Berita

Inflasi AS Desember 2023 Naik 3,4%, Melampaui Target The Fed

Inflasi AS

Inflasi di Amerika Serikat (AS) mengalami kenaikan di atas proyeksi pada bulan Desember 2023, melampaui target yang ditetapkan oleh bank sentral Federal Reserve (The Fed). Data yang dirilis oleh Departemen Tenaga Kerja AS pada Kamis (11/1/2024) menunjukkan bahwa indeks harga konsumen (IHK) meningkat sebanyak 3,4% yoy pada Desember 2023, naik dari 3,1% pada bulan November 2023. Dibandingkan dengan bulan November month-to-month (mtm), tingkat inflasi AS mencapai 0,3%, meningkat dari level 0,1% pada bulan sebelumnya.

Angka inflasi ini melampaui ekspektasi para ekonom yang disurvei oleh Reuters, yang memproyeksikan tingkat inflasi sebesar 0,2% mtm dan 3,2% yoy.

Sementara itu, inflasi inti yang tidak termasuk komponen makanan dan energi juga naik sebanyak 0,3% mtm, tetap sama dari bulan sebelumnya, dan sesuai dengan proyeksi ekonom. Inflasi inti mencapai 3,9% yoy, turun dari 4,0% yoy pada bulan November, namun tetap di atas proyeksi ekonom sebesar 3,8%.

Sebelumnya, para ekonom Bloomberg Economics Anna Wong dan Stuart Paul memproyeksikan bahwa IHK inti yang tidak termasuk makanan dan energi akan naik sebanyak 0,2% mtm pada Desember 2023. Menurut mereka, angka-angka ini seharusnya memberikan keyakinan tambahan bagi The Fed bahwa upaya penurunan inflasi telah membuat kemajuan yang menggembirakan.

Wong dan Paul menyatakan bahwa penurunan harga barang-barang inti didorong oleh adanya diskon hari libur dan disinflasi impor dari China, sementara harga jasa inti mengalami moderasi.

Mulai Investasi di Ajaib Sekuritas Sekarang!

Sebagai aplikasi Pilihan #1 Investor Indonesia, Ajaib hadir untuk memberikan pengalaman trading yang lebih cepat, aman, dan handal. Yuk mulai berinvestasi di saham, reksa dana, hingga Aset Kripto di platform Ajaib. Proses pendaftarannya mudah dan 100% online.

Ada berbagai fitur menarik yang tersedia untuk membantu Anda memaksimalkan potensi profit dari trading saham, salah satunya X-TRA Day Trading. Anda dapat menikmati X-TRA buying power hingga 7x lipat untuk maksimalkan potensi cuan.

Jadi, tunggu apalagi? Yuk, download aplikasi Ajaib sekarang! Untuk investor crypto, Anda juga dapat men-download aplikasi trading Ajaib Kripto di Play Store dan App Store.

Sumber: https://ekonomi.bisnis.com/read/20240111/620/1731572/inflasi-as-desember-2023-sentuh-34-di-atas-proyeksi-analis dengan pengubahan seperlunya.

Artikel Terkait