Investasi

Deposito iB BCA, Investasi Berjangka Berprinsip Bagi Hasil

Deposito iB BCA, Investasi Berjangka Bebas Riba dengan Prinsip Bagi Hasil

Ajaib.co.id – Berinvestasi dengan tetap memegang prinsip keuangan Islam sekarang bukan lagi hal yang mustahil. Kamu bisa melakukannya salah satunya dengan produk deposito iB BCA Syariah. Pengelolaannya dilakukan dengan prinsip Islam dan digunakan untuk usaha yang sifatnya islami.

BCA merupakan salah satu bank terkemuka di Indonesia dengan jaringan yang amat luas. Buktinya kamu bisa dengan mudah menemukan kantor cabang BCA terdekat di sekitar rumah atau kantormu. Tak perlu jauh-jauh kalau ingin membuka rekening BCA atau bisa pula melakukanya secara online lewat internet banking.

Hal ini bukannya tanpa alasan karena lembaga ini terbukti terdepan dalam menyediakan layanan transaksi finasial bagi nasabah BCA. Berbagai fitur unggul lainnya adalah layanan KlikBCA maupun transaksi transfer dana dengan limit yang cukup besar dibandingkan bank lainnya.

Hingga pada tahun 2009 kemudian hadir layanan BCA Syariah alias iB BCA. Perusahaan ini merupakan anak perusahaan dari Bank BCA yang kepemilikan sahamnya juga dimiliki secara minorita oleh PT BCA finance.

Berinvestasi Lewat iB BCA, Finansial Terjamin dan Tetap Sesuai Kaidah Agama

Produk keuangan syariah semakin diminati karena sistemnya yang terbuka dan tetap menguntungkan. Bank BCA sebagai salah satu bank terbesar di Indonesia tak mau kalah dengan menghadirkan BCA Syariah. Produk yang dihasilkan iB BCA ini juga tak kalah dibandingkan kakaknya. 

Belakangan ini semakin banyak orang yang tak hanya mencari keuntungan dunia namun juga akhirat. Salah satunya dengan memilih produk keuangan syariah sesuai dengan prinsip muamalah. Tersedia beragam produk simpanan, pendanaan, dan layanan keuangan dari BCA Syariah

Adapula investasi syariah salah satunya berupa deposito yang menganut sistem bagi hasil atau dikenal dengan istilah mudharabah. Investasi bagi beberapa orang dinilai lebih menjanjikan karena keuntungannya lebih tinggi daripada tabungan. Hasil yang didapat oleh nasabah tetap kompetitif dan bebas riba. Selain itu, bebas dari potongan administrasi bulanan sehingga jumlahnya tak akan berkurang namun bertambah. 

Deposito iB BCA ini juga sangat terjangkau yakni bisa dimulai dengan nominal Rp8 juta saja. Dana tersebut juga bisa dijadikan jaminan fasilitas pembiayaan yang disediakan BCA Syariah termasuk umrah dan KPR. 

Fitur unggulan deposito iB BCA

a. Pilih sendiri jangka deposito

Deposito dari BCA Syariah disediakan dalam tempo 1, 3, 6, dan 12 bulan. Keuntungan yang didapat tentunya berbeda tergantung jangka waktu deposito yang dipilih. Semakin panjang dana tersebut disimpan maka semakin maksimal pula keuntungan yang didapatkan. 

b. Bagi hasil kompetitif

Deposito konvensional menjadikan suku bunga sebagai acuan keuntungan yang diterima oleh nasabah. Sedangkan iB BCA demi menjaga transaksi keuangan tetap sesuai dengan syariat Islam maka menerapkan akad bagi hasil atau mudharabah. Dana yang ditanamkan akan dikelola oleh bank dalam instrumen investasi pilihan dan hasilnya dibagi dengan persentase sesuai kesepakatan. 

c. Pindah dana otomatis

Setiap bagi hasil yang diterima dari deposito iB BCA akan bisa langsung secara otomatis ditransfer ke rekening Giro maupun Tahapan iB yang dimiliki. Tidak dikenakan biaya tambahan untuk layanan ini. 

d. Perpanjangan deposito otomatis

Jika jatuh tempo, kamu bisa langsung melakukan pilihan perpanjangan deposito IB ewat tiga pilihan yaitu ARO (Automatic Roll Over), ARO+, dan Non ARO. Apabila ARO adalah perpanjangan otomatis maka ARO+ adalah perpanjanjangan deposito beserta bagi hasil yang diterima secara otomatis. Sedangkan Non ARO adalah deposito yang tidak diperpanjang karena tidak ada permintaan dari nasabah. 

e. Layanan pemotongan zakat

Banyak orang yang bingung cara menghitung dan menyalurkan zakat investasi termasuk dari deposito berjangka. BCA Syariah memahami hal ini sehingga menyedia fitur bantuan potongan zakat untuk produk depositonya. Nasabah akan menerima dana bagi hasil yang sudah dipotong zakat sehingga tetap nyaman dan mudah. 

