Ajaib.co.id – Bertransaksi online semakin praktis dan banyak macamnya. Ada transaksi perbankan, dompet digital bahkan kredit dan cicilan online. Salah satu fitur yang banyak ditawarkan berbagai jasa keuangan online adalah pembayaran PayLater. Dengan sistem pembayaran ini memungkinkan pengguna untuk membeli barang atau jasa dengan sistem pembayaran ditunda, tanpa diperlukan uang muka.
Berawal dari Aplikasi Kredit Tanpa Kartu Kredit
Sebelum fitur PayLater dikenal seperti saat ini, ada beberapa aplikasi online yang menjadi pionir layanan keuangan kredit tanpa kartu kredit. Aplikasi tersebut adalah Akulaku dan Kredivo. Kedua aplikasi ini memberikan fasilitas bagi pengguna untuk belanja online di e-commerce secara kredit tanpa kartu kredit.
Akulaku
Akulaku merupakan online marketplace yang memungkinkan penggunanya untuk membeli barang secara cash atau kredit Selain menyediakan beragam produk di platform-nya, Akulaku juga memungkinkan pengguna untuk menggunakan metode pembayaran kredit melalui Akulaku di platform e-commerce lain. Pilihan pembayaran pada Akulaku adalah:
- Cash (tunai) dimana barang akan dikirim setelah pembayaran diterima
- Pembayaran cicilan tanpa uang muka (DP 0%) yang mana pengguna dapat membeli produk secara kredit tanpa uang muka. Pembayaran dapat dilakukan secara cicilan selama 3 bulan, 6 bulan, 9 bulan atau 12 bulan.
- Pembayaran cicilan dengan uang muka mulai dari 10% dimana barang baru akan dikirim setelah pembayaran uang muka diterima. Selanjutnya pelanggan dapat melakukan pembayaran cicilan dengan tenor 3, 6, 9 atau 12 bulan.
Berbelanja di Akulaku atau melakukan pembayaran dengan Akulaku di merchant lain memang tidak sulit. Hanya saja, bunga cicilan Akulaku tergolong cukup tinggi.
Kredivo
Sama halnya dengan Akulaku, Kredivo juga memungkinkan pengguna untuk berbelanja kredit tanpa kartu kredit. Hanya saja, Kredivo tidak menjual produk fisik seperti Akulaku, walaupun memungkinkan pembelian produk non fisik untuk kebutuhan sehari-hari di aplikasinya, seperti token listrik, pulsa atau paket data internet tanpa harus memakan waktu banyak.
Kredivo menawarkan dua metode pembayaran belanja. Pertama adalah bayar dalam 30 hari dan kedua adalah dengan cicilan 3, 6 dan 12 bulan. Untuk mendapatkan fasilitas cicilan, pengguna harus mengupgrade akunnya. Untuk menjadi akun premium, pengguna harus mengunggah data diri untuk verifikasi antara lain KTP, e-banking atau slip gaji.
PayLater Sebagai Fitur Tambahan Produk Dompet Digital
Saat ini metode pembayaran PayLater lebih banyak dikenal sebagai fitur tambahan dari dompet digital.
GoPayLater
Gopay sukses menjadi salah satu fitur dompet digital terbesar di Indonesia. Walaupun hanya dapat digunakan oleh pengguna Go-jek, faktanya pengguna Gopay mencapai jutaan orang. Pengguna Gopay yang terpilih, akan mendapati fitur GoPayLater di aplikasi Gojeknya.
Fungsinya tidak jauh berbeda dengan Gopay. Pengguna GoPayLater bisa langsung menggunakannya setelah mendapatkan limit tanpa harus mengisi saldo terlebih dahulu.
Limit yang diberikan adalah sebesar Rp500.000 dengan biaya berlangganan sebesar Rp12.000 per bulan. Pengguna GoPayLater harus melunasi tagihan PayLater pada tanggal 1 atau maksimal tanggal 5 setiap bulannya.
