Milenial, Rumah Tangga Masa Kini

Berlibur Naik Pesawat First Class, Kebutuhan atau Keinginan?

Sumber: Unsplash

Ajaib.co.id – Saat hendak membeli tiket pesawat di sebuah maskapai penerbangan, milenial pasti akan ditawarkan 3 jenis tiket yang bisa dipilih yakni economy class, business class, dan first class. Hal yang membedakan dari ketiga kelas penerbangan ini adalah harga, pelayanan, hingga jenis kursi penumpang.

Mungkin bagi sebagian milenial di luar sana, menikmati naik pesawat kelas ekonomi dan bisnis sudah biasa. Namun, bagaimana dengan first class? Di luar sana, ada sejumlah maskapai penerbangan yang diketahui menawarkan pelayanan ini.

Kelas penerbangan satu ini adalah kelas penerbangan yang berada satu tingkat di atas business class. Jika business class saja sudah sangat nyaman dan juga mewah. Dengan pelayanan mulai dari check-in, lounge, hingga shuttle ke pesawat, dan sajian menu makanan berkualifikasi bintang 5 bagi penumpang. Tentunya kita bisa membayangkan bukan bagaimana ketika penumpang naik pesawat first class?

Dalam dunia penerbangan, banyak maskapai yang menyetarakan antara kelas satu dan kelas bisnis. Hal ini berlaku bagi maskapai penerbangan yang tidak menawarkan layanan penumpang kelas satu.

Di Indonesia, maskapai yang memiliki layanan kelas satu, salah satunya adalah Garuda Indonesia, sebuah maskapai milik pemerintah yang sudah mengantongi berbagai prestasi dari dunia penerbangan internasional.

Ini Dia Layanan First Class yang Membedakannya dengan Business Class

Berdasarkan pantauan redaksi Ajaib dari berbagai situs maskapai penerbangan, penumpang yang membeli tiket kelas satu akan mendapatkan berbagai layanan berupa:

  • Penumpang dijemput ke Bandara 

Bagi pemegang tiket kelas satu, penumpang bisa dijemput oleh pihak maskapai dari rumah atau lokasi lainnya menuju ke bandara. Untuk menikmati layanan ini, penumpang kelas satu bisa langsung menghubungi maskapai penerbangan bersangkutan 24 jam sebelum keberangkatan.

  • Fasilitas Lounge

Penumpang kelas satu akan diberikan fasilitas lounge dengan berbagai hidangan makanan atau minuman terbaik. Serta, ada juga fasilitas lainnya seperti Wi-Fi dan SPA. Selain itu, ada pula ruangan-ruangan khusus lainnya agar setiap penumpang bisa menikmati kenyamanan sebelum berangkat yakni ruang keluarga, ruang sholat, pantry, perpustakaan kecil, hingga quiet room.

  • Penumpang Bisa Booking Makanan untuk Disantap di Pesawat

Sebelum keberangkatan, penumpang kelas satu bisa booking terlebih dahulu terkait menu makanan yang nantinya ingin disantap saat menikmati penerbangan. Penumpang diberikan waktu selama 48 jam sebelum keberangkatan untuk memilih menu makanan yang ingin di-booking.

Selain ketiga layanan di atas, penumpang kelas satu juga akan merasakan pengalaman terbang yang sangat nyaman dengan berbagai fasilitas yang diberikan saat duduk di kursi penumpang. Karena penumpang akan diberikan akses ke dunia hiburan berupa film dan live TV, musik, games, dan lain sebagainya. 

Penumpang akan diberikan kesan mewah saat duduk di kursi penumpang. Mengapa? Karena desain kursi kelas satu memang didesain langsung oleh desainer dengan menggunakan bahan-bahan yang biasanya digunakan untuk mobil-mobil sport seperti Porsche dan Rolls Royce. 

Kesan prestige memang sangat ditonjolkan bagi penumpang kelas satu, lantaran untuk satu pesawat biasanya penumpang kelas satu hanya berjumlah 5 – 10 orang saja.

