Bisnis & Kerja Sampingan

10 Cara Menjadi Pengusaha Muda yang Sukses

Sumber: Freepik

Ajaib.co.id – Menjadi pengusaha di usia muda saat ini adalah hal yang mungkin. Buktinya sekarang semakin banyak pengusaha muda yang lahir di Indonesia. Rata-rata dari mereka memang tidak ragu membangun bisnis dari nol dan pintar dalam mencari peluang usaha yang disesuaikan dengan keinginan masyarakat. Untuk itu kamu perlu tahu cara menjadi pengusaha muda.

Menjadi pengusaha muda ada tantangannya sendiri. Untuk itu kamu harus melakukan perencanaan dengan baik, bukan hanya ingin ikut-ikutan orang. Inilah cara menjadi pengusaha muda yang sukses yang bisa kamu ikuti.

1. Tetapkan tujuan

Saat memutuskan untuk membuat usaha sendiri, kamu perlu menetapkan tujuan. Apa yang ingin kamu raih dalam berbisnis? Apakah hanya ingin meraih keuntungan? Atau ada tujuan lain yang lebih berhubungan dengan keinginan pribadi?

Kamu bisa menuliskan tujuan itu di buku catatanmu. Tujuan itu yang akan membuatmu maju terus dalam mengembangkan bisnis yang akan kamu jalani nantinya. Dengan terus mengingat tujuan itu, kamu akan mampu bangkit ketika kamu mengalami kegagalan dalam menjalani bisnis.

2. Lakukan riset

Cara menjadi pengusaha muda berikutnya adalah lakukanlah riset untuk tahu bisnis apa yang ingin kamu lakukan. Sekarang bisnis itu bermacam-macam jenisnya. Ada bisnis dropship, reseller yang tidak perlu menyediakan produk sendiri. Ada juga bisnis yang mengharuskanmu untuk membuat produk sendiri.

Tentunya yang paling menguntungkan adalah bisnis yang mempunyai produk sendiri. Bisnisnya akan menjadi milikmu, dan dipatenkan atas namamu. Seluruh keuntungan pun akan masuk padamu.

Namun, kamu perlu melakukan riset secara mendalam untuk memilih jenis bisnis yang tepat. Cari tahu apa saja barang dan jasa yang diminati oleh masyarakat di waktu sekarang. Dari sana kamu pasti akan menemukan peluangnya.

3. Tentukan rencanamu untuk jangka pendek dan janjang

Setelah berhasil melakukan riset. Tuliskan rencana apa saja yang akan kamu lakukan dalam jangka pendek dan panjang. Berbisnis juga harus dilakukan dari rencana, karena dengan begitu kamu akan tahu hal apa saja yang perlu dilakukan. 

Jangka pendek adalah rencana-rencana yang berhubungan dengan target harian atau target per bulan. Sedangkan untuk jangka panjang berhubungan dengan target per tahun dan per periode lainnya yang lebih panjang. Biasanya menentukan rencana ini cukup panjang, sama seperti melakukan riset. Kamu tidak perlu terburu-buru dalam merencanakannya.

4. Persiapkan modal

Cara menjadi pengusaha muda adalah dengan mempersiapkan modal. Modal ini harus cukup untuk semua kebutuhanmu dalam membangun bisnis. Jadi, kamu perlu merinci kebutuhannya. Jangan lupa sediakan dana darurat juga untuk keperluan darurat.

Modal adalah kebutuhan utama yang perlu kamu persiapkan untuk berbisnis. Apabila kamu belum punya modal yang memadai, kamu bisa memulai bisnis yang tidak memerlukan modal banyak seperti dropship dan reseller. Penghasilan yang kamu dapatkan dari sana kamu kumpulkan, lalu kamu pun akan bisa meraih modal. 

5. Lakukan bisnis dengan target yang mudah dulu

Ketika pertama kali berbisnis jangan pasang target yang berat. Misalnya sampai kamu harus berhasil meraih keuntungan seratus persen. Buat target yang realistis dulu. Bahkan kamu bisa saja mengalami tidak ada pembeli sama sekali di hari pertama. Berbisnis memang tidak semudah yang dibayangkan.

Artinya, kamu perlu sabar dalam menunggu waktu yang tepat kamu dapat meraih keuntungan. Pasang target yang sederhana dulu. Apabila target-target kecil bisa tercapai dengan baik, kamu pun bisa menaikkan targetnya lebih tinggi lagi.

6. Pikirkan tantangan yang akan dihadapi

Berbisnis ini ada banyak tantangannya, yang paling berat adalah bisnismu mengalami kolaps. Di sinilah kamu perlu memikirkan tantangan apa yang kamu hadapi. Dari sana kamu bisa mencari solusinya lebih dulu.

Ketika tahu apa yang harus dilakukan untuk mengatasi tantangan itu, kamu akan jadi lebih siap dalam berbisnis. Jangan ragu untuk menghadapi tantangan karena hal itu yang akan membuatmu punya pengalaman yang lebih banyak dan berharga.

7. Mencari rekan kerja yang nyaman diajak bekerja sama

Cara menjadi pengusaha muda yang lain adalah dengan mencari rekan kerja yang nyaman diajak bekerja sama. Kamu bisa memulainya dari teman yang kamu kenal dengan baik. Kamu biasanya akan kesulitan membangun bisnis sendiri, untuk itulah kamu membutuhkan rekan kerja.

Pilihlah rekan kerja yang sekiranya dapat melengkapimu karena masing-masing dari kalian pasti punya kelebihan dan kekurangan.

8. Bangun koneksi mulai dari sekarang

Membangun koneksi adalah salah satu cara menjadi pengusaha muda yang harus dipraktikkan. Kamu bisa mendapatkannya dari komunitas bisnis yang kamu ikuti. Atau kamu bisa mendapatkannya ketika sedang asyik nongkrong di suatu tempat.

Koneksi yang luas akan membuatmu mudah dalam mengembangkan bisnis. Siapa tahu dari salah satu koneksimu ada yang bersedia menjadi investor.

9. Menambah ilmu dalam berbisnis

Menambah ilmu dalam berbisnis adalah keharusan bagi pebisnis. Kamu tidak harus bersekolah di sekolah bisnis, tapi bisa mendapatkannya dari buku yang kamu baca, seminar yang kamu datangi, dan nasihat dari seniormu. Sebagai seorang pebisnis, kamu tentu harus mampu menguasai hal-hal yang berhubungan dengan bisnis ini.

10. Pantang menyerah dalam menghadapi tantangan

Cara menjadi pengusaha muda berikutnya adalah kamu perlu punya mental pantang menyerah. Bisa saja kamu gagal ketika baru memulai, tapi dengan sikap pantang menyerahmu itu kamu akan bangkit lagi untuk kembali mencoba. 

Jangan menyerah sampai kamu bisa menggapai tujuanmu yang sudah ditetapkan di awal. Semoga kamu bisa menjadi pengusaha muda sukses.

Artikel Terkait