Analisis Saham

Bedah Saham DRMA, Punya Prospek Cerah di 2023

Bedah Saham DRMA, Punya Prospek Cerah di 2023

Ajaib.co.id – PT Dharma Polimetal Tbk (saham DRMA) merupakan induk usaha dari Dharma Group, yang sudah sukses berdiri sejak tahun 1989. Perseroan ini memiliki fokus usaha pada komponen otomotif untuk sepeda motor dan mobil.

Dharma Group telah menjadi bagian dari mata rantai pasokan otomotif terintegrasi dengan produk-produk suku cadang dan komponen yang inovatif dan berkualitas sesuai dengan standar pabrikan kelas dunia. Sebagai salah satu anak perusahaan dari Triputra Group, perusahaan mempunyai latar belakang manajemen yang sangat berpengalaman di industri otomotif nasional.

Saham DRMA pun resmi masuk ke bursa saham pada 20 Desember 2023 dengan saham yang ditawarkan sebanyak 705.882.300 dengan harga penawaran awal sebesar Rp 500 per saham. Per 30 Juni 2023, saham terbesar DRMA dimiliki oleh PT Dharma Inti Anugerah sebanyak 47,60% dan publik sebesar 21,01%. Selain itu, ada PT Triputra Investindo Arya sebesar 14,61% dan sisanya dimiliki oleh beberapa nama orang seperti:

  1. Irianto Santoso (5,10%)
  2. Iwan Dewono Budiyuwono (4,63%)
  3. Hadi Kasim (4,27%)
  4. Yosaphat Panuturi Simanjuntak (1,30%)
  5. Philipus Naftali (1,28%)
  6. Endang Ahmad Zakaria (0,65%)

Kinerja Laporan Keuangan Saham DRMA

Saham DRMA mencatatkan kinerja yang sangat baik hingga kuartal III/2023 dengan mencatatkan kenaikan laba bersih dan pendapatan. Dilansir dari Bisnis.com, berdasarkan laporan keuangan di laman Bursa Efek Indonesia (BEI) laba bersih yang diatribusikan kepada pemilik entitas induk DRMA melesat 107,8% secara year-on-year (yoy) menjadi Rp519,41 miliar per 30 September 2023, dibanding periode sama 2022 sebesar Rp249,94 miliar.

Kenaikan laba bersih perseroan didorong meningkatnya pendapatan 59,68% yoy menjadi Rp4,24 triliun dibandingkan kuartal III/2022 sebesar Rp2,65 triliun. Secara rinci berdasarkan segmen, pendapatan DRMA dari komponen roda dua berkontribusi sebesar Rp2,22 triliun, diikuti segmen roda empat sebesar Rp1,41 triliun, dan segmen lain-lain sebesar Rp610,17 miliar.

KomponenQ3 20232022202120202019
Total Pendapatan1,50 triliun3,90 triliun2,91 triliun1,87 triliun2,72 triliun
Laba Kotor280,78 miliar605,37 miliar445,74 miliar220,98 miliar450,06 miliar
Laba Bersih173,55 miliar394,16 miliar301,14 miliar18,90 miliar170,71 miliar
Total Aset3,36 triliun2,68 triliun2,53 triliun1,61 triliun1515124,1
Total Liabilitas1,43 triliun1,28 triliun1,46 triliun1,11 triliun1,01 triliun
Total Ekuitas1,93 triliun1,40 triliun1,07 triliun509,06 miliar504,96 miliar

Dilansir dari Bisnis.com, Presiden Direktur DRMA Irianto Santoso mengatakan bahwa penyebab pertumbuhan kinerja perseroan sejalan dengan keberhasilan dalam mendapatkan kepercayaan untuk membuat komponen dari sejumlah klien baru.

Manuver DRMA pada tahun ini yaitu mengakuisisi PT Trimitra Chitrahasta dan memulai pasokan komponen member suspensi untuk Toyota yang telah dimulai pada akhir semester I/2023. DRMA optimis dengan kinerjanya dan menargetkan mencapai pertumbuhan sebesar 25% yoy baik dari segi top line maupun bottom line hingga akhir 2023.

Rasio Keuangan Saham DRMA 

Berikut merupakan ringkasan rasio keuangan saham DRMA pada Kuartal 3 2022 Vs Q3 2023.

RasioQ3 2022Q3 2023
Return on Equity (RoE)7,43%7,56%
Return on Assets (RoA)3,88%5,20%
Gross Profit Margin (GPM)15,2%18,15%
Operating Profit Margin (OPM)13,04%12,67%
Net Profit Margin (NPM)9,4%12,23%
Current Ratio (CR)146,36%153,95%
Debt to Equity Ratio (DER)99%79%

Data di atas menunjukkan bahwa DRMA secara fundamental menunjukan pertumbuhan yang sangat positif, di mana angka rasio meningkat jika dibandingkan pada periode yang sama di tahun sebelumnya.

