Reksa Dana

Manfaat Berinvestasi di Reksa Dana Simas Saham Bertumbuh

simas saham bertumbuh

Ajaib.co.id  – Bagi kamu yang sedang mempertimbangkan reksa dana sebagai salah satu instrumen investasi, Simas Saham Bertumbuh bisa jadi salah satu pilihannya. Untuk mengetahui alasannya, simak ulasan berikut ini.

Reksa dana adalah salah satu pilihan yang tepat bagi kamu calon investor yang baru mau mulai melakukan diversifikasi investasi jangka panjang. Alasannya, investasi reksa dana menghimpun dana  dari masyarakat kemudian dikelola dengan bantuan Manajer Investasi (MI). Hal ini bisa mengurangi risiko sehingga dana yang kamu investasikan akan lebih aman.

Tentang Simas Saham Bertumbuh

Simas Saham Bertumbuh adalah salah satu reksa dana di Indonesia yang didirikan dengan tujuan untuk memperoleh pendapatan optimal dalam jangka panjang dengan tingkat fleksibilitas investasi.

Sebagian besar investasi dilakukan pada Efek yang bersifat Ekuitas dan bisa juga berinvestasi pada berbagai jenis portofolio yang terdiri dari Efek bersifat Utang dan/atau Efek Beragun Aset serta Instrumen Pasar Uang dan/atau deposito.

Komposisi Portofolio Investasi

Simas Saham Bertumbuh memiliki komposisi portofolio investasi minimun 80% dan maksimum 98% dari Nilai Aktiva Bersih pada Efek bersifat Ekuitas yang dijual dalam Penawaran Umum dan/atau diperdagangkan di Bursa Efek Indonesia (BEI).

Selain itu, untuk Efek Bersifat Utang yang diinvestasikan oleh Simas Saham Bertumbuh adalah minimum 2% dan maksimum 20%. Efek Bersifat Utang ini harus diterbitkan oleh Negara Republik Indonesia dan/atau korporasi berbadan hukum Indonesia yang telah dijual dalam Penawaran Umum dan/atau diperdagangkan di Bursa Efek baik di dalam maupun di luar negeri.

Sedangkan untuk Efek Beragun Aset dan/atau Instrumen Pasar uang yang akan diinvestasikan oleh Simas Saham Bertumbuh harus memiliki jatuh tempo kurang dari satu tahun dan/atau deposito sesuai perundang-undangan yang berlaku di Indonesia.

Berikut tabel komposisi portofolio investasi Simas Saham Bertumbuh:

Komposisi Portofolio Minimum Maksimum
Efek bersifat Ekuitas 80% 98%
Efek bersifat Utang, Efek Beragun Aset, Instrumen Pasar Uang dan/atau deposito 2% 20%

Biaya Investasi Simas Saham Bertumbuh

Berikut adalah biaya investasi Simas Saham Bertumbuh yang dilansir dari situs resmi Asset Management Sinarmas.

Investasi Minimum Awal Rp100.000
Investasi Selanjutnya Rp100.000
Minimum Penjualan Kembali Rp100.000
Biaya Pembelian Unit Maksimum sebesar 2,00%
Biaya Penjualan Kembali Maksimum sebesar 1,50%
Biaya Pengalihan Maksimum sebesar 1,50%
Biaya Manajer Investasi Maksimum sebesar 3,00%
Biaya Bank Kustodian Maksimum sebesar 0,25%
Batas Minimum Kepemilikan Rp100.000

Manfaat Investasi Simas Saham Bertumbuh

Semua investasi tentunya akan bermanfaat jika dilakukan dengan bijak. Namun setiap reksa dana biasanya memiliki kelebihan masing-masing. Berikut adalah kelebihan yang bisa kamu rasakan jika membeli reksa dana Simas Saham Bertumbuh.

