Margin Trading, Saham

Cari Tahu Daftar Saham Marjin Sebelum Bertransaksi Dengan Marjin

Ajaib.co.id – Daftar saham marjin adalah saham-saham yang bisa ditransaksikan menggunakan fasilitas margin trading. Di luar daftar saham marjin maka investor tidak akan bisa membelinya menggunakan fasilitas margin trading.

Saham yang masuk ke daftar saham marjin pun umumnya ditentukan berdasarkan likuiditas, volatilitas dan kapitalisasi. Daftar saham yang dapat ditransaksikan secara marjin juga terbagi atas dua kelompok berdasarkan nilai modal kerja bersih disesuaikan (MKBD) anggota bursa (AB) atau perusahaan sekuritas.

Kelompok pertama adalah daftar saham yang dapat ditransaksikan secara margin oleh AB yang memiliki nilai MKBD minimal Rp250 miliar. Adapun kelompok kedua yaitu daftar saham yang dapat ditransaksikan secara margin oleh AB yang memiliki nilai MKBD kurang dari Rp250 miliar.  Saham-saham yang bisa ditransaksikan secara margin ditetapkan BEI setiap bulan.

Daftar Saham Marjin Bulan Maret 2022

Dalam keterbukaan informasi, pihak bursa menjelaskan, transaksi marjin kembali diberlakukan dalam rangka menjaga keberlangsungan pasar agar tetap kondusif di tengah kondisi pasar modal global maupun pasar modal RI yang sedang mengalami tekanan sebagai dampak dari penetapan kondisi darurat wabah Covid-19 oleh pemerintah.

Berdasarkan pengumuman BEI No. Peng-00052/BEI.POP/02-2022 bursa menetapkan daftar efek atau daftar saham yang dapat ditransaksikan dan dijaminkan dalam transaksi marjin untuk periode perdagangan bulan Maret 2022.

Ada 5 saham yang keluar dari daftar marjin teranyar, yaitu PT Trisula Textile Industries Tbk (BELL), PT Hexindo Adiperkasa Tbk (HEXA), PT Matahari Department Store Tbk (LPPF), PT Emdeki Utama Tbk (MDKI), dan PT Sillo Maritime Perdana Tbk (SHIP). Sementara, tidak ada saham yang menjadi penghuni baru daftar saham margin untuk periode bulan depan tersebut.

Ada 184 saham marjin untuk AB yang memiliki nilai MKBD minimal Rp250 miliar, dan ada 42 saham marjin untuk AB yang memiliki nilai MKBD kurang dari Rp250 miliar. Daftar lengkapnya dapat kamu lihat di website IDX.

Untuk bisa menggunakan marjin ini tentu ada syarat dan ketentuannya dari sekuritas penyedia fasilitas tersebut, dan tentu tidak semua saham dapat diperjual-belikan/trading dengan margin trading. 

Trading saham menggunakan marjin trading tentu ada keuntungan dan risikonya maka dari itu margin trading ini lebih cocok digunakan oleh investor atau trader yang sudah berpengalaman. Pastikan kamu pelajari dulu sebelum menggunakan margin trading ya!

Margin Trading di Ajaib

Ajaib akan meluncurkan fitur transaksi margin dengan suku bunga 14 persen dan proses yang 100% online. Fasilitas margin memungkinkan para trader maupun investor untuk dapat membeli lebih banyak saham dari jumlah yang seharusnya didapat dengan dana yang tersedia.

Fitur ini akan dirilis dalam waktu dekat secara perdana dan akan dibuka secara terbatas ke pengguna Ajaib sesuai dengan ketentuan yang dipersyaratkan. Fitur ini pada awalnya akan dibuka secara terbatas ke pengguna Ajaib.

Untuk dapat menikmati fasilitas ini untuk pertama kali di Ajaib, pengguna bisa mengaktifkan margin trading sekarang melalui aplikasi Ajaib.

Baca Juga: Baru! Margin Trading Ajaib – 0% Biaya Broker & Bunga Margin

Artikel Terkait