Bisnis & Kerja Sampingan

4 Kompetisi Bisnis untuk Mengasah Kemampuan Bisnismu

Bila kamu mempunyai jiwa berkompetisi yang besar, maka kamu harus mencoba dunia wirausaha. Pasalnya, dalam dunia wirausaha, kamu sebagai pengusaha bakal selalu bersaing dengan para kompetitor untuk mendapatkan keuntungan.

Kompetisi di dunia wirausaha sangat tinggi, baik itu di dunia bisnis jasa ataupun barang. Kompetisi ini tidak bisa dihindari karena yang menang bisa mendapatkan banyak hal, mulai itu dari modal usaha hingga relasi bisnis yang bisa membuat bisnis kamu untung banyak.

Nah, di Indonesia, ada banyak kompetisi di dunia bisnis setiap tahunnya, mulai dari sponsor hingga penyedia kompetisi bisnis. Kompetisi ini ada untuk memberikan apresiasi kepada para pelaku usaha hingga calon pengusaha yang mempunyai semangat, antusiasme, hingga ide dalam mengeruk keuntungan dalam dunia bisnis.

Perlu kamu pahami, kompetisi di dunia bisnis ini hanya untuk kamu yang pemberani. Sebab, tidak semua pengusaha mau ikut berkompetisi karena banyak alasan. Berikut ini ada tiga kompetisi bisnis yang tidak boleh dilewatkan.

1. Diplomat Success Challenge

Setiap tahun kompetisi ini masih berlangsung. Diplomat Success Challenge adalah salah satu kompetisi bisnis dengan total hadiah yang terbesar di Indonesia. Sebab, modal yang diberikan bisa mencapai Rp2 miliar, hadiahnya merupakan bagian dari hibah, bukan berupa pinjaman.

Diplomat Success Challenge merupakan program yang dibikin oleh Wismilak Diplomat dan Wismilak Foundation. Kamu harus mengajukan proposal untuk menjadi peserta dalam kompetisi ini. Tentunya, kamu harus mendaftar terlebih dahulu.

Setelah proses pendaftaran sudah diselesaikan, kompetisi bakal dimulai. Nantinya, para ahli bakal melakukan penilaian secara menyeluruh mengenai proposal hingga ide menarik yang kamu ajukan.

Dengan hadiah yang fantastis, Rp2 miliar, kompetisi ini bisa dibanjiri peserta atau pengusaha lain, tidak hanya kamu. Oleh karena itu, kamu harus membuat proposal sebaik mungkin serta percaya diri.

2. Wirausaha Muda Mandiri

Pengusaha-pengusaha di Indonesia sudah sering mendengar kompetisi ini, Wirausaha Muda Mandiri. Kompetisi ini diproklamirkan oleh Bank Mandiri untuk membuktikan kepedulian mereka kepada para pengusaha muda yang kreatif dan inovatif. Jika kamu punya minat yang tinggi dalam kompetisi, kamu harus berpartisipasi.

Banyak manfaat jika kamu mengikuti kompetisi ini, selain hadiah utama yang merupakan modal udaha. Kamu bisa mendapatkan pelatihan yang dibutuhkan untuk bisnis yang sedang dijalani. Tentunya, kamu mendapat pelatihan dari para ahli

Relasi bisnis, jaringan kerja dan lainnya juga bisa kamu dapatkan. Ilmu tentang dunia bisnis yang lebih besar dan lebih luas juga akan dikenalkan kepada kamu dan disampaikan oleh para ahli. Kompetisi terbuka untuk para calon pengusaha ini lebih dari sekedar ajang, karena seluruh peserta akan menimba banyak ilmu. Untuk kamu calon pengusaha yang baru meniti karier di dunia bisnis, kompetisi semacam ini tak boleh terlewatkan.