Sejak tanggal 6 dan seterusnya, jika tagihan tidak dibayar maka akan dikenakan denda sebesar Rp2000 per hari. Selain itu, akun akan dibekukan untuk sementara.
Ovo PayLater
Saat ini hampir semua merchant di mal, khususnya merchan kuliner, menyediakan metode pembayaran dengan Ovo. Ovo memang salah satu dompet digital yang berkembang pesat di Indonesia. Bukan saja dengan promo-promonya yang dahsyat, tapi juga karena menggandeng Grab, salah satu dari dua perusahaan transportasi online besar di Indonesia.
Berbeda dengan GoPayLater, Ovo memiliki aplikasi sendiri dan dapat digunakan terpisah dari aplikasi Grab. Ovo juga dapat digunakan sebagai metode pembayaran pada beberapa merchant online seperti Tokopedia. Untuk bisa menikmati layanan PayLater, pengguna dapat mengajukannya melalui aplikasi Tokpedia. Namun, tidak semua pengguna bisa menikmati fitur yang satu ini.
Shopee PayLater
Dari sekian banyak online marketplace yang beroperasi di Indonesia, bisa dibilang saat ini Shopee berada di urutan paling atas. Bukan hanya karena banyaknya merchant dan produk yang ditawarkan, aneka promosi dan online event saja, tapi juga beragam fitur pada aplikasi menjadi daya tariknya.
Untuk mempermudah dan mempercepat pembayaran, Shopee menyediakan fitur Shopeepay. Sebuah fitur dompet digital yang dapat digunakan untuk menyimpan saldo sebelum digunakan berbelanja di platform Shopee. Fasilitas ini kemudian berkembang dengan adanya tambahan fitur ShopeePayLater.
ShopeePayLater memungkinkan pengguna untuk berbelanja secara kredit. Ada dua sistem pembayaran yang dapat dipilih:
- Bayar dalam 30 hari
- Cicilan selama 3, 6 dan 9 bulan.
Shopee menerapkan sistem billing cycle setiap tanggal 15. Dimana tagihan yang muncul sebelum tanggal 15 harus dibayar setiap tanggal 5 bulan depan. Sementara untuk kredit di atas tanggal 15 akan dimasukkan dalam tagihan yang jatuh tempo tanggal 5 dua bulan kemudian.
Traveloka PayLater
Traveloka merupakan salah satu website travel ternama yang dipercaya banyak pengguna internet di Indonesia. Menawarkan pembelian tiket pesawat, akomodasi dan wisata, Traveloka juga kini mengadopsi metode pembayaran PayLater. Untuk mendapatkan fasilitas ini, pengguna Traveloka harus memiliki KTP dan berusia 21 hingga 70 tahun.
Selanjutnya pengguna Traveloka akan mendapatkan limit hingga Rp 50 juta. Limit tersebut bisa digunakan untuk membeli berbagai produk travel seperti tiket transportasi (pesawat, bus, kereta api dll.), reservasi kamar penginapan, tiket atraksi, rental mobil, restoran, untuk membayar tagihan dsb.
Gunakan PayLater dengan Bijaksana
Fasilitas pembayaran dengan slogan “Beli Dulu, Bayar Belakangan,” ini, memang membuat transaksi lebih mudah dan praktis. Namun demikian, pada dasarnya, sama dengan penggunaan kartu kredit atau utang lainnya, sebaiknya jangan gunakan fitur kredit hanya untuk memenuhi gaya hidup yang tidak terjangkau.
Pertimbangkan segala resiko penggunaannya, termasuk kemungkinan terjebak dalam hidup gali lubang tutup lubang, terkena denda tinggi serta terlilit utang. Menabung selalu menjadi pilihan yang lebih bijak untuk memenuhi keinginan. Oleh karena itu, sebelum terbiasa menggunakan PayLater, pikirkan baik dan buruknya untuk keuangan di masa depan.
Tak hanya artikel mengenai PayLater ini, kamu juga bisa membaca ratusan artikel mengenai perencanaan keuangan lainnya di blog Ajaib. Ayo baca blog Ajaib sekarang juga!