Bisnis & Kerja Sampingan, Dunia Kerja

Cara Mendapatkan Uang dari Instagram Tahun Ini

Cara Mendapatkan Uang Dari Instagram Tahun Ini

Ajaib.co.id – Cara mendapatkan uang dari Instagram merupakan hal lumrah yang sudah diterapkan orang. Banyak cara yang bisa kamu lakukan untuk mendapatkan uang dengan sosial media instagram. Cara tersebut juga bisa kamu gunakan untuk media sosial yang lain.

Pengguna Instagram di Indonesia cukup banyak, satu orang bisa memiliki banyak akun, akun untuk diri sendiri untuk foto alay, akun untuk karya, akun untuk stalking dan lain sebagainya. Di pertengahan 2016 silam, pengguna Instagram Indonesia mencapai 22 juta orang.

Dari Instagram juga muncul istilah-istilah baru seperti selebgram atau orang terkenal di Instagram dengan follower yang banyak sampai memiliki ceklis biru pada akunnya. Ada juga istilah instagramable untuk tempat yang memiliki dekorasi keren dan kekinian.

Cara mendapatkan uang dari Instagram sangat mungkin dilakukan oleh siapapun, termasuk milenial. Selain bisa mendapatkan uang, kamu juga bisa beriklan di Instagram dengan fitur Instagram Ads jika kamu memiliki produk. Berikut cara menghasilkan uang dari Instagram yang bisa kamu coba agar lekas kaya raya:

Menjual Produk Atau Jasa Di Instagram 

Seperti yang sudah disebutkan di atas, jika pengguna Instagram di Indonesia sangat banyak dan di setiap keramaian pasti ada peluang usaha. Jika kamu memiliki produk atau jasa, segera buatkan akun Instagramnya. Jangan mencampurnya dengan akun pribadi.

Sudah banyak pengusaha yang membuatkan akun Instagram untuk usahanya. Dimulai dari produk fashion seperti baju, sepatu, celana, jaket, kuliner, bahkan sampai elektronik dengan harga yang lumayan mahal.

Instagram juga memiliki fitur Instagram Ads untuk mempromosikan produk yang kamu miliki. Dengan fitur ini, kamu bisa menjangkau lebih banyak orang yang sesuai dengan target pasar usahamu. Dengan semakin banyak dilihat orang, usahamu akan semakin dikenal.

Pilih foto paling keren untuk di upload, karena Instagram berbasis gambar. Agar produk atau jasa yang kamu tawarkan tersebut semakin menjangkau lebih banyak orang untuk melihatnya, tambahkan hastag yang berhubungan dan yang populer.

Untuk jasa, yang banyak di Instagram adalah jasa desain seperti logo, kartu nama, desain kaos, desain interior dan sebagainya. Jika kamu tidak memiliki produk sendiri, kamu bisa menjadi reseller atau dropship dari toko online lain.

Menjadi Buzzer

Menjadi buzzer atau influencer di Instagram merupakan salah satu bisnis dengan minat yang cukup banyak. Dengan menjadi buzzer menurut beberapa sumber yang sudah berpengalaman, kamu bisa mendapatkan uang sekitar 40$ per hari.

Dengan penghasilan sebanyak itu perharinya, pasti tidak akan lama lagi kamu akan menjadi kaya raya. Namun kamu juga harus memikirkan kehidupan masa tua, kamu bisa mempersiapkannya dengan mulai berinvestasi.

Yang harus kamu perhatikan, untuk mendapat perhatian dari advertiser, kamu diharuskan memiliki jumlah followers minimal 10K atau 10.000 followers.. Bahkan beberapa advertiser mematok follower minimal 500k. Biasanya yang membutuhkan jasa buzzer adalah pebisnis yang followernya sedikit.

Namun, untuk menjadi buzzer, kamu juga harus memiliki pengaruh yang bisa memengaruhi dan mengajak seluruh followers untuk melakukan sesuatu baik mengikuti kuis dari brand, melakukan pembelian, mencoba produk, dan sebagainya. Selain itu, kamu juga harus memiliki engagement atau interaksi yang baik dengan followers. Bukan hanya memposting, tapi kamu juga harus melakukan interaksi dengan menjawab komentar dari semua followers.