Jadi, tak heran bila kadang-kadang ketika milenial menikmati liburan dengana pesawat kelas satu, milenial layaknya seorang sultan karena milenial bisa jadi adalah satu-satunya penumpang yang naik pesawat kelas satu dalam suatu perjalanan. 

Penumpang kelas satu juga tidak perlu khawatir, karena jika sewaktu-waktu maskapai penerbangan mengalami pembatalan penerbangan atau lain sebagainya. Penumpang kelas satu akan diberikan fasilitas refund dan reschedule.

Naik Pesawat First Class adalah Kebutuhan atau Keinginan?

Untuk membedakan kebutuhan atau keinginan saat hendak naik pesawat. Milenial perlu mengetahui terlebih dahulu perbedaan kedua hal ini. Kita mengetahui bahwa liburan adalah sebuah kebutuhan bagi setiap orang di luar sana, namun jika kamu ingin pergi liburan dengan menggunakan maskapai dan kelas penerbangan tertentu. Hal ini bisa dikategorikan sebagai keinginan.

Orang-orang yang mencari pesawat kelas satu adalah penumpang yang tidak mencari kenyamanan, melainkan mencari prestige saat menikmati perjalanan saat naik pesawat. Harga tiket pesawat first class juga jauh lebih mahal dibanding kelas ekonomi, perbandingannya bisa mencapai 5 – 10x lipat.

Jika kamu naik pesawat kelas ekonomi seharga Rp500 ribu untuk sekali perjalanan, berarti kamu perlu merogoh kocek sekitar Rp2,5 juta – Rp 5 juta untuk menikmati sebuah perjalanan dengan menggunakan pesawat kelas satu. Bila pulang pergi mencapai Rp5 juta – Rp10 juta.

Harga tiket kelas satu ini, jika kamu hitung-hitung kembali mungkin sama besarnya dengan seluruh biaya liburan yang perlu dikeluarkan selama menikmati liburan di destinasi tujuan.

Nikmati Perjalanan Sesuai dengan Kemampuan Finansial

Jangan sampai rasa egois yang ada dalam dirimu menghancurkan masa depanmu. Lantaran, kamu masih perlu merencanakan keuangan selama 15 – 25 tahun dari sekarang. Oleh sebab itu, tak ada salahnya untuk menghemat biaya perjalananmu dengan naik pesawat kelas ekonomi dengan harga yang jauh lebih murah dibanding first class

Kamu juga bisa memperoleh kenyamanan saat naik pesawat kelas ekonomi. Lantaran, saat ini ada sejumlah maskapai penerbangan yang menawarkan ruang ekstra untuk kaki sehingga penumpang bisa duduk dengan nyaman walaupun menempuh perjalanan yang jauh. 

Sebelum menikmati liburan, pastikan bahwa kamu sudah membuat daftar pengeluaran terlebih dahulu agar biaya liburanmu tidak membengkak. Kamu bisa menyusun daftar biaya liburan tersebut mulai dari destinasi wisata yang ingin dikunjungi, menggunakan agen perjalanan atau tidak, transportasi, biaya akomodasi, biaya makan dan minum, dan barang-barang apa saja yang nanti ingin dibeli sebagai oleh-oleh. 

Jangan lupa ya! Sisihkan biaya liburanmu yang tidak terpakai untuk berinvestasi. Milenial bisa berinvestasi di saham atau reksa dana, di mana kedua instrumen investasi ini adalah jenis investasi yang minim biaya. Namun, kedua instrumen investasi tersebut adalah produk investasi yang membutuhkan komitmen jangka panjang agar potensi investasi menjadi lebih maksimal. 

Kamu bisa merasakan pengalaman berinvestasi saham atau reksa dana secara praktis dan mudah lewat aplikasi Ajaib. Untuk memulai investasi, milenial hanya perlu menyisihkan 10% dari penghasilan bulanan untuk diinvestasikan setiap bulannya secara rutin dan konsisten.

Dengan begitu, milenial bukan hanya memperkaya pengalaman pribadi saja dengan travelling, melainkan milenial juga sudah memikirkan betapa pentingnya perencanaan keuangan sejak dini untuk masa depan lewat investasi.

Artikel Terkait