Kebijakan Dividen DRMA

Dilansir dari Bisnis.com, emiten komponen kendaraan listrik ini telah membagikan dividen tunai tahun buku 2022 senilai Rp98,54 miliar. Keputusan ini didasari oleh kesepakatan pemegang saham dalam RUPS tahunan 6 April 2023.

Dividen tunai per saham yang disepakati yaitu Rp20,94 per saham dengan dividend payout ratio sebesar 25 persen.  Adapun dasar pembagian dividen adalah laba bersih yang dapat diatribusikan ke pemilik entitas induk sebesar Rp394,16 miliar, laba ditahan sebesar Rp294,63 miliar yang dialokasikan untuk kegiatan ekspansi perusahaan dan Rp1 miliar sebagai cadangan umum. Kemudian total ekuitas sebesar Rp1,40 triliun. 

Tanggal Ex-DividenDividenJenisImbal Hasil
202320,94Tahunan2,49%
202214,97Tahunan2,52%

Prospek Bisnis DRMA

Pemerintah memiliki visi untuk menurunkan emisi karbon hingga nol persen (0%). Salah satu cara mewujudkan visi itu adalah mulai mempromosikan penggunaan kendaraan listrik (EV). dikarenakan market kendaraan listrik terbilang baru di Indonesia, perseroan langsung bergerak cepat untuk meningkatkan riset dan investasi terhadap kendaraan listrik agar mampu meningkatkan atau menguasai pangsa pasar kendaraan listrik.

DRMA akan terus memperkuat kemampuan Research and Development dan Engineering agar dapat terus berada di posisi terdepan di dalam persaingan di industri ini. Dalam memperkuat kemampuan internal DRMA akan hal tersebut, serta meningkatkan pangsa pasar dengan menambah varian produknya, Perseroan saat ini telah menjalin kerja-sama dengan perusahaan global dari Jepang dan Korea.

Perseroan juga akan berfokus pada peningkatan kapasitas produksi produk komponen otomotif roda empat seiring dengan prospek rata-rata pertumbuhan produk yang terus meningkat dengan bertumbuhnya PDB di masa yang akan datang.

Selain itu, Perseroan juga telah merambah pada produk-produk yang dijual langsung ke masyarakat seperti kendaraan roda tiga dan sepeda. Di masa yang akan datang, Perseroan juga akan mencoba melakukan penetrasi pada pasar-pasar baru yang prospektif seperti pengembangan produk komponen otomotif berbasis Electric Vehicle (EV). Hal ini merupakan bukti kinerja positif DRMA dalam memperluas lini bisnisnya di masa depan.

Kesimpulan

Berdasarkan laporan prospektus, saham DRMA memiliki fundamental yang sangat bagus, didukung juga dengan trend kendaraan listrik, jika DRMA berhasil memaksimalkan risetnya dan siap untuk menerima orderan terhadap suku cadang kendaraan listrik, maka bukan tidak mungkin DRMA dapat menjadi pemimpin (Market Leader) penyalur suku cadang kendaraan listrik.

Dengan prospek yang sangat bagus, maka perusahaan ini sangat menarik untuk dimasukan kedalam watchlist teman-teman.

Mulai Investasi di Ajaib Sekuritas Sekarang!

Sebagai aplikasi Pilihan #1 Investor Indonesia, Ajaib hadir untuk memberikan pengalaman trading yang lebih cepat, aman, dan handal. Yuk mulai berinvestasi di saham, reksa dana, hingga Aset Kripto di platform Ajaib. Proses pendaftarannya mudah dan 100% online.

Ada berbagai fitur menarik yang tersedia untuk membantu Anda memaksimalkan potensi profit dari trading saham, salah satunya X-TRA Day Trading. Anda dapat menikmati X-TRA buying power hingga 7x lipat untuk maksimalkan potensi cuan.

Jadi, tunggu apalagi? Yuk, download aplikasi Ajaib sekarang! Untuk investor crypto, Anda juga dapat mendownload aplikasi trading Ajaib Kripto di Play Store dan App Store.


DisclaimerInvestasi saham mengandung risiko dan seluruhnya menjadi tanggung jawab pribadi. Ajaib membuat informasi di atas melalui riset internal perusahaan, tidak dipengaruhi pihak manapun, dan bukan merupakan rekomendasi, ajakan, usulan ataupun paksaan untuk melakukan transaksi jual/beli Efek. Harga saham berfluktuasi secara real-time. Harap berinvestasi sesuai keputusan pribadi.

Artikel Terkait