Milenial

Cara Mudah Mengatasi Stres Sebelum Mengganggu Aktivitasmu

cara mengatasi stres yang mudah

Ajaib.co.id – Tidak bisa dipungkiri bahwa stres akan terus ada dalam kehidupan. Stres ini bisa datang dari mana saja, mulai dari bertengkar dengan teman, masalah rumah tangga, tempat bekerja, utang-utang yang harus dibayar, dan masih banyak lainnya. Baru-baru ini mungkin terjadi stres karena terlalu lama beraktivitas di rumah saja, simak di sini cara mengatasi stres yang mudah.

Ada banyak cara mengatasi stres yang bisa dilakukan dengan mudah. Pasalnya, stres harus segera diatasi karena memberikan banyak pengaruh buruk terutama mengganggu aktivitas sehari-hari. Hal ini berkaitan dengan masalah mental dan juga fisik seseorang yang mengalami stres.

Stres sendiri cukup menjadi masalah yang mengarah pada masalah kesehatan seperti tekanan darah tinggi, jantung, hingga depresi. Sedangkan untuk efek gangguan bagi tubuh meliputi sakit kepala, nyeri otot, kurang nafsu makan, insomnia, dan sulit berkonsentrasi. Oleh karena itu, temukan cara mengatasi stres yang sesuai dengan permasalahan stres kamu. Berikut ini ada beberapa cara mengatasi stres secara mudah dengan melakukan hal-hal tertentu.

Memasang Senyum Palsu

senyum palsu sebagai cara mengatasi stres

Salah satu cara yang terkesan sedikit memaksa ini ternyata bisa menjadi cara mengatasi stres. Hal ini telah dibuktikan melalui penelitian di Psychological Science tahun 2012, di mana memasang dunchene smile yang melibatkan setiap otot wajah di sekitar mata bisa meningkatkan mood. Dengan begitu, kamu bisa mengurangi rasa stres karena situasi tertentu.

Efek dari senyum ini bagi lingkungan sekitar juga dapat berpengaruh karena orang yang berada di sekitarmu juga akan senyum dan membantu memperbaiki suasana hati.

Berendam Air Hangat

berendam air hangat

Salah satu cara mengatasi stres dengan mudah adalah mandi dan berendam menggunakan air hangat. Hal ini dibuktikan oleh studi International Journal of Management Stress asal Swedia yang mengungkapkan bahwa mengambang di air akan memicu respon berupa relaksasi tubuh dan menekan hormon yang dapat memicu stres. Studi ini juga mengungkapkan bahwa cara ini sangat efektif dilakukan pada anak-anak usia 11 sampai 13 tahun dalam mengurangi rasa tegang dan tertekan yang dialami.

Bagi kamu yang ingin mencoba cara ini dengan berendam pada bathtub di kamar mandi rumah, tambahkan lilin aromaterapi dan alunan musik yang tenang untuk mendukung hilangnya rasa stres.

Bermain dengan Hewan Peliharaan

bermain dengan anabul

Memiliki hewan peliharaan seperti anjing atau kucing bisa menjadi salah satu cara mengatasi stres. Kamu bisa mencurahkan rasa sayang terhadap hewan dengan memeluk, membelai, dan menyentuhnya dengan lembut. Hal ini ternyata bisa meningkatkan kadar hormon serotonin dan dopamin di dalam tubuh sehingga pikiran dan otot bisa terasa tenang.

Rasa stres karena kesepian juga bisa diatasi dengan memelihara hewan. Di mana, kamu dapat bermain dengan hewan peliharaan sekaligus menghilangkan rasa stres, jenuh, dan pikiran yang mengganggu.

Menari

menari dapat menjadi cara mengatasi stres

Cara mengatasi stres yang tanpa disadari mungkin sering kali dilakukan banyak orang adalah menari. Memainkan lagu favorit dengan sedikit menggerakkan tubuh sambil bernyanyi ternyata bisa membuat suasana hati meningkat baik. Apalagi jika kamu menghayati sebuah lagu dengan menari dan bernyanyi, maka tanpa disadari suasana hati yang sebelumnya tidak begitu baik akan berubah. Oleh karena itu, cara ini menjadi hal yang paling mudah dilakukan.

