Perencanaan Keuangan

Sudah Siap New Normal? Ini Tips Keuangan yang Tepat

Ilustrasi keuangan new normal
Ilustrasi keuangan new normal

Ajaib.co.id – Masa pandemi yang terjadi di sebagian besar negara di dunia termasuk Indonesia melemahkan hampir seluruh bisnis dan perekonomian. Hal ini memberi dampak terjadinya pengurangan pekerja di suatu perusahaan atau PHK secara massal. Tentu, hal ini juga memberi dampak besar bagi keuangan setiap orang termasuk kamu.

Untuk mengatasi hal tersebut, pemerintah kini mulai mencanangkan momentum untuk bangkit lewat new normal. Di mana beberapa bidang bisnis sudah mulai diizinkan untuk beroperasi secara perlahan agar perekonomian negara kembali stabil. New normal ini tentu menjadi salah satu cara yang harus dimanfaatkan khususnya dalam perencanaan keuangan untuk menghadapi momentum tersebut.

Tentu saja memasuki masa new normal ini selain beradaptasi dalam mengubah gaya hidup ke arah yang lebih sehat dan bersih. Kamu juga harus tahu cara mengatur keuangan secara baik dan tepat di tengah pandemi covid-19. Hal ini dilakukan agar kamu siap dalam menghadapi era new normal yang nantinya jelas berbeda sebelum era pandemi terjadi.

Nah, berikut ini tips mengelola keuangan dalam menyambut momentum new normal yang mulai diterapkan oleh pemerintah. Pastinya dibarengi dengan menerapkan protokol kesehatan. Cara ini perlu dilakukan sampai minimal ditemukan vaksin.

Mengetahui Kondisi Keuangan yang Dimiliki dengan Baik

Untuk mengatur keuangan secara tepat, kamu juga harus mengetahui kondisi keuangan kamu saat ini. Apakah kondisi keuangan sedang ada di fase aman atau cenderung tidak aman sehingga kamu tahu langkah apa yang akan diambil untuk mengelola keuangan.

Misalnya saja jika kondisi keuangan sedang tidak sehat, maka kamu harus mengurangi pengeluaran yang tidak terlalu diperlukan atau menjual beberapa aset yang dimiliki. Setelah kondisi keuangan dirasa sudah berada di fase yang aman, kamu bisa memulai untuk ke tahap selanjutnya.

Mencatat Setiap Pengeluaran dan Pemasukan

Untuk mempersiapkan keuangan yang baik dan tepat, kamu memerlukan data yang dapat dianalisa berupa catatan keuangan. Oleh karena itu, catatlah setiap pengeluaran untuk memenuhi kebutuhan tertentu. Di samping itu, pemasukan yang didapat juga dicatat.

Dengan begitu, kamu dapat menyeimbangkan antara pengeluaran dan pemasukan. Hal ini akan membantu kamu dapat mengambil keputusan dalam mengelola keuangan seperti berapa jumlah yang akan dihabiskan untuk memenuhi kebutuhan dan berapa pemasukan yang didapat.

Jangan Lupa untuk Memprioritaskan Pengeluaran Berdasarkan Kebutuhan

Setiap pengeluaran yang kamu gunakan untuk memenuhi kebutuhan, pastinya kamu dapat mengetahui kebutuhan mana yang harus didahului dan mana yang bisa ditahan terlebih dahulu. Hal ini penting dilakukan agar dana dipakai untuk membayar kebutuhan yang menjadi prioritas, alokasi dananya tidak akan terganggu dengan kebutuhan lain.

Kamu juga tidak akan merasa khawatir ketika ingin membeli suatu barang dengan menggunakan sisa penghasilan yang sebelumnya sudah dipotong dengan pengeluaran atas kebutuhan utama. Dengan begitu, kamu dapat mengatur keuangan secara baik.

Mulai Merencanakan Keuangan

Selanjutnya adalah mulai merencanakan penggunaan uang berupa gambaran mengenai pengeluaran apa saja yang harus dikeluarkan. Dengan begitu, kamu bisa mengalokasikan dana ke beberapa pengeluaran secara baik dan tepat. Pastinya kamu terlebih dahulu memiliki dana sejumlah berapa.

Mengurangi Pengeluaran untuk Hal yang Kurang Penting

Setelah merencanakan penggunaan anggaran, kamu bisa memulai untuk memotong atau mengurangi pengeluaran apa saja yang dirasa kurang begitu penting. Misalnya saja keinginan untuk membeli barang yang sifatnya untuk hiburan sementara atau gaya hidup kamu yang suka menghabiskan akhir pekan