Properti, Rumah Tangga Masa Kini

4 Contoh Rumah Sederhana yang Indah dan Mengesankan

contoh rumah sederhana

Memiliki rumah menjadi impian hampir semua orang bahkan sejak usia belia. Tak perlu rumah bagaikan istana namun cocok untuk menghabiskan waktu dengan orang terdekat. Kamu bisa mengambil contoh rumah sederhana di kampung yang nyaman namun dengan sentuhan modern.

Membeli rumah beserta lahan yang sesuai sekarang menjadi pengeluaran yang membutuhkan dana fantastis. Namun bukan berarti kamu harus mengubur mimpimu memiliki rumah sendiri. Hasil kerja kerasmu selama ini bisa dikumpulkan untuk membeli rumah atau mengajukan uang muka KPR. Tambahkan hasil investasi yang kamu lakukan untuk melakukan sedikit renovasi di sana sini agar hunianmu lebih nyaman.

Belakangan ini kita memang terkendala dengan luas bangunan yang terbatas sehingga desain yang bisa diaplikasikan umumnya bergaya rumah minimalis modern. Tujuannya agar luas yang terbatas itu nampak lebih lapang sehingga menciptakan kenyamanan bagi penghuninya. Misalnya membeli rumah lewat KPR melalui developer biasanya kamu akan mendapatkan rumah sederhana tipe 36 atau tipe 45.

Biasanya rumah sederhana ukuran ini memiliki 1 lantai dengan ruang tamu, ruang makan atau dapur, ruang keluarga, kamar tidur dan kamar mandi. Lahanya meman cukup terbatas sehingga hanya cukup untuk ruang yang sifatnya fungsional. Sedangkan jika ingin memiliki rumah dengan 2 lantai, 3 kamar tidur atau halaman belakang rumah yang luas paling tidak membutuhkan dana yang lebih besar.

Bagi sebagian pasangan, biasanya dana yang bisa dialokasikan untuk memiliki rumah masih sangat terbatas. Dampaknya pilihan akan tipe rumah yang bisa dibeli juga terbatas. Namun bukan berarti kamu tidak bisa punya hunian yang nyaman. Ada kok model rumah sederhana tapi kelihatan mewah yang bisa diwujudkan asal kamu cerdik mencari desain yang tepat.

Kali ini, Ajaib akan memberikan inspirasi contoh rumah sederhana yang bisa kamu aplikasikan untuk rumah pertamamu. Tak perlu menyewa arsitek mahal jika kamu bisa mencontek ide yang telah Ajaib rangkum khusus untukmu ini.

Contoh Rumah Sederhana, Luas Terbatas tapi Tetap Nyaman

Untuk setiap orang, rumah adalah kebutuhan pokok. Maka apabila tidak terpenuhi akan mengakibatkan hidup terganggu. Terus menerus hidup mengontrak juga tentunya tidak nyaman baik bagi kualitas hidupmu maupun kondisi finansialmu.

Rumah adalah harta yang sangat bernilai sebagai tempat kita berisitirahat dan beraktivitas. Maka, kamu harus memiliki rumah sederhana yang indah mengesankan supaya dapat membuat para penghuni merasa nyaman.

Sebelum mempunyai rumah, kamu perlu melakukan perencanaan keuangan yang matang. Karena hal tersebut tidak akan membuatmu salah langkah dalam mengambil keputusan yang berkaitan dengan keuangan.

Karena itu, memiliki rumah sendiri harus menjadi salah satu tujuan keuangan yang bisa dicapai selagi muda. Tak mengapa jika rumah yang mampu dibeli memiliki luas yang terbatas. Kamu bisa mengakali dengan desain yang inovatif meskipun rumahmua sederhana.

Kamu dapat memperoleh rumah sederhana dan hidup bahagia dengan memanfaatkan dana yang tidak terlalu besar. Apabila kamu dapat memiliki rumah sendiri dengan meminimalisir dana yang sepadan kemampuan finansialmu. Maka kamu telah mendapatkan capaian posistif dalam hidup.

Hanya saja untuk mencapainya, kamu memerlukan desain rumah yang cukup sederhana, tanpa mengurangi kenyamanan dan keindahan. Terdapat berbagai macam rumah sederhana yang memiliki desain indah dan mengesankan sebagai bentuk hunian seseorang. Di bawah ini ada beberapa alternatif desain rumah sederhana yang dapat kamu gunakan sebagai rujukan.

1.  Conch House

Conch House adalah contoh rumah sederhana yang dapat kamu ambil sebagai pilihan. Style rumah seperti itu banyak dimanfaatkan oleh masyarakat di negara Amerika Serikat. Model rumah ini mempunyai ciri khas memanfaatkan material dari kayu dan hampir semua bentuk spacenya persegi.

Jenis rumah seperti ini memiliki keunikan tersendiri. Sebab, selain menggunakan bahan material yang berbeda, yaitu kayu, lantainya tidak merambah tanah. Dengan demikian, rumah yang tercipta dari kayu tersebut bakal membuat para penghuni tidak merasa panas ketika ada di dalamnya.