1. Dikelola Secara Profesional

Pengelolaan Simas Saham Bertumbuh dilakukan secara profesional baik di pasar modal maupun pasar uang. Proses yang dijalankan untuk investasi ini adalah pemilihan efek, pemilihan bank, penentuan jangka waktu penempatan dan administrasi investasi yang dianalisa secara sistematis dan dipantau secara terus menerus. Semua proses itu tidak perlu kamu lakukan sendiri karena ada MI yang siap membantumu.

2. Diversifikasi Investasi

Diversifikasi investasi diperlukan untuk mengurangi risiko. Jadi, dana yang kamu investasikan akan dikumpulkan bersama dana dari berbagai pihak agar bisa diatur sehingga kamu bisa memperoleh hasil investasi yang baik.

3. Bebas Pajak

Sesuai aturan perpajakan perihal penerapan pajak penghasilan (PPh), investasi reksa dana, bagian laba termasuk pelunasan kembali bukan merupakan objek pajak.

4. Kemudahan Pencairan Investasi

Kamu bisa menjual kembali reksa dana yang dimiliki kepada Manajer Investasi setiap Hari Bursa dan Manajer Investasi wajib membeli lagi reksa dana tersebut. Dana hasil penjualan akan diterima paling lambat 7 Hari Bursa setelah Formulir Penjualan Kembali Unit Penyertaan diterima secara lengkap oleh MI dan Bank Kustodian.

5. Berpotensi Mendapat Pertumbuhan Nilai Investasi

Pengumpulan dana dari berbagai pihak membuat Simas Saham bertumbuh punya kekuatan penawaran untuk mendapatkan suku bunga yang lebih tinggi dan biaya investasi yang lebih rendah, serta membuka akses pada instrumen investasi yang sulit dilakukan secara individual.

Risiko Investasi Simas Saham Bertumbuh

Berikut beberapa faktor yang jadi risiko investasi Simas Saham Bertumbuh. Hal ini penting untuk kamu ketahui sebelum melakukan investasi:

1. Risiko Perubahan Kondisi Ekonomi dan Politik

Risiko ini dikenal juga sebagai risiko pasar yang bersifat eksternal. Perubahan atau memburuknya kondisi ekonomi dan politik di dalam maupun luar negeri bisa mempengaruhi kinerja bank, penerbit surat berharga, atau pihak-pihak Simas Saham Bertumbuh melakukan investasi.

2. Risiko Wanprestasi

Walau pihak Simas Saham Bertumbuh akan melakukan apapun agar kamu bisa mendapatkan keuntungan, namun jika pihak-pihak yang bekerjasama wanprestasi dalam memenuhi kewajiban, tentunya hal ini akan berpengaruh pada hasil investasi yang dilakukan.

3. Risiko Likuiditas

Risiko penjualan kembali maupun pembayaran tunai bisa muncul saat kondisi luar biasa atau kejadian di luar kekuasaan MI sesuai ketentuan Kontrak Investasi Kolektif dan Peraturan Otoritas Jasa Keuangan (OJK).

4. Risiko Pembubaran

Hal ini bisa terjadi jika diperintahkan oleh OJK sesuai dengan POJK Tentang Reksa Dana Berbentuk kontrak Investasi Kolektif dan/atau Nilai Aktiva Bersih Simas Saham Bertumbuh turun menjadi kurang dari Rp10 miliar selama 120 Hari Bursa Berturut-turut.

Selain itu masih ada beberapa risiko lainnnya yang dijelaskan secara lengkap dan mendetail dalam prospektus.

Itu dia beberapa hal yang perlu kamu ketahui soal reksa dana Simas Saham Bertumbuh. Bagaimana? Apakah sudah tertarik untuk melakukan investasi saham pertamamu?

Investasi reksa dana juga bisa kamu lakukan di Ajaib, platform yang menawarkan kemudahan untuk investasi reksa dana maupun saham bagi pemula. Ajaib bekerja sama dengan MI dan Bank Kustodian terpercaya untuk mengelola danamu sehingga investasi yang kamu lakukan pasti aman.

Artikel Terkait