Syarat membuka deposito iB BCA

a. Berkas administrasi

Pembukaan deposito iB BCA bisa dilakukan dengan menyetorkan dana minimal ke kantor cabang terdekat. Dilengkapi dengan membawa dan menyerahkan fotokopi identitas diri yang masih berlaku berupa KTP atau SIM atau Paspor. Kamu tidak perlu menjadi nasabah CA Syariah terlebih dahulu untuk mendapatkan produk deposito ini.

b. Melengkapi formulir permohonan

Sesampainya di kantor, kamu akan dipandu oleh customer service untuk mengisi formulir dan menandatangi sejumlah berkas yang diperlukan. Setelah semua selesai dan lengkap maka tinggal tunggu bagi hasil bebas riba milikmu ketika jatuh tempo nanti.

Apa Bedanya antara iB BCA dan BCA Konvensional?

Lembaga perbankan syariah saat ini banyak yang merupakan anak perusahaan dari bank besar yang sudah eksis duluan. Selain iB BCA, adapula BNI Syariah dan BRI Syariah dengan keunggulannya masing-masing. Namun kadangkala publik kerap bertanya-tanya, apa beda antara versi syariah dan konvensional ini.

Ajaib akan memberikan penjelasannya dengan komplit.

BCA Syariah adalah konversi Bank UIB yang telah mendapatkan ijin oprasional menjalankan prinsip syariah oleh Bank Indonesia pada tanggal 2 Maret 2010. Ijin oprasional syariah berdasarkan keputusan Gubernur Bank Indonesia No. 12/13/KEP.GBI/DpG/2010, dan dapat beroprasi syariah mulai tanggal 3 Maret 2010.

Pada dasarnya tidak ada perbedaan yang terlalu jauh antara kedua jenis bank ini. Kamu tetap bisa melakukan transaksi finansial sesuai dengan berbagai kebutuhanmu. Bahkan ada kelebihan lainnya jika kamu menjadi nasabah iB BCA. Salah satunya bisa menerima layanan serupa dengan pemegang kartu ATM BCA konvensional.

Nasabah dimudahkan melakukan transaksi baik setor maupun tarik tunai di BCA Konvensional. Sebabnya, semua transaksi yang dilakukan akan memanfaatkan jaringan BCA konvensional yang sudah ada.

Semua pelayanan BCA Syariah ini didukung fasilitas dan jaringan yang sama dengan BCA konvensional. Mulai dari transfer ke rekening bank lain, cek informasi rekening terbaru, layanan internet banking sampai mengubah PIN internet banking BCA. Kamu juga bisa melakukan aktivasi kartu kredit atau melakukan isi ulang pulsa lewat ATM BCA konvensional.

Produk perbankan yang ditawarkan BCA Syariah saat ini adalah Tahapan iB, Pembiayaan Investasi iB, Giro iB, Deposito iB, Pembiayaan KPR iB, Pembiayaan Investasi iB, Pembiayaan modal Kerja iB, dan Pembiayaan KKB iB. Beberapa layanan yanga dapat dimanfaatkan oleh nasabah BCA Syariah pada jaringan cabang BCA adalah setoran (kirim tunai) hingga tarik tunai dan debit di seluruh ATM dan mesin EDC milik BCA, dan semuanyaa tanpa dikenakan biaya.

Performa iB BCA di industri perbankan syariah Indonesia sendiri cukup menjanjikan. Aset BCA Syariah di Desember 2019 tumbuh 22,3% menjadi Rp8,6 triliun dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya (year on year/yoy). Sementara aset perbankan syariah tumbuh 12,5% yoy (data November 2019).

Pertumbuhan aset BCA Syariah diantaranya didukung oleh pertumbuhan Dana Pihak Ketiga (DPK). Di tengah likuiditas yang cukup ketat, BCA Syariah mampu menunjukkan pertumbuhan DPK sebesar 12,7% yoy menjadi sebesar Rp6,2 triliun. Sedangkan penyaluran pembiayaan BCA Syariah di Desember 2019 mencapai Rp5,6 triliun atau meninggat 15,2% secara yoy sementara industri perbankan syariah tumbuh 11,6% yoy (data November 2019). Komposisi pembiayaan terbesar disalurkan untuk pembiayaan komersial sebesar Rp4,34 triliun dengan komposisi sebesar 76,6%, diikuti oleh pembiayaan UMKM sebesar Rp1,18 triliun dengan komposisi 20.96% dari total portofolio pembiayaan.

Profitabilitas perusahaan meningkat secara berkesinambungan dengan perolehan laba sebelum pajak di Desember 2019 sebesar Rp83 miliar meningkat 15,1% dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya sebesar Rp72 miliar. Sementara itu, laba setelah pajak tercatat sebesar Rp67,2 miliar.

Nah, bagi kamu yang ingin memulai investasi melalui deposit bank BCA. Kamu bisa datang langsung ke cabang BCA terdekat atau hubungi Halo BCA. Namun, perlu diketahui bahwa bunga atau return deposito tidak setinggi ketika kamu memilih investasi reksa dana maupun saham.

Jadi, bagi kamu yang ingin memulai investasi dengan harapan mendapatkan return yang besar, kamu bisa memilih investasi reksa dana atau saham melalui Ajaib. Di sini kamu bisa memulai investasi kapan dan di mana saja dengan modal mulai Rp10 ribu untuk reksa dana dan Rp100 ribu untuk saham. Untuk melakukan transaksi atau pembukaan rekening reksa dana maupun saham di Ajaib, kamu juga tidak perlu keluar rumah, karena semuanya bisa dilakukan secara online. Jadi tunggu apalagi? Yuk mulai investasi sekarang!

Artikel Terkait