Bisnis & Kerja Sampingan

Peluang Bisnis Menjanjikan Jelang Kampanye Pilkada Serentak

Inilah Peluang Bisnis Menjanjikan Menjelang Kampanye Pilkada Serentak

Masa kampanye pilkada selalu menjadi momen yang memiliki daya tarik tersendiri. Tentunya, sebagai bagian dari demokrasi, pemilihan kepala daerah senantiasa mendapat sorotan khusus dari banyak pihak.

Kalau kamu cukup jeli, pada masa kampanye ada peluang-peluang bisnis yang sangat menjanjikan. Dengan menjalankan beberapa bidang usaha ini, kamu bisa mendapatkan keuntungan sangat besar. Mari kita simak apa saja jenis-jenis usaha tersebut.

Konveksi

Kaos merupakan salah satu produk yang paling banyak diperjualbelikan pada masa kampanye. Maka tidak mengherankan jika usaha konveksi menjadi salah satu peluang bisnis yang sangat menguntungkan.

Kamu bisa manfaatkan peluang ini dengan membuat paket-paket menarik bagi para juru kampanye. Umumnya pemesanan kaos berjumlah ratusan bahkan ribuan helai. Maka kamu tidak perlu mengambil keuntungan yang terlalu besar dari harga eceran. Tapi dengan volume pesanan yang tinggi, tentu saja keuntungan yang kamu dapatkan juga sangat tinggi.

Usaha Sablon

Salah satu tanda musim kampanye telah dimulai, adalah atribut-atribut kampanye yang terpasang di setiap sudut jalan. Baik berupa spanduk, banner atau pun poster. Tidak jarang juga ada calon kepala daerah yang membuat pamflet atau brosur.

Belum lagi, berbagai souvenir yang biasa dibagikan kepada masyarakat seperti kalender, mug, jam, stiker dan sebagainya. Kamu bisa bayangkan berapa banyak keuntungan yang bisa diperoleh para pengusaha sablon dari bisnis sablon yang dijalankannya?

Jadi, kalau kamu sedang berpikir untuk mencari peluang bisnis yang tepat dalam menyambut pilkada? Maka usaha sablon merupakan pilihan cerdas.

Usaha Makanan dan Minuman

Tidak ada keramaian tanpa makanan, bukan? Demikian juga dengan momen pilkada. Dimana pada saat kampanye, akan ada banyak simpatisan yang berkumpul di suatu tempat. Bagi kamu yang memiliki modal terbatas, berjualan makanan pada tempat-tempat berlangsungnya kampanye bisa jadi usaha yang menjanjikan.

Modal yang dikeluarkan juga bisa disesuaikan dengan kemampuan. Jika kamu memiliki modal yang cukup besar, kamu bisa menjalankan usaha katering. Jenis bisnis katering ini berpeluang besar mendapatkan keuntungan sejak masa kampanye dimulai, hingga terselenggaranya pemilihan.

Penyewaan Tenda dan Alat Pesta

Salah satu bisnis yang juga laris manis adalah usaha penyewaan tenda dan dekorasi. Tenda dan alat pesta diperlukan pada saat ada kampanye dan pemilihan. Maka tidak mengherankan jika usaha penyewaan tenda dan alat pesta banyak dicari saat masa kampanye pilkada serentak.

Kalau modal terbatas, tidak ada salahnya kamu menawarkan produk yang kamu miliki pada pemilik usaha lain untuk saling melengkapi. Misalnya kamu bisa tawarkan tenda milikmu pada pemilik penyewaan yang lebih besar. Mengingat permintaan yang sangat tinggi, cara inipun bisa jadi kerja sama yang baik dan saling menguntungkan.

Hiburan dan Kesenian

Tidak ada kampanye tanpa panggung hiburan. Tergantung skala kampanye, artis yang diundang bisa sangat beragam. Usaha hiburan lokal seperti kesenian daerah dan organ tunggal bisa jadi peluang bisnis yang tak kalah menguntungkan. Pasalnya, pada saat pilkada serentak, artis dan kesenian lokal lebih dipilih untuk memeriahkan acara.

Sediakanlah paket hiburan dengan harga menarik. Apalagi jika panitia menyewa jasa secara borongan. Misalnya untuk beberapa kali kampanye sekaligus. Selain itu, sediakan juga paket selengkap mungkin, seperti sound system dan MC jika diperlukan.

Ajaib merupakan aplikasi investasi reksa dana online yang telah mendapat izin dari OJK, dan didukung oleh SoftBank. Investasi reksa dana bisa memiliki tingkat pengembalian hingga berkali-kali lipat dibanding dengan tabungan bank, dan merupakan instrumen investasi yang tepat bagi pemula. Bebas setor-tarik kapan saja, Ajaib memungkinkan penggunanya untuk berinvestasi sesuai dengan tujuan finansial mereka. Download Ajaib sekarang.

Artikel Terkait