Harap diingat jika lantai rumah dari kayu membutuhkan perawatan tersendiri agar keawetannya terjaga. Namun tentunya ini sebanding dengan tampilan rumahmu yang unik dan nyaman. Model rumah ini akan membuarmu serasa bagai di vila terus menerus karena kesejukannya.

2.  Rumah Sederhana Trailer

Buat kamu yang memiliki jiwa petualang, namun punya finansial terbatas untuk membuat rumah, jangan khawatir. Karena ada alternatif dengan cara membuat rumah jenis trailer. Kelebihan dari hunian ini adalah bisa kamu pindah-pindahkan dengan memanfaatkan kendaraan berat.

Dalam satu space yang cukup luas, kamu dapat menempatkan kamar, dapur, dll. Kamu bisa menyesuaikan sesuai dengan kebutuhanmu. Jika kamu hobi nonton film-film barat, maka bakal sering menyaksikan contoh rumah sederhana semacam ini di dalamnya.

Model rumah ini juga cocok untukmu yang tidak suka memiliki terlalu banyak barang dan suka dengan ruangan yang ringkas. Desain rumah seperti ini sangat unik dan masih sangat jarang ditemui di Indonesia. Namun bukan berarti kamu tidak bisa mendapatkan kenyaman dari desain rumah seperti ini ya.

3.  Rumah Sederhana Genteng Beton

Kalau kamu suka dengan sentuhan yang lebih lokal dan tradisional, kombinasi beton dan genteng mungkin adalah jawabannya. Kamu dapat memberi kombinasi berbagai macam warna pada rumah yang menggunakan genteng beton ini. Desain genteng beton bakal memberikan kenyamanan yang maksimal.

Nantinya para penghuninya juga akan merasakan kepuasan dengan model desain tersebut. Sentuhan beton memberikan kesan modern dan minimalis namun tetap mengutamakan kenyamanan. Selain itu, genteng beton juga lebih aman dan lebih kuat sehingga kamu bisa tinggal di dalamnya tanpa kekhawatiran.

Kamu dapat melakukan berbagai aktifitas yang menyenangkan di atas balkon, seperti membaca, berolahraga, menikmati secangkir kopi sambil refleksi, dll. Kelebihan lainnya adalah daya tahan genteng ini sehingga kamu melakukan satu lagi penghematan dalam mendesain rumahmu.

Kini desain dan model genteng beton juga sangat beragam sehingga kamu bisa memilih sesuai dengan selera. Mulai dari warna sampai modelnya bisa disesukan dan membuat rumahmu bukan hana nyaman dan namun indah.

4.  Minimalis

Gaya minimalis mungkin adalah contoh rumah sederhana favorit banyak generasi milenial. Sejak 10 tahun terakhir mungkin gaya ini adalah yang paling banyak dipilih. Selain untuk mengakali luas ruangan, gaya minimalis juga membuat tampilan rumahku terkesan modern.

Buat kamu yang baru saja menikah dan belum mempunyai anak, dapat memilih tempat tinggal berukuran kecil untuk meminimalisir biaya. Dengan hanya berdua saja bersama pasangan, tentu kamu tidak harus mengeluarkan dana yang banyak untuk rumah berukuran besar. Gaya minimalis juga berarti kamu tidak perlu mengeluarkan dana lebih untuk membeli properti penghias ruangan.

Supaya tempat tinggal kamu lebih terasa asri, kamu dapat menambah tanaman di area teras. Kamu tinggal menatanya saja agar terlihat rapi. Dengan demikian, kamu dan pasanganmu akan merasa nyaman. Untuk desain dalam ruangan, kamu bisa menambahkan walldecor sederhana agar tidak plain namun tetap simple dan indah.

Empat gaya rumah tersebut bisa kamu jadikan contoh rumah sederhana yang ingin kamu bangun. Kamu bisa memiliki salah satunya atau mengkombinasikan berbagai gaya tersebut untuk tampilan yang lebih unik. Hanya saja, ingatlah bahwa fungsi rumah adalah untuk memberikan kenyamanan bagi penghuninya.

Karena itu, pilihlah yang paling nyaman untuk dihuni hingga bertahun-tahun mendatang. Tentunya setiap orang memiliki definisi yang berbeda tentang rumah yang indah dan mengesankan. Namun, hal yang wajib diperhatikan adalah kebersihan dan kesehatannya.

Kamu bisa mengambil inspirasi dari contoh rumah sederhana yang sudah dipaparkan untuk rumah impianmu. Baik itu bergaya minimalis, genteng beton, hingga trailer pun bisa kamu padu padankan nilai efisiensinya dalam membangun atau membeli rumah.


Ajaib merupakan aplikasi investasi reksa dana online yang telah mendapat izin dari OJK, dan didukung oleh SoftBank. Investasi reksa dana bisa memiliki tingkat pengembalian hingga berkali-kali lipat dibanding dengan tabungan bank, dan merupakan instrumen investasi yang tepat bagi pemula. Bebas setor-tarik kapan saja, Ajaib memungkinkan penggunanya untuk berinvestasi sesuai dengan tujuan finansial mereka. Download Ajaib sekarang.

Artikel Terkait