Ekonomi

Sayurbox, Cara Menikmati Sayur Segar dari Petani

Sayurbox
Sayurbox

Ajaib.co.id – Setiap pembeli pasti ingin mendapatkan produk yang berkualitas baik, seperti halnya ketika milenial ingin membeli sayuran atau buah segar, milenial bisa memanfaatkan layanan Sayurbox untuk mendapatkan produk sayuran atau buah-buahan segar langsung dari petani.

Di tengah kemajuan zaman seperti saat ini, digitalisasi bukan hanya merambah sektor ekonomi saja. Melainkan, digitalisasi juga sudah merambah ke berbagai sektor lainnya. Salah satunya adalah sektor pertanian yang diketahui hingga saat ini masih menjadi kekuatan ekonomi Indonesia.

Di luar negeri misalnya Thailand, negara yang dikenal sebagai salah satu negara produsen beras terbesar di dunia ini diketahui sudah melakukan digitalisasi di sektor pertanian. Pemerintah Thailand diketahui sudah melibatkan teknologi canggih untuk membantu bisnis pertanian di sana, teknologi itu bernama blockchain.

Teknologi ini digunakan untuk mengawasi jalannya rantai pasokan beras wangi Thai (beras asal Thailand) hingga ke tangan konsumen. Blockchain digunakan untuk memastikan bahwa beras wangi Thai yang dibeli oleh konsumen benar-benar asli dari produk pertanian Thailand, dan tidak dicampur oleh produsen dengan beras berkualitas rendah.

Ini adalah contoh penerapan digitalisasi di salah satu negara penghasil beras terbesar di dunia yakni Thailand. Thailand dan Indonesia sebenarnya memiliki kesamaan, karena kedua negara tersebut sama-sama negara yang menjadikan sektor pertanian sebagai kekuatan ekonomi.

Selain teknologi blockchain yang menjadi pembeda antara sektor pertanian Thailand dan Indonesia. Ternyata, kesejahteraan petani Thailand juga lebih baik dibanding petani Indonesia.  Petani Thailand bisa dibayar Rp 150 ribu per hari, sedangkan petani Indonesia hanya dibayar Rp 75 ribu per hari.

Selain itu, tata perniagaan pertanian di Thailand juga lebih baik dibanding Indonesia. Salah satu buktinya adalah harga beras dari pertanian Thailand di dalam negeri cenderung stabil.

Lantaran, pemerintah Thailand sudah membeli beras langsung petani dengan sistem subsidi, di mana beras yang dibeli oleh pemerintah Thailand berada di atas harga acuan beras. Dengan sistem ini, petani Thailand akan memperoleh keuntungan yang lebih kompetitif dan semakin sejahtera.

Sayurbox, Situs Belanja Online Kebutuhan Segar Sehari-hari yang Bikin Happy Petani dan Konsumen

Harga jual yang tidak kompetitif merupakan salah satu faktor mengapa petani Indonesia dianggap kurang sejahtera dibanding petani asal Thailand. Lantaran, bisnis pertanian di Indonesia masih melibatkan sejumlah cara-cara konvensional. Hal inilah yang membuat perbedaan yang begitu besar antara harga beli konsumen akhir dan harga beli dari petani.

Faktor yang membuat harga sayuran dan buah-buahan yang berasal dari petani itu murah adalah terlalu banyak pihak yang terlibat dalam rantai pasokan hingga ke tangan konsumen. Misalnya, petani menjual hasil panennya ke pengepul, hingga terakhir sampai ke tangan konsumen.

Inilah alasan mengapa keuntungan yang diperoleh petani tidak kompetitif karena adanya margin keuntungan yang kecil, sedangkan para pengepul umumnya memperoleh keuntungan yang lebih besar dibanding petani karena punya modal yang jauh lebih besar.

Untuk mengurangi banyaknya perantara tersebut, sistem pertanian di Indonesia membutuhkan sebuah platform yang bisa menjadi jembatan penghubung antara petani dan pembeli. Salah satu e-commerce di Indonesia yang berfokus untuk mengembangkan produk pertanian dalam negeri adalah Sayurbox.

