Harga emas produksi PT Aneka Tambang Tbk (Antam) mencatatkan sebuah rekor. Harga emas per gram mencapai angka tertinggi pada Jumat (16/8/2019), yaitu Rp766.000 per gram. Harga emas per gram itu naik Rp7.000 dari hari sebelumnya. Sedangkan harga buyback emas Antam juga mengalami kenaikan yang sangat pesat, yakni berada di angka Rp694.000 per gramnya. Saat ini, antam menjual emasnya dengan ukuran terkecil 0,5 gram hingga terbesar di angka 1 kilogram. Namun, harga emas itu terus berubah setiap harinya. Naiknya harga emas antam biasanya mengekor dari harga emas di pasar spot global yang juga menguat kemarin karena cuitan Presiden AS Donald Trump yang mengompori demonstran Hong Kong semalam. Emas Antam kepingan 100 gram lumrah dijadikan acuan transaksi emas secara umum, tidak hanya emas Antam, harga emas per gram hari ini di gerai penjualan lain bisa berbeda.
Namun biasanya, harga emas antam menjadi acuan dari harga logam mulia hari ini yang bisa dipercaya banyak orang. Sebab, antam adalah salah satu perusahaan milik negara atau BUMN yang selain melakukan eksplorasi, penambangan, dan pengolahan, juga memperdagangkan emas.
Antam menjual emas produksinya lewat unit tersendiri yang bernama PT Logam Mulia. Dengan mengantongi London Bullion Market Association (LBMA) tahun 1999, keaslian emas Antam tidak perlu diragukan lagi.
Emas Diperkirakan Naik di Akhir Tahun 2019
Harga emas ini diprediksi CEO dan Co Founder Tamasia Muhammad Assad mengalami kenaikan signifikan. Dia sendiri memperkirakan harga emas pada akhir tahun 2019 dapat menembus Rp800 ribu.
Selain konflik antara Amerika Serikat dan China yang kian panas harga emas meningkat karena pemangkasan suku bunga acuan berbagai negara juga dipangkas dan devaluasi Yuan juga turut memberikan pengaruh.
Dikutip dari CNBC, harga emas di pasar spot naik 0,8% menjadi USD ,513,34 per ounce, setelah merosot sebanyak 2% pada hari sebelumnya. Sementara harga emas berjangka AS naik 0,75% pada USD 1.525,4.
Kurva imbal hasil keuangan AS berbalik arah untuk pertama kalinya sejak 2007, sebuah tanda bahwa ekonomi terbesar dunia itu mungkin menuju resesi.
PDB zona eropa hampir tidak tumbuh pada kuartal kedua 2019 karena ekonomi di seluruh blok kehilangan kekuatan ekonomi. Sebut saja Jerman, ekonomi mereka terpengaruh karena perlambatan global yang didorong oleh konflik perdagangan dan ketidakpastian Brexit.
Daftar Harga Emas
Di bawah ini adalah harga emas per gram hari ini, Tanggal 28 September 2019:
- Pecahan 0,5 gram Rp 405.000
- Pecahan 1 gram Rp761.000
- Pecahan 2 gram Rp1.471.000
- Pecahan 3 gram Rp2.184.999
- Pecahan 5 gram Rp3.625.000
- Pecahan 10 gram Rp7.185.000
- Pecahan 25 gram Rp17.855.000
- Pecahan 50 gram Rp35.635.000
- Pecahan 100 gram Rp71.200.000
- Pecahan 250 gram Rp177.750.000
- Pecahan 500 gram Rp355.300.000
- Pecahan 1.000 gram Rp710.600.000
Dengan mengetahui kemungkinan akan terusnya naik dan melonjak tinggi, ada baiknya kamu mulai melakukan investasi emas mulai hari ini. Yuk investasi sekarang untuk masa depan yang lebih aman!
Ajaib merupakan aplikasi investasi reksa dana online yang telah mendapat izin dari OJK, dan didukung oleh SoftBank. Investasi reksa dana bisa memiliki tingkat pengembalian hingga berkali-kali lipat dibanding dengan tabungan bank, dan merupakan instrumen investasi yang tepat bagi pemula. Bebas setor-tarik kapan saja, Ajaib memungkinkan penggunanya untuk berinvestasi sesuai dengan tujuan finansial mereka. Download Ajaib sekarang.