Bisnis & Kerja Sampingan

Tips-tips Memulai Sebuah Bisnis bagi Ibu Rumah Tangga

memulai sebuah bisnis

Ajaib.co.id – Memulai sebuah bisnis untuk mendapatkan keuntungan adalah impian banyak orang, termasuk para ibu rumah tangga. Karena itu, bagi ibu rumah tangga yang belum tahu caranya, ada baiknya simak ulasan berikut ini.

Hampir setiap orang ingin memiliki sebuah bisnis yang menguntungkan. Mulai dari bisnis makanan, minuman, barang, hingga jasa bisa menjadi pilihan untuk bisnis yang akan dibangun.

Namun, memulai sebuah bisnis itu tidak semudah mengupas kulit jeruk. Banyak hal yang menjadi pertimbangan banyak orang untuk memulai sebuah bisnis. Tidak terkecuali, para ibu rumah tangga.

Keinginan untuk memulai sebuah bisnis bagi para ibu rumah tangga mungkin hanya jadi isapan jempol belaka. Pasalnya, ibu rumah tangga yang tidak bekerja akan fokus mengurus kebutuhan di rumah.

Mulai dari memasak, membersihkan rumah, mengurus suami dan anak adalah beberapa pertimbangan yang menjadi kendala untuk mewujudkan impian memiliki sebuah bisnis.

Akan tetapi, bukan berarti seorang ibu rumah tangga tidak bisa memiliki sebuah usaha atau bisnis. Pasalnya, sudah banyak pengusaha-pengusaha sukses yang membangun bisnis mereka hanya dari rumah. Hal ini karena produk-produk pada bisnis yang mereka bangun berdasarkan kebiasaan yang dilakukan di rumah seperti memasak atau membuat kue.

Bagi kamu yang tertarik untuk memulai sebuah bisnis namun mempertimbangkan status sebagai ibu rumah tangga, bukan menjadi halangan untuk mewujudkannya.

Kamu tetap bisa memulai sebuah bisnis kecil-kecilan tanpa meninggalkan peran kamu sebagai ibu rumah tangga. Pertanyaannya, lalu apa yang harus dilakukan untuk memulai sebuah bisnis untuk ibu rumah tangga?

Nah, ada beberapa hal yang harus dipersiapkan untuk memulai sebuah bisnis, tidak terkecuali bisnis yang dibangun oleh ibu rumah tangga. Berikut penjelasannya.

Hal-Hal yang Harus Diperhatikan Para Ibu Rumah Tangga Sebelum Membangun Bisnis

Selain mempertimbangkan kewajiban sebagai ibu rumah tangga, ada beberapa hal yang harus kamu perhatikan dalam memulai sebuah bisnis. Hal ini meliputi modal, jenis bisnis, keuntungan yang akan didapat, dan masih banyak lainnya.

Oleh karena itu, perhatikan beberapa hal berikut yang harus dipersiapkan ketika akan memulai sebuah bisnis:

Memilih Jenis Bisnis Secara Tepat

Hal yang harus dilakukan sebelum memulai sebuah bisnis adalah memilih bisnis seperti apa yang ingin dibuat. Pada tahap ini kamu harus bisa melihat peluang dari bisnis yang kamu pilih. Kamu juga harus menyesuaikan suatu bisnis dengan kemampuan yang dimiliki, baik pengalaman atau modal sekalipun.

Hal ini jelas akan mempengaruhi perjalanan bisnis ke depan. Walaupun peluang dari bisnis yang kamu pilih baik, namun pengelolaannya tidak sesuai karena kurangnya kemampuan dan pengalaman pada bisnis tersebut, maka bukan tidak mungkin kamu akan mengalami kegagalan. Pilihlah jenis bisnis yang memang sudah kamu pahami sebelumnya.

Misalnya saja, jika kamu hobi memasak atau membuat kue, maka bisnis kuliner bisa menjadi pilihan yang tepat. Jika kamu suka berpenampilan baik khususnya pakaian yang fashionable, maka bisnis pakaian bisa menjadi pilihan.

Memahami Prospek Keuntungan dari Suatu Bisnis

Tujuan dari membangun sebuah bisnis adalah untuk mendapatkan keuntungan. Untuk meraih keuntungan ini kamu harus memperhatikan beberapa hal yang menjadi pengaruh. Hal yang harus kamu lakukan dalam menargetkan keuntungan dari bisnis adalah riset. Riset memiliki peran penting dalam melihat prospek keuntungan ke depan.

Di mana, riset dilakukan mulai dari riset kompetitor atau pesaing. Suatu bisnis yang kamu pilih mungkin dilakukan tidak hanya oleh satu atau dua orang saja, namun banyak. Bahkan bisa dikatakan kamu terinspirasi oleh seseorang yang sukses menjalankan jenis bisnis pilihanmu. Riset kompetitor ini akan memperlihatkan beberapa hal seperti kekurangan dan kelebihan dari pesaing bisnis.

Di samping itu, riset pelanggan juga menjadi hal selanjutnya yang harus diperhatikan. Di mana, produk barang atau jasa yang menjadi model bisnis kamu, apakah sudah sesuai dengan kebutuhan pasar. Kamu bisa melihat target pasar dari riset pelanggan yang dilakukan. Dengan begini, maka produk barang dan jasa yang kamu tawarkan bisa diterima oleh pasar.

Kedua hal ini jelas mendukung prospek keuntungan dari jenis bisnis yang kamu pilih sehingga penting untuk untuk diperhatikan.

