Banking

Pinjaman Online 24 Jam, Apa Saja Biaya-biayanya?

Pinjaman Online 24 Jam

Ajaib.co.id – Kebutuhan dana segar bisa terjadi tiba-tiba dan mendesak. Tentu segalanya dapat ditangani jika kamu memiliki simpanan yang bisa diandalkan.

Tapi, bagaimana jika kondisi darurat tersebut terjadi saat kondisi keuangan sedang benar-benar kritis? Belum lagi, jika hal tersebut terjadi pada saat yang tidak kondusif seperti suasana di tengah pandemi Covid-19 seperti saat ini.

Dalam kondisi seperti itu, pinjaman online 24 jam mungkin bisa jadi salah satu pilihan. Namun demikian, ada baiknya mempertimbangkan hal-hal berikut ini sebelum mengajukan pinjaman.

Pertimbangkan Meminta Bantuan Orang Dekat Terlebih Dahulu

Saat terdesak kebutuhan darurat, ada baiknya meminta bantuan orang terdekat terlebih dahulu, seperti keluarga, kerabat, atau teman dekat. Ada beberapa keuntungan meminjam dari orang terdekat:

–         Tidak terbebani bunga atau denda. Jika benar-benar dalam kondisi terdesak, kerabat baik biasanya bersedia memberi bantuan tanpa bunga atau biaya lain.

–         Kamu bisa menjanjikan pembayaran pada waktu sesuai kemampuan, misalnya setelah gajian. Kamu tidak akan terus-menerus ditagih oleh pemberi utang sebelum gajian karena telah jatuh tempo.

Pastinya, Kamu harus memiliki reputasi baik dalam melunasi utang. Jika kamu dapat dipercaya, kerabat yang mampu pun tidak akan ragu-ragu untuk memberikan bantuan.

Namun, ada kalanya mencari bantuan orang terdekat pun bisa menyulitkan. Seperti tidak mendapat kepercayaan, atau orang terdekat mengalami kondisi kesulitan yang sama denganmu.

Jika pada akhirnya kamu mencari pinjaman online 24 jam cair, maka pastikan legalitas perusahaan serta ketahui biaya-biaya yang akan dikenakan.

Pastikan Bahwa Perusahaan Pinjaman Online Terdaftar di OJK

Hal yang satu ini harus benar-benar diperhatikan dan tidak boleh diabaikan. Perusahaan yang terdaftar dan dalam pengawasan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) terikat aturan-aturan yang dapat menjaga keamanan transaksi keuangan antara perusahaan dan nasabah.

Perusahaan yang telah terdaftar di OJK lebih terjamin keamanannya karena:

–         Telah memiliki izin dalam melaksanakan usahanya (legalitas terjamin).

–         Memiliki alamat dan kontak yang jelas. Apabila ada masalah, kantor pusat dapat dihubungi debitur.

–         Terikat aturan dalam melakukan penagihan agar tidak mempermalukan ataupun mencemarkan nama baik peminjam dana.

–         Dapat diadukan ke pihak OJK apabila dalam operasionalnya, perusahaan melanggar peraturan.

Perusahaan yang dalam operasionalnya melanggar aturan dapat dikenakan sanksi oleh OJK bahkan dihentikan ijin operasionalnya.

Oleh karena itu, cek terlebih dahulu apakah penyedia pinjaman online 24 jam tersebut sudah terdaftar dan diawasi oleh OJK.

Perhatikan Bunga dan Biaya yang Dikenakan

Sebelum memulai pengajuan, terlebih dahulu perhatikan bunga serta biaya-biaya yang dikenakan pada pinjaman.

Jangan sampai terkaget-kaget saat mendapati tagihan yang tinggi atau bahkan saat menerima uang pinjaman yang tidak utuh.

Bunga Pinjaman

Bandingkan rate bunga dari beberapa pemberi pinjaman sekaligus. Pilihlah produk pinjaman dengan bunga paling rendah.

Biaya Administrasi

Pastikan apakah biaya administrasi dibayarkan di akhir pada saat pembayaran atau dipotongkan pada dana yang harusnya kamu terima.

Jangan sampai uang yang dipinjam tidak mencukupi kebutuhan karena kamu tidak memperhitungkan biaya administrasi yang ternyata dipotongkan pada dana pinjaman.