Membuka Jasa Titip

Jika kamu hobi traveling, belanja, dan tau brand. Bisnis yang tepat untukmu adalah membuka jasa titip di Instagram. Pastinya sangat menyenangkan jika melakukan hobi malah dibayar. Biasanya yang membuka jasa titip ini adalah perempuan.

Namun tidak masalah jika kamu pria dan ingin menekuni jasa titip. Kamu bisa memulainya dengan menawarkan jasa kepada teman-teman sekitar mu. Jangan segan untuk mendatangi suatu acara dan memposting barang-barang unik yang kamu temui dalam perjalanan. 

Dengan semakin sering kamu bepergian ke suatu tempat, khususnya di luar negeri yang menjual barang-barang unik seperti festival, mall, distro atau pusat perbelanjaan. Lambat laun mereka akan tertarik dengan barang-barang unik yang kamu posting.

Menjual Foto di Instagram

Jika kamu hobi fotografi dan foto hasil jepretanmu cukup bagus, jangan segan untuk memberikan watermark lalu menguploadnya di Instagram. Berikan caption dengan hastag seperlunya yang bersangkutan.

Kamu bisa mengupload apapun genre fotografi yang kamu sukai. Bisa human interest, modeling, fashion, landscape, street, dan sebagainya. Indonesia sendiri memiliki banyak budaya yang tidak dimiliki negara lain, hal ini merupakan peluang yang menjanjikan untuk dijual dan mendapatkan penghasilan.

Menjadi Endorser

Menjadi seorang endorser tentu berbeda dengan seorang buzzer. Dengan menjadi seorang endorser kamu akan seperti ambasador dari sebuah produk. Syarat untuk menjadi endorser adalah kamu harus terkenal seperti public figure dan memiliki banyak fans.

Kebanyakan pelaku endorser adalah seorang selebritis yang memang sudah terkenal dan memiliki fans. Saat menjadi endorser, kamu akan menggunakan produk tersebut dengan harapan menarik minat fans dan membuatnya membeli produk yang digunakan idolanya.

Jika kamu berhasil menjadi endorser, selain mendapatkan uang. Kamu juga mendapatkan produk tersebut secara gratis. Bayangkan jika ada produsen skin care mengendorse kamu, pastinya kamu akan glowing terus menerus selama kerja sama masih terjalin.

Menjual Akun Instagram

Para pebisnis kadang merasa enggan menunggu akun Instagramnya mendapat banyak followers. Cara paling cepat dan aman adalah dengan membeli follower atau akun Instagram yang sudah memiliki banyak follower dengan umur akun yang sudah lama.

Untuk mendapatkan follower dalam jumlah banyak dan singkat, kadang penjual follower dan penjual akun menggunakan software khusus untuk mengelabui calon pembeli. Karena jika menggunakan cara manual, akan sangat lama untuk mendapatkan banyak follower.

Praktek tersebut merupakan cara ilegal, namun pada kenyataannya banyak yang membutuhkannya untuk berbagai hal, bisa untuk pamer, bisnis, membuka toko online, dan lain sebagainya.

Jika akun tersebut ketahuan oleh pihak instagram, maka follower palsu bahkan akun bisa dihapus permanen oleh pihak Instagram jika terbukti melakukan kecurangan.

Itulah beberapa tips yang bisa kamu lakukan sebagai cara mendapatkan penghasilan uang dari Instagram. Kemajuan teknologi dan munculnya beberapa platform sosial media menciptakan pekerjaan baru yang lebih cocok dikerjakan milenial.

Selain melalui instagram, kamu juga bisa menghasilkan uang dari internet dengan mudah, yaitu membuat blog. Ini menjadi salah satu cara menghasilkan uang dengan mudah untuk pemula. Selain untuk mereview produk orang lain, kamu juga bisa mendaftarkan blog kamu dengan Google Adsense.

Nah, setelah mendapatkan penghasilan dari Instagram, jangan lupa untuk menyisihkan pendapatan kamu juga dengan berinvestasi ya. Ajaib merupakan salah satu platform investasi yang dapat membantu kamu memulai investasi reksa dana maupun saham, kapan dan di mana saja secara online.

Dengan Ajaib, kamu bisa mendapatkan return yang sesuai dengan tujuan keuangan kamu dan bisa memulai investasi hanya dengan modal Rp10 ribu. Jadi tunggu apalagi? Buka rekening investasi kamu sekarang juga di Ajaib dan dapatkan return terbaikmu.

Artikel Terkait