Saham

Cetak Penghasilan Tertinggi di 2019, Big Hit Saham Siap IPO

big hit saham

Ajaib.co.id – Big Hit saham merupakan milik perusahaan agensi terkemuka asal Korea Selatan, di mana agensi ini termasuk ke dalam jajaran agensi top di sana. Kalau kamu mengenal boyband terkenal Korea Selatan, BTS, berada di bawah naungan agensi ini.

Walaupun hingga saat ini belum melantai di bursa saham, pendapatan Big Hit Entertainment sudah tidak perlu diragukan lagi. Sebab, perusahaan agensi ini baru mencatatkan rekor penghasilan tahunan terbesar sepanjang sejarah sebesar Rp6,7 triliun.

Sedangkan keuntungan yang diperoleh sepanjang 2019 mencapai Rp1,3 triliun. Penghasilan 2019 naik hingga 95% dibanding tahun sebelumnya. Data-data tersebut dipublikasikan dalam laporan penghasilan 2019 Big Hit Entertainment pada 31 Maret 2020.

Keuntungan laba bersih sebesar Rp1,3 triliun tersebut sudah dikurangi dengan pengeluaran lainnya seperti karyawan, bangunan, biaya produksi, dan lain sebagainya. Pencapaian kinerja selama 2019 tersebut menjadi yang terbaik sepanjang sejarah berdirinya Big Hit Entertainment sejak 2005 silam.

Dimulai dari awal 2019, Big Hit Entertainment berhasil menjual 3,7 juta kopi album BTS “Map Of The Soul: Persona”. Lalu, kesuksesan juga diikuti oleh debut TXT yang sangat ditunggu-tunggu oleh para penggemar. Secara keseluruhan penjualan album mereka mencapai lebih dari 6 juta won.

Tidak hanya sampai di situ saja, pada Juli 2019 Big Hit Entertainment juga mengakuisisi Source Music dan meluncurkan BELIEFT, yang kala itu menjadi agensi tempat bernaungnya Gfriend. Girband yang sedang terkenal di mata penggemar K-pop.

Memang pada 2019, Big Hit banyak melakukan aksi korporasi atau strukturisasi perusahaan dengan membentuk sub-perusahaan di lininya masing-masing.

Pihak Big Hit Entertainment mengungkapkan bahwa kesuksesan yang diraih oleh agensi ini disebabkan oleh pencapaian BTS, TXT dan Gfriend. Belum lagi para trainee Big Hit Entertainment, yang semuanya menunjukkan pertumbuhan yang baik pada 2019.

Atas pencapaian luar biasa yang dicapai oleh Big Hit Entertainment, banyak orang yang bertanya-tanya mengapa Big Hit tidak segera mengumumkan untuk segera melangsungkan IPO secepatnya. Sebab, saat ini perusahaan agensi tersebut sedang berada di saat tren terbaik dalam sejarah sejak berdirinya perusahaan.

Jika tidak secepatnya dilakukan IPO, saham Big Hit bisa saja kehilangan momentum karena industri hiburan Korea sangat cepat berubah dari waktu ke waktu.

Big Hit Entertainment Hingga Saat Ini Masih Private Company

Kepemilikan mayoritas saham Big Hit dimiliki oleh Bang Si-hyuk, selaku pendiri dari agensi Big Hit Entertainment, Netmarble Games, dan STIC Investment. Dilansir dari Wikipedia masing-masing memiliki persentase saham Big Hit Entertainment sebesar 50,88%, 25,71%, dan 12%.

Untuk mempercepat terlaksananya IPO, Big Hit Entertainment telah memilih JP Morgan dan NH Investment & Securities, salah satu perusahaan sekuritas terbesar di Korea Selatan, untuk memberi bantuan terkait langkah-langkah yang perlu dipersiapkan Big Hit Entertainment saat hendak melakukan IPO nanti.

Berdasarkan Korea Times, beberapa perusahaan Korea Selatan seperti Hyundai Card, Lotte Hotel, dan Big Hit Entertainment memutuskan untuk menunda IPO mereka.

Hal ini disebabkan oleh bergejolaknya pasar saham di Korea Selatan dan juga penurunan harga minyak internasional. Kondisi ini disebabkan oleh wabah virus corona yang menyerang Korea Selatan dan negara-negara lainnya.

Oleh karena itu, Big Hit Entertainment sedang mempertimbangkan secara matang-matang tanggal yang akan dipilih untuk segera melangsungkan IPO menunggu hingga situasi sudah mulai membaik dan kondusif. Jika akan melangsungkan IPO, Big Hit Entertainment memperkirakan akan mendapatkan 2 juta – 4 juta won dari hasil IPO Big Hit saham nantinya.

Big Hit Entertainment di 2019 secara telak mengalahkan beberapa kompetitornya seperti YG Entertainment, SM Entertainment, dan JYP Entertainment. Hal ini bisa ditunjukkan dengan penghasilan yang diperoleh sepanjang 2019 lalu. Bila penghasilan dari ketiga perusahaan agensi tersebut digabungkan, tetap masih berada di bawah Big Hit Entertainment.

Alasan Mengapa IPO Big Hit Saham Sangat Ditunggu-tunggu?

Saham Big Hit Entertainment Sangat Menguntungkan

Banyak yang memperkirakan kesuksesan dari para artis-artis binaannya seperti TXT, BTS, dan Gfriend akan semakin bersinar di tahun 2020. Namun, sayangnya wabah virus corona yang menyerang berbagai negara di dunia, membuat konser musik dari Big Hit Entertainment mengalami pembatalan.

Apalagi, jika kita membicarakan BTS, boyband yang sudah mendunia. Tahun ini, BTS direncanakan akan mengadakan konser musik keliling dunia seperti ke negara-negara di Eropa, yang notabene banyak ditemukan kasus virus corona.

Belum lagi negeri Paman Sam (Amerika Serikat), yang mencatatkan kasus virus corona terbanyak di dunia saat ini. Berkaca dari perusahaan yang bergerak di industri hiburan seperti Dyandra Media International Tbk (DYAN), kondisi pembatalan ataupun penundaan acara, mungkin baru akan bisa dihelat kembali setelah memasuki semester 2 2020.

Selain itu, agenda wajib militer yang harus dilakukan oleh anggota BTS, Jin, juga menjadi salah satu masalah tersendiri bagi pihak Big Hit Entertainment Hal ini bisa menjadi pukulan besar bagi Big Hit Entertainment, khususnya pada enam bulan pertama di 2020.

Demikianlah informasi yang bisa redaksi Ajaib rangkum terkait Big Hit saham, yang direncanakan akan IPO dalam waktu dekat ini. Namun, pihak Big Hit Entertainment menilai saat ini pasar saham masih belum kondusif.

Hal ini bergejolak akibat wabah virus corona yang menimbulkan kekhawatiran dan ketidakpastian ekonomi bagi para investor. Sehingga Big Hit Entertainment akan mempertimbangkan untuk memilih tanggal IPO yang cocok agar dana yang terkumpul dari kegiatan ini bisa semaksimal mungkin.


Ajaib merupakan aplikasi investasi reksa dana online yang telah mendapat izin dari OJK, dan didukung oleh SoftBank. Investasi reksa dana bisa memiliki tingkat pengembalian hingga berkali-kali lipat dibanding dengan tabungan bank, dan merupakan instrumen investasi yang tepat bagi pemula. Bebas setor-tarik kapan saja, Ajaib memungkinkan penggunanya untuk berinvestasi sesuai dengan tujuan finansial mereka. Download Ajaib sekarang.

Artikel Terkait