Denda

Jika besaran bunga dan biaya administrasi biasanya langsung terlihat pada saat pengajuan, tidak demikian halnya dengan denda.

Seringkali denda tertulis pada syarat dan ketentuan pengajuan pinjaman yang harus disetujui. Hanya saja, tidak jarang peminjam tidak memperhatikan hal tersebut.

Tidak mengherankan banyak debitur sangat terkejut dengan besaran denda yang harus mereka tanggung pada saat mengalami keterlambatan.

Untuk mengetahui besaran denda, sebaiknya bertanyalah pada pihak customer service, atau carilah informasi pada bagian FAQ (Frequently asked question) yang terdapat pada halaman website atau aplikasi penyedia pinjaman.

Biaya Lain-Lain

Selain bunga, biaya administrasi serta denda, ada juga jenis-jenis biaya lain yang akan dibebankan oleh pemberi pinjaman pada nasabah. Setiap perusahaan pinjaman online mungkin menambahkan jenis-jenis biaya yang berbeda.

Jenis biaya-biaya tersebut antara lain adalah: Biaya layanan, biaya pendapatan bersih, biaya jasa harian, biaya persetujuan cepat, biaya penagihan, biaya nilai risiko, biaya pencegahan risiko, biaya keterlambatan, dsb.

Sebelum masalah biaya-biaya ini menjadi shock therapy di kemudian hari, selalu baca syarat dan aturan yang berlaku sebelum mengajukan pinjaman.

Aplikasi Pinjaman Online 24 jam Cair

Ada banyak sekali aplikasi pinjaman uang secara online yang menawarkan fasilitas pinjaman online 24 jam cair.

Jika belum pernah melakukan pinjaman, kamu harus melalui proses pendaftaran dan mungkin verifikasi hingga 1-2 hari kerja. Setelah melakukan pinjaman kedua dan seterusnya, biasanya proses bisa lebih cepat bahkan instan.

Kreditpintar

Kreditpintar menyediakan layanan pinjaman online 24 jam yang pencairan dananya sangat cepat dalam hitungan jam.

Aplikasi ini menawarkan plafon pinjaman tunai dan dapat dicicil hingga tiga bulan (3 kali cicilan). Persyaratan tergolong mudah hanya memerlukan KTP saja. Usia minimal peminjam adalah 21 tahun.

Bunga pinjaman di Kreditpintar sebesar 15%. Jika terlambat membayar, Kreditpintar mengenakan denda per hari dengan besaran:

–         1,35% per hari untuk pinjaman Rp600.000-1.200.000 dengan tenor 28 hari.

–         1,37% per hari untuk pinjaman Rp2.300.000 dengan tenor 3 bulan.

Kredivo

Kredivo dikenal sebagai metode pembayaran online dengan cara kredit tanpa kartu kredit. Bukan hanya itu, Kredivo juga menawarkan pinjaman online 24 jam.

Ada dua jenis pinjaman yang ditawarkan.

–         Pinjaman mini: Jenis kredit tanpa agunan dalam jangka pendek (30 hari). Besarnya jumlah pinjaman tergantung pada limit kredit yang dimiliki oleh pengguna, mulai dari Rp500.000 dan kelipatannya.

–         Pinjaman jumbo: jenis pinjaman online tanpa agunan dengan jangka waktu pembayaran cicilan 3-6 bulan. Pinjaman jumbo bisa mencapai hingga Rp30.000.000.

Ada dua jenis biaya yang dibebankan pada debitur, yaitu:

–         Bunga sebesar 4% per bulan untuk pinjaman dalam jangka 30 hari.

–         Bunga sebesar 2,95% per bulan untuk pinjaman jumbo.

–         Biaya administrasi sebesar 6%. Biaya administrasi ini akan dipotong langsung dari uang pinjaman yang dicairkan.

–         Biaya jika terjadi keterlambatan adalah 10% dari total tagihan dengan rincian: 4% bunga keterlambatan hingga 30 hari dan 6% biaya keterlambatan selama 30 hari. Biaya ini akan kembali dikenakan jika 30 hari berikutnya peminjam masih berhalangan untuk membayar.

Artikel Terkait