Berita

Temas (TMAS) Siapkan Belanja Modal Rp1 Triliun

Temas (TMAS) Siapkan Belanja Modal Rp1 triliun

PT Temas Tbk (TMAS) menyiapkan belanja modal (Capital Expenditure (CAPEX)) senilai Rp1 triliun untuk tahun 2023.

“Penggunaan dana tersebut direncanakan untuk penambahan armada kapal. Dengan rencana menambah kapal ini sesuai dengan situasi dan kondisi pertumbuhan ekonomi daerah,” tutur Direktur Keuangan dan Pengembangan Temas Ganny Zheng.

“Untuk di tahun 2022 TMAS sukses menambah sebanyak 1 armada kapal, dan sudah kami realisasikan di bulan Juni 2022,” tutur Ganny saat dihubungi Kontan.co.id, Senin (9/1). Secara keseluruhan hingga saat ini TMAS telah mengoperasikan sebanyak 50 armada kapal.

CAPEX juga akan digunakan untuk peningkatan efisiensi dengan menambah warehouse, maintenance alat-alat port dan depot beserta container.

“Tak menutup kemungkinan, TMAS akan melirik sektor baru yang dapat memberikan dampak positif bagi kinerja Perseroan,” lanjutnya.

TMAS melirik prospek bisnis sektor ini masih sangat menjanjikan di sepanjang 2023. Hal itu didukung penuh dari beberapa faktor makro ekonomi.

Pertama, Indonesia merupakan negara kepulauan yang memiliki cara paling efisien dari segi biaya untuk mengangkut barang dan produk dengan tingkat volume yang besar antar pulau melalui armada kapal laut. Kedua, ada proyek-proyek infrastruktur besar seperti jalan, jembatan, pembangunan lumbung ikan nasional di Maluku, dan rencana pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN) di Kalimantan.

Melihat pada faktor-faktor potensial tersebut, TMAS optimis sektor pelayaran Indonesia akan terus melanjutkan trend pertumbuhan. Untuk dapat menangkap peluang dan potensi pertumbuhan tersebut, TMAS akan meningkatkan efisiensi secara operasional, memanfaatkan teknologi digitalisasi untuk mempercepat pelayanan.

Selain itu TMAS juga menargetkan perusahaan untuk memiliki pengembangan strategis seperti terminal, depot dan logistik di lokasi yang ditujukan untuk memiliki potensi pertumbuhan muatan yang bagus. Dengan rencana strategis di atas, TMAS optimis dapat menjaga target Net Profit Margin (NPM) sekitar 10%-15% dari revenue di tahun 2023.

Sumber: Temas (TMAS) Berencana Tambah Armada Kapal Lagi Tahun Ini, dengan perubahan seperlunya.

Artikel Terkait