Perencanaan Keuangan

Cara Bayar Utang Efektif Tanpa Harus Mengutang Lagi

bayar utang

Ajaib.co.id – Terkadang kamu sulit bayar utang karena ada hal mendesak yang harus dipenuhi atau kelupaan untuk membayar. Mengutang memang akan membantu di saat-saat tertentu, tapi membayarnya pun penuh dengan perjuangan karena kamu juga harus memenuhi kebutuhanmu sehari-hari.

Oleh karena itu ada baiknya sebelum mengutang, kamu melakukan persiapan panjang agar dapat membayarnya sesuai ketentuan. Kamu juga sebaiknya punya prinsip berutang ketika benar-benar tidak ada pilihan lain dan kamu yakin bisa membayarnya.

Cukup dipahami mengapa kamu berutang karena ada hal-hal yang dimudahkan dengan cara mengutang. Misalnya saja membeli rumah, sedangkan kamu tidak sanggup untuk melunasinya sekaligus, akhirnya cara yang dipilih adalah dengan mengutang di bank.

Ada lagi membangun usaha yang diinginkan sejak lama. Cukup banyak pengusaha yang berutang agar perusahaannya semakin maju. Ada juga yang berutang untuk pengobatan ketika masa sakit.

Untuk menghindari hal itu, sebaiknya kamu menyiapkan asuransi kesehatan yang bisa digunakan untuk mengcover seluruh biaya pengobatan di rumah sakit. Saat ini cukup banyak asuransi kesehatan yang bisa diandalkan. Persiapan dari jauh akan cukup membantumu.

Hindari membayar utang dengan cara mengutang di tempat lain karena cara ini biasanya akan membuatmu tambah kerepotan. Bukannya berkurang, utangmu malah cenderung bertambah, jadi kamu akan merasa utangmu tidak pernah ada habisnya. Padahal kamu sudah berusaha membayarnya sesuai jadwal dan bekerja keras.

 Jika kamu punya beberapa utang di tempat yang berbeda-beda, dan ingin melunasinya dengan segera, kamu harus membuat perencanaan sebaik mungkin.

Kamu juga membutuhkan strategi yang tepat. Semakin cepat kamu melunasi utang, semakin cepat pula kamu akan meraih kebebasan. Kamu pasti bisa membayar utang-utangmu jika kamu yakin mampu melakukannya. Jadi, jangan ragu untuk berusaha semaksimal mungkin.

Seperti inilah cara bayar utang yang efektif tanpa harus melakukan pinjaman ke orang atau tempat lain.

Bayar Utang yang Paling Kecil Terlebih Dahulu

Jika kamu memiliki utang lebih di satu tempat coba kamu susun daftar utang dari yang paling kecil ke paling besar. Lalu, segera lunasi utang-utang yang jumlahnya lebih kecil tersebut. Setelah berhasil melunasi satu utangmu, biasanya kamu akan lebih termotivasi untuk melunasi utang berikutnya. Jadi, hal ini bisa mempengaruhi psikologismu.

Jika kamu memilih untuk membayar utang yang jumlahnya paling besar, biasanya kamu akan lebih lama melunasi utangnya. Kamu bahkan merasa kelelahan karena merasa utangmu tidak terbayar juga, padahal kamu sudah berusaha keras. Bisa jadi kamu malah mangkir dari kewajiban.

Meminta Keringanan pada Lembaga Keuangan

Jika kamu meminjam uang pada lembaga keuangan biasanya akan diberlakukan denda apabila kamu tidak membayar hingga jatuh tempo. Kamu harus memperhatikan kapan jatuh temponya utang-utangmu, jangan sampai lupa.

Apabila kamu merasa tidak dapat membayar utang secara lancar karena ada hal-hal yang tidak bisa dihindari, misalnya saja habis terkena musibah, kamu bisa meminta keringanan pembayaran utang pada lembaga keuangan bersangkutan.

Misalnya, jika kamu berutang pada pihak bank, kamu bisa membicarakan pada mereka tentang alasan mengapa kamu punya kendala dalam membayar utang. Katakan saja dengan jujur karena pihak bank akan mencari jalan keluar terbaik agar masalahmu cepat selesai.

Cari Penghasilan Tambahan

Agar misi bayar utang yang kamu lakukan bisa terlaksana, kamu memang harus bekerja ekstra. Gajimu mungkin tidak cukup untuk melunasi utang-utang itu sekaligus, jadi tidak ada salahnya mencari penghasilan tambahan.

Mungkin waktumu akan lebih tersita banyak untuk bekerja, tapi yakinlah kalau ini hanya untuk sementara sampai utangmu dapat terlunasi semuanya. Penghasilan tambahan kamu dapatkan dengan membuka usaha kecil-kecilan atau bisa juga bekerja freelance di perusahaan lain.

Melakukan lebih dari satu pekerjaan membuatmu harus mampu mengatur waktu seefisien mungkin agar bisa bekerja di dua tempat yang berbeda dengan baik. Jangan menyerah sampai apa yang kamu inginkan tercapai. Namun, jangan lupa untuk beristirahat ketika sudah sangat kelelahan.

Mulai Disiplin Terhadap Anggaran Pribadi

Kamu bisa mengurangi anggaran yang menurutmu terlalu besar. Biasanya yang paling tinggi adalah anggaran untuk makan. Coba kamu melakukan pengiritan dengan memasak sendiri. Memasak sendiri biasanya lebih menyehatkan dan lebih murah juga.

Kurangi juga nongkrong di luar bersama teman-temanmu karena biasanya hal ini yang sering menghabiskan uang dengan cepat. Kurangi juga camilan yang tidak menyehatkan. Agar kamu tetap bisa bahagia, coba memasak makanan-makanan kesukaanmu.

Ingatlah bahwa ini hanya kamu lakukan untuk sementara waktu. Setelah urusan utangmu selesai, kamu bisa nongkrong lagi dengan teman-temanmu.

Coba Minta Pendapat yang Lebih Ahli

Jika kamu tidak tahu apa yang harus dilakukan agar semua utangmu terbayar, coba kamu menghubungi orang yang lebih ahli. Misalnya saja konsultan keuangan. Saat ini konsultan keuangan bisa dengan mudah kamu temukan di internet, dan biaya konsultasinya pun cukup murah. Mungkin ada juga yang bersedia memberikan jasa konsultasi gratis.

Mereka akan memberikan tips-tips jitu agar kamu bisa bayar utang yang paling efektif karena mereka yang ahlinya.

Membayar utang harus diniatkan terlebih dahulu. Kamu juga harus sedikit keras dengan dirimu sendiri agar utang-utang tersebut terlunasi. Memiliki utang adalah hal yang wajar, tapi akan lebih nyaman jika kamu tidak punya utang sama sekali.

Kamu pun akan bisa melanjutkan hidup tanpa harus mengkhawatirkan hal apa pun. Ketika semua utang sudah terbayar, kamu bisa melanjutkan hidup seperti biasa. 

Artikel Terkait