Untungnya, kompetisi Wirausaha Muda Mandiri juga diadakan secara rutin setiap tahun. Kamu juga bakal bisa eksis mengenai produk yang kamu jual karena banyak diliput media ternama di Indonesia. Dengan adanya media, bisa saja produk yang kamu produksi bisa semakin laris manis di pasaran.

3. Java Business Competition

Selain kompetisi yang berada di urutan pertama, Java Business Competition juga diklaim sebagai persaingan terbesar di Indonesia. Java Business Competition merupakan kompetisi bisnis nasional yang diselenggarakan oleh Unit Kegiatan Mahasiswa salah satu perguruan tinggi di Indonesia, yakni Telkom University.

Pada tahun 2016 misalnya. Mereka menangkat tema Optimalization Young Technopreneurs with Local Wisdom to Face Global Economic Challenge. Sebanyak lima tahapan kegiatan yang berlangsung dalam kompetisi ini, yakni seminar nasional, simulasi bisnis, call for paper competition, debat marketing dan E-Fest atau Entrepreneur Festival.

Tentu saja, kamu harus menyiapkan diri untuk mengikuti kompetisi bisnis yang satu ini. Kamu harus mempersiapkan dari sekarang jika kamu ingin mengikuti ajang bisnis di atas.

Kamu harus update informasi dari setiap ajang bisnis yang akan kamu ikuti. Kemudian buat proposal bisnis atau persiapkan dulu bisnis jasa atau barang kamu dengan sempurna sehingga dalam penyusuan proposal bisnis bisa mengungkapkan apa yang ingin disampaikan di depan para juri.

Kamu juga membutuhkan cara untuk menulis proposal yang baik dan benar. Dari proposal itulah penilaian awal terhadap kamu dan bisnis kamu akan dimulai.

4. The Big Start Season 4

Pada Juni 2019, Blibli.com menggelar kompetisi bagi para pebisnis kreatif Indonesia. Kompetisi tersebut diberi nama ‘The Big Start Season 4’. Total hadiah yang disiapkan bagi para pemenang kompetisi ini hingga Rp1,3 miliar yang bisa digunakan untuk modal berbisnis.

Tak hanya itu, pemenang juga mendapatkan kesempatan untuk mengikuti pameran di luar negeri dan berkolaborasi dengan brand lokal untuk proyek tertentu. Kalau sudah jadi pemenang atau partisipan ini kelanjutannya bisa masuk ke Galeri Indonesia. Di situ dibina UMKM tentang bagaimana membangun network, hukum, business knowledge, market, creativity and inovation.

Kompetisi ini merupakan wujud dukungan perusahaannya dalam mendukung program pemerintah Indonesia untuk mengembangkan usaha-usaha kreatif yang secara teknis merupakan Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM). Sebab, sektor ini penting dalam mendukung pertumbuhan ekonomi negara. Berdasarkan survei Kementerian Perindustrian, sektor UMKM telah menyumbang sekitar 60,3 persen terhadap produk domestik bruto (PDB) nasional.

Ingat, ada banyak manfaat yang akan kamu dapatkan ketika mengikuti kompetisi bisnis baik yang bersifat lokal maupun internasional. Kerja keras dan terus perbaiki sistem serta kinerja usaha kamu sehingga akan mendapatkan nilai yang sempurna untuk memenangkan kompetisi tersebut. Selamat berjuang!

Bacaan menarik lainnya:

Sugiyono. (2001). Perilaku Pembelian Konsumen dan Komunikasi Pemasaran. Rosda: Bandung.


Ajaib merupakan aplikasi investasi reksa dana online yang telah mendapat izin dari OJK, dan didukung oleh SoftBank. Investasi reksa dana bisa memiliki tingkat pengembalian hingga berkali-kali lipat dibanding dengan tabungan bank, dan merupakan instrumen investasi yang tepat bagi pemula. Bebas setor-tarik kapan saja, Ajaib memungkinkan penggunanya untuk berinvestasi sesuai dengan tujuan finansial mereka. Download Ajaib sekarang.

Artikel Terkait