BRI. Selain itu bisa juga lewat ATM BRI. Pilihlah satu diantaranya.
Cara SMS Banking BRI di Unit Kerja
Siapkan berkas fotokopi KTP yang masih berlaku dan fotokopi foto kartu ATM BRI. Kunjungi unit kerja atau kantor BRI terdekat di kota kamu. Kemudian kamu akan diberikan formulir aplikasi untuk pendaftaran SMS banking.
Ketentuan Dan Fasilitas
SMS banking BRI dapat dijalankan pada rekening tabungan BRI (BritAma atau Simpedes). Selain itu juga bisa dilakukan lewat Giro (Perorangan) yang mempunyai Kartu ATM BRI aktif.
SMS banking memberikan fasilitas antara lain pembayaran tagihan, transfer, beli pulsa atau isi ulang pulsa, dan informasi saldo. Kamu dapat menjalankan transaksi selama 24 jam dengan mengirim instruksi transaksi ke nomor 3300.
Cara SMS Banking BRI Melalui ATM
Di bawah ini adalah tahapan yang kamu jalankan untuk mengaktifkan SMS banking BRI lewat ATM. Pastikan langkah-langkah tersebut dengan benar agar kamu menghemat waktu untuk memprosesnya.
Tahapan pertama adalah masukkan kartu ATM serta masukkan pin ATM seperti biasanya. Setelah itu pilih menu transaksi lain. Lalu pilih submenu registrasi. Kemudian pilih submenu SMS banking dan masukkan nomor ponsel yang akan kamu gunakan untuk transaksi SMS banking.
Tahapan terakhir, masukkan PIN SMS banking. PIN tersebut terdiri dari 6 digit. Kamu dapat mengatur PIN SMS banking ini berbeda atau menyamakannya dengan PIN ATM.
Format Kode Instruksi SMS Banking BRI
Perhatikan selalu format kode instruksi. Karena transaksi SMS banking BRI tidak akan berhasil jika ada kesalahan dalam menulis format. Registrasi format kode instruksi cara SMS banking BRI untuk transaksi adalah sebagai berikut.
- Transfer kepada sesama rekening BRI: TRANSFER <spasi> BRI (rekening tujuan) <spasi> NOMINAL <spasi> PIN.
- Transfer ke rekening Bank lainnya: TRANSFER <spasi> KODE Bank Tujuan + Nomor Rekening <spasi> NOMINAL <spasi> PIN.
- Cara melihat jumlah saldo SMA banking BRI: SALDO <spasi> PIN.
- Cara membeli pulsa token PLN SMS banking BRI: BELI <spasi> PLNPRE <spasi> ID PLN <spasi> NOMINAL <spasi> PIN.
- Isi pulsa: PULSA <spasi> HP <spasi> NOMINAL <spasi> PIN.
Itulah bagaimana kamu bisa menggunakan SMS Banking dari bank BRI yang dapat kami jelaskan untuk kamu. Sekali lagi perhatikan langkah demi langkahnya agar tidak terjadi kegagalan yang membuatmu harus mengulang kembali tahapannya, sehingga menghabiskan waktumu. Selamat mencoba.
Ajaib merupakan aplikasi investasi reksa dana online yang telah mendapat izin dari OJK, dan didukung oleh SoftBank. Investasi reksa dana bisa memiliki tingkat pengembalian hingga berkali-kali lipat dibanding dengan tabungan bank, dan merupakan instrumen investasi yang tepat bagi pemula. Bebas setor-tarik kapan saja, Ajaib memungkinkan penggunanya untuk berinvestasi sesuai dengan tujuan finansial mereka. Download Ajaib sekarang.