Sayurbox adalah ide kreatif untuk memangkas panjangnya jalur distribusi hasil pertanian di Indonesia. Di mana  petani, supplier, hingga konsumen bisa saling berinteraksi satu dengan lainnya lewat situs Sayurbox.

Bahkan, bagi para petani Indonesia yang baru panen sayuran atau buah-buahan segar dapat langsung terjual secara cepat hanya dalam kurun waktu kurang dari 24 jam. Kecepatan dalam menjual sayuran dan buah-buahan segar di Sayurbox, tentunya akan berdampak positif dalam menekan biaya inventory ketika petani perlu menyimpan hasil panen tersebut di gudang.

Milenial sebagai konsumen bisa membeli langsung hasil pertanian dari petani lokal di situs Sayurbox maupun lewat aplikasinya. Milenial bisa memesan kebutuhan produk segar lewat situs e-commerce ini dengan memilih opsi pengiriman same day, namun layanan pengiriman ini baru tersedia di beberapa area tertentu.

Mengapa Kita Perlu Membeli Produk Pertanian Lokal?

Konsumen memang memiliki kebebasan saat hendak ingin menggunakan uangnya saat berbelanja suatu produk. Walaupun begitu, konsumen sebagai pelaku ekonomi juga memiliki peranan penting dalam membangun ekonomi nasional. Salah satunya yakni dengan cara membeli produk-produk dalam negeri.

Seperti halnya milenial memilih kebutuhan produk segar yang dijual oleh para petani lokal di Indonesia lewat berbagai situs e-commerce. Ini dia alasannya:

1. Mensejahterakan Petani

Membeli produk pertanian lokal memberikan dampak ekonomi yang besar bagi petani Indonesia. Mengapa? Karena dengan membeli produk pertanian lokal, kita sudah membantu perekonomian dalam negeri. Lantaran, kita turut mendukung eksistensi petani lokal, di mana sektor pertanian memberikan kontribusi ekonomi yang besar bagi negara Indonesia.

2. Memperluas Bisnis Pertanian

Dengan semakin banyaknya masyarakat yang beralih untuk membeli produk pertanian dari petani lokal. Setidaknya, kita sudah memperluassektor pertanian Indonesia. Dengan begitu, tentunya pasti akan ada semakin banyak lapangan kerja baru bagi masyarakat Indonesia di sektor pertanian.

3. Harga Terjangkau

Walaupun harga sayuran dan buah-buahan segar lokal lebih terjangkau dibanding produk pertanian luar negeri. Namun, produk lokal memiliki kualitas yang tidak kalah dibanding produk luar negeri.

Hal ini tentunya lebih menguntungkan petani dan konsumen, dimana konsumen bisa memperoleh harga yang lebih murah dibanding sayuran impor. Mahalnya sayuran impor dikarenakan produk yang masuk ke dalam negeri akan dikenakan biaya bea cukai.

Jika kamu mengaku cinta Indonesia, kamu pasti akan cenderung lebih memilih untuk membeli produk pertanian lokal seperti yang dijual di Sayurbox.

Selain membeli langsung hasil pertanian dari petani lokal, kamu juga bisa memberikan dampak ekonomi bagi petani lokal dengan berinvestasi lewat saham di aplikasi Ajaib. Milenial bisa berinvestasi pada saham-saham yang bergerak di sektor pertanian, misalnya emiten AALI, LSIP, TBLA, BWPT, dan saham pertanian lainnya.

Ayo tunggu apalagi yuk segera daftarkan diri kamu sebagai investor di sektor pertanian lewat investasi saham di aplikasi Ajaib. Hanya butuh waktu proses pendaftaran setidaknya 15 menit, kamu sudah bisa menjadi pemegang saham di salah satu perusahaan terkemuka di Indonesia.

Artikel Terkait