Mempersiapkan Beberapa Hal untuk Operasional Bisnis

Ketika kamu sudah mengetahui jenis bisnis apa yang akan dibangun dan seperti apa peluangnya di pasar dengan beberapa riset yang dilakukan, hal selanjutnya yang dilakukan adalah mempersiapkan hal-hal untuk menjalankan bisnis tersebut.

Hal ini meliputi beberapa hal seperti nama bisnis, berkas-berkas yang dibutuhkan, media untuk penjualan, dan hal yang berkaitan dengan operasional bisnis.

Pemilihan nama bisnis yang menarik tentu akan mendukung ketertarikan pasar akan produk barang dan jasa yang ditawarkan. Jangan lupa untuk memberikan nama-nama yang juga menarik pada produk-produk yang ditawarkan. Setelah itu, kamu bisa memilih media apa yang dapat mendongkrak penjualan bisnis.

Untuk saat ini media online seperti website, e-commerce, facebook, dan instagram masih menjadi media favorit. Jika kamu memiliki bangunan sendiri atau modal lebih untuk sewa tempat, tidak ada salahnya untuk membuka offline store juga. Di samping itu kamu juga harus mempersiapkan hal-hal lainnya yang berkaitan dengan berkas usaha, catatan keuangan, dan lain sebagainya.

Memiliki Modal yang Dibutuhkan

Memulai sebuah bisnis yang dapat menghasilkan keuntungan tentu membutuhkan modal. Walau ada beberapa jenis usaha atau bisnis yang tidak membutuhkan modal, tetap saja peran modal akan mempermudah rencana kamu dalam membangun sebuah bisnis yang diimpikan.

Selain itu, dengan modal yang dibutuhkan, kamu bisa merencanakan kebutuhan-kebutuhan yang harus dipenuhi untuk membangun suatu bisnis.

Modal ini bisa dalam bentuk modal pribadi atau hasil dari mengajukan pinjaman ke bank. Mulai dari modal kecil hingga modal besar sekalipun, membutuhkan perencanaan yang matang dalam menggunakannya.

Ketika kamu memiliki modal yang dibutuhkan, maksimalkan penggunaannya untuk membeli barang-barang yang diprioritaskan ketika memulai sebuah bisnis. Jangan sampai salah dalam menggunakan setiap rupiah yang dimiliki. Apalagi modal yang dimiliki berasal dari dana pinjaman yang harus dikembalikan dengan kesepakatan tertentu.

Nah, beberapa cara yang bisa dimulai untuk memulai sebuah bisnis ini bisa diterapkan bagi siapapun termasuk ibu rumah tangga. Ketika kamu sebagai ibu rumah tangga sudah memahami hal-hal yang harus diperhatikan tersebut, kamu bisa memulai untuk berbisnis. Lalu, bisnis apa yang sekiranya cocok dengan para ibu rumah tangga?

Berikut beberapa bisnis yang bisa dipilih bagi ibu rumah tangga:

Bisnis Kuliner

Bisnis yang satu ini adalah bisnis yang memiliki peluang sangat besar bagi ibu rumah tangga dengan hobi memasaknya. Apalagi jika kamu memiliki keahlian dalam menghasilkan sebuah produk kuliner dengan cita rasa yang enak dan layak untuk dijual.

Bukan tidak mungkin, kuliner yang berasal dari hobi kamu dalam memasak makanan berat, makanan ringan, kue, makanan penutup dan masih banyak lainnya, bisa mendatangkan keuntungan.

Bisnis Makanan Beku

Kebutuhan akan makanan cepat saji untuk memenuhi kebutuhan seperti makanan beku terus meningkat. Makanan beku seolah menjadi solusi untuk mengatasi kebutuhan makan namun tidak sempat memasak. Tidak heran jika banyak ibu rumah tangga yang memulai bisnis sebagai penyedia makanan beku.

Bisnis Jasa Make Up Artist

Jasa make up artist atau MUA sangat dibutuhkan oleh banyak orang pada saat melangsungkan acara-acara tertentu. Bagi ibu rumah tangga yang memiliki keahlian mendandani seseorang untuk kebutuhan tersebut, tentu bisa menjadikan keahlian ini sebagai bisnis jasa tersebut. Dengan tarif atau biaya tertentu, sesuai dengan kesepakatan.

Beberapa rekomendasi bisnis yang bisa dilakukan oleh para ibu rumah tangga ini hanya sedikit dari banyaknya peluang untuk memulai sebuah bisnis.

Oleh karena itu, kamu harus bisa memanfaatkan peluang dalam memulai bisnis untuk mendapatkan keuntungan. Selain itu, kamu juga bisa mendapatkan keuntungan hanya dengan berinvestasi di instrumen reksa dana.

Apalagi kini investasi reksa dana bisa dilakukan secara online melalui smartphone dengan menggunakan aplikasi Ajaib. Temukan keuntungan besar dan risiko yang rendah dalam berinvestasi reksa dana di Ajaib. Yuk, download aplikasi Ajaib dan temukan kemudahan dalam berinvestasi.


Ajaib merupakan aplikasi investasi reksa dana online yang telah mendapat izin dari OJK, dan didukung oleh SoftBank. Investasi reksa dana bisa memiliki tingkat pengembalian hingga berkali-kali lipat dibanding dengan tabungan bank, dan merupakan instrumen investasi yang tepat bagi pemula. Bebas setor-tarik kapan saja, Ajaib memungkinkan penggunanya untuk berinvestasi sesuai dengan tujuan finansial mereka. Download Ajaib sekarang.

Artikel Terkait