Tertawa

tertawa membantu mengatasi stres

Pasti sudah banyak orang yang mengetahui bahwa tertawa adalah cara ampuh mengatasi stres dengan cepat. Tertawa juga bisa membantu sistem di dalam tubuh menjadi lebih meningkat sehingga terhindar dari stres jangka panjang. Di mana, tertawa mampu mengurangi kadar hormon stres, kortisol, dan menggantinya dengan hormon endorfin atau bahagia yang mengubah cara pandang seseorang terhadap sesuatu yang bisa membuat mereka stres.

Menarik Napas Dalam-Dalam

cara mengatasi stres dengan bernapas

Menarik napas dalam-dalam menjadi cara mengatasi stres dengan mudah karena bisa menurunkan kadar kortisol yang mengurangi rasa stres dan cemas. Ketika kamu merasa stres terhadap suatu masalah, sempatkan untuk duduk dengan tenang di tempat yang nyaman dan tenang. Lalu, tutup mata sejenak dan ambil napas dari hidung hingga dua hitungan.

Kemudian tahan napas pada satu hitungan dan buang perlahan. Kamu bisa melakukannya beberapa kali selama tiga menit hingga terasa perbedaan pada suasana hati.

Pijat

pijat merelaksasi otot tubuh

Ketika kamu merasa stres, bukan hanya pikiran saja yang terasa lelah namun otot-otot tubuh juga akan terasa kelelahan dan pegal. Oleh karena itu, kamu bisa memilih terapi pijat sebagai cara mengatasi stres dengan mudah. Sudah banyak orang yang menggunakan pijat sebagai alternatif untuk mengurangi pegal-pegal di tubuh akibat rasa stres. Kamu bisa mendatangi klinik-klinik pijat atau memanggil jasa pijat untuk langsung datang ke tempatmu.

Beribadah

dekatkan diri ke Tuhan

Bagi pemeluk agama tertentu, beribadah merupakan suatu kewajiban yang harus dilakukan oleh setiap umatnya. Di samping itu, ibadah ternyata memiliki manfaat dalam mengatasi permasalahan seperti stres. Hal ini dibuktikan melalui sebuah penelitian yang ditulis di dalam buku berjudul The SuperStress Solution karya Dr. Roberta Lee.

Di dalam buku tersebut dikatakan bahwa orang-orang banyak memilih agama atau spiritualis dalam menghadapi beratnya kehidupan. Hal ini karena mampu mengatasi rasa stress, sembuh dari penyakit, dan peningkatan diri yang bermanfaat bagi kesehatan serta kesejahteraan pribadi seseorang. Hal ini disebabkan karena waktu yang digunakan saat beribadah merupakan cara untuk terhubung dengan tuhan. Hal ini mampu memberikan ketenangan, kecemasan yang reda, dan rasa bersyukur.

Berkebun

berkebun bisa mengatasi stres

Selain mengisi waktu luang, berkebun bisa menjadi cara mengatasi stres yang cukup ampuh. Mengingat, dalam memelihara tanaman dan tumbuhan tentunya membutuhkan konsentrasi sehingga pikiran yang stres akan beralih ke aktivitas tersebut. Secara tidak langsung, kamu terus memerhatikan pertumbuhan tanaman yang dirawat. Mulai dari proses tunas kecil, tumbuh membesar, lalu berbunga, hingga menghasilkan buah.

Beberapa cara mengatasi stres tersebut tentunya menjadi salah satu alternatif yang bisa kamu terapkan dalam mengurangi beban stres. Jangan sampai berlarut-larut dalam stres karena efek samping yang ditimbulkan tidak baik untuk kesehatan mental dan tubuh. Sama pentingnya dengan cara mengatasi stres, kamu juga harus memilih cara dalam mengelola keuangan.

Hal ini dilakukan agar kamu siap menghadapi masa mendatang dengan segala kemungkinan yang dapat terjadi. Salah satu cara yang bisa dilakukan untuk mengelola keuanganmu adalah memilih investasi. Ada banyak instrumen investasi yang dapat digunakan, salah satunya adalah investasi saham. apalagi kini investasi saham bisa dilakukan secara online melalui smartphone kamu dengan menggunakan aplikasi Ajaib.

Ajaib merupakan media investasi online yang bisa membantu kamu berinvestasi di instrumen saham. Dengan menggunakan Ajaib, kamu bisa mengelola keuangan secara aman, mudah, dan menguntungkan. Yuk, download aplikasinya di smartphone sekarang untuk mulai berinvestasi.

Artikel Terkait