Bisnis & Kerja Sampingan, Dunia Kerja

2 Teknik Memanfaatkan Mesin Pencari dalam Pemasaran online

pemasaran online

Perkembangan digital marketing atau Pemasaran online , telah banyak dimanfaatkan oleh berbagai bidang usaha. Hal ini tidak lepas dari kian banyaknya pengusaha yang sukses setelah usahanya go online.

Manfaat Usaha Go Online

Ada banyak sekali keuntungan saat sebuah perusahaan melakukan pemasaran digital. Hal utama, adalah memungkinkan para konsumen, dan calon konsumen potensial, menemukan perusahaan kamu secara online. Jika perusahaan kamu dapat ditemukan secara online, akan ada efek domino yang menguntungkan sebagai berikut :

Calon konsumen dapat berkunjung ke website perusahaan, yang mana meningkatkan traffic. Semakin tinggi traffic suatu website, semakin mudah website dicari ke depannya. Kredibilitas website tersebut juga akan semakin naik.

Pengunjung dapat mulai mempelajari berbagai hal tentang perusahaan secara online. Mereka juga bisa mencari tahu apa yang kamu tawarkan, dan mungkin sesuai minat dan kebutuhan mereka.

Dengan konten website yang baik, dapat meningkatkan kemungkinan pengunjung menjadi pembeli. Hal inilah yang menjadi salah satu tujuan utama dilakukannya pemasaran online . Yakni untuk meningkatkan penjualan.

Teknik Memanfaatkan Mesin Pencari

Pada dasrnya, sangat penting dalam Pemasaran online , untuk memanfaatkan mesin pencari (search engine). Dari sanalah konsumen akan mulai mencari kebutuhannya, hingga bisa diarahkan pada website sebuah perusahaan yang menyediakan kebutuhan tersebut.

Pentingnya Keyword dalam Pemasaran online

Keyword atau kata kunci merupakan kata-kata yang diketikkan oleh seorang pengguna internet, saat mereka mencari apa yang dibutuhkan. Mesin pencari kemudian akan merekomendasikan berbagai website berupa hasil pencarian di SERP, sesuai kata kunci yang diketikkan.

Oleh karena itu, untuk memanfaatkan mesin pencari secara maksimal, pemilihan keywords yang tepat merupakan hal yang sangat penting. Dengan melakukan analisis keywords menggunakan alat yang tersedia, keywords yang terpilih dapat diterapkan dalam teknik pemanfaatan teknik pencari.

Ada dua teknik pendekatan dalam digital marketing yang dikenal saat ini, yakni Optimasi Mesin Pencari atau Search Engine Optimation (SEO) dan Pemasaran Mesin Pencari (Search Engine Marketing (SEM).

Teknik Search Engine Optimation (SEO)

SEO merupakan salah satu teknik pemanfaatan mesin pencari secara gratis. Teknik ini dapat diterapkan oleh siapa saja. Dengan menggunakan teknik SEO, tujuan utamanya adalah membuat website muncul pada halaman pertama hasil mesin pencari (Search Engine Result Page atau SERP).

Survei menyatakan bahwa website yang muncul pada halaman pertama mesin pencari, mendapat kunjungan tertinggi. Oleh karena itu, setiap pemilik website berlomba-lomba untuk menggunakan berbagai cara agar websitenya dapat muncul di halaman pertama SERP dengan menggunakan teknik SEO. Oleh karena itulah, penting untuk memahami dan mengimplementasikan dengan tepat teknik SEO konten website dalam marketing online.

Ada dua jenis teknik SEO yang dilakukan untuk meningkatkan posisi website dalam hasil pencarian. Kedua cara tersebut, dikenal dengan istilah SEO On Page dan SEO Off Page.

SEO on Page

SEO onpage adalah usaha mengoptimailsasi halaman website dari segi konten website itu sendiri. Beberapa teknik yang dapat diterapkan antara lain :

Keywords

Pemilihan keyword yang tepat sangat penting dilakukan, karena itu adalah kunci utama. Selanjutnya, keyword tersebut, dimasukkan ke dalam konten tulisan baik berupa artikel, ulasan, profil, dan lain sebagainya.

Untuk menggunakan keywords dalam konten, maka harus diperhatikan:

  • Keywords density: Banyaknya keywords yang digunakan dalam artikel. Tidak boleh terlalu banyak atau terlalu sedikit. Biasanya sekitar 2% dari seluruh total kata.
  • Penyebaran Keywords: Yakni penempatan keyword pada konten yang optimal. Sebaiknya keywords disebar merata pada setiap bagian konten. Tidak hanya terkumpul pada satu area saja.

Pemilihan Judul

Pilihlah judul yang menarik dan relevan dengan konten. Judul merupakan salah satu unsur terpenting, untuk memikat minat pembaca. Judul yang biasa dan membosankan, cenderung diabaikan oleh pengunjung.

Namun demikian, jika judul menarik tapi tidak sesuai dengan isi artikel, maka akan membuat pembaca meninggalkan halaman website dengan cepat. Hal ini juga akan berpengaruh pada kredibilitas website di mata Google.

Struktur Konten

Google sangat menyukai struktur konten yang rapi dan terbagi dalam beberapa bagian. Berikan heading, subheading dan butir-butir pada konten. Struktur penulisan ini juga memudahkan pembaca untuk menelusuri isi konten pada bagian yang mereka butuhkan. Gunakan kalimat efektif sesederhana mungkin.

Masih ada banyak hal dari SEO On page yang bisa diterapkan. Diantaranya penggunaan tag, hyperlink, anchor text, penambahan gambar dan video. Tapi yang paling utama adalah kualitas konten dan relevansi isi konten dengan keywords.

SEO off Page

Seperti namanya, optimasi SEO ini berkaitan dengan faktor di luar website.

Backlink

Backlink merupakan salah satu unsur SEO Off page paling penting. Semakin banyaknya backlink dri situs dan website lain pada website perusahaan, akan meningkatkan kepercayaan Google pada Website tersebut. Sehingga website dapat lebih mudah menempati posisi puncak SERP dan menambah efektif Pemasaran online  yang dilakukan.

Media Sosial

Website yang terhubung dengan banyak sosial media, serta kontennya dibagikan oleh para pembaca ke sosial media, juga bisa mendapat kepercayaan tinggi dari Google.

Teknik Search Engine Marketing (SEM)

Jika SEO adalah cara gratis dalam teknik memanfaatkan mesin pencari pada Pemasaran online , maka SEM adalah teknik berbayar.

Nama tools yang digunakan dalam SEM adalah dengan Ad Search. Jadi, agar website perusahaan dapat muncul dalam SERP, maka kamu harus membeli spot iklan yang disediakan. Berikut ini adlaah beberapa hal yang harus diketahui mengenai AdSearch.

Keywords

Sama halnya seperti SEO, keywords merupakan hal penting dalam SEM. Karena dengan keywords inilah, pengunjung mencari informasi. Tentukan apa keywords yang akan dipilih untuk membeli spot.

Teknik Pemesanan Spot AdSearch

Umumnya, mesin pencari besar seperti Google atau Bing, menawarkan spot AdSearch dengan cara lelang. Jadi agar bisa mendapatkan spot di SERP untuk keywords tertentu, pemilik website harus memberikan penawaran. Penawaran tertinggi akan mendapatkan spot tersebut.

Memilih Target AdSearch

Pada saat hendak memasang AdSearch, kamu bisa menentukan pada siapa iklan tersebut akan ditampilkan. Misalnya hanya untuk pengguna internet dalam rute atau di area tertentu saja jika usaha kamu terbatas pada pelayanan offline.

Itulah dua teknik penggunaan mesin pencari dalam Pemasaran online . Dengan memanfaatkan teknik ini, maka digital marketing bisa dimaksimalkan. Selain memanfaatkan mesin pencari, tentu masih ada teknik digital marketing lainnya, seperti pemasangan iklan pada media sosial (Facebook, Instagram, Twitter). 

Bacaan menarik lainnya:

Kotler, P. & K.L. Keller. (2009). Marketing Management, Edisi 13. London: Pearson


Ajaib merupakan aplikasi investasi reksa dana online yang telah mendapat izin dari OJK, dan didukung oleh SoftBank. Investasi reksa dana bisa memiliki tingkat pengembalian hingga berkali-kali lipat dibanding dengan tabungan bank, dan merupakan instrumen investasi yang tepat bagi pemula. Bebas setor-tarik kapan saja, Ajaib memungkinkan penggunanya untuk berinvestasi sesuai dengan tujuan finansial mereka. Download Ajaib sekarang.

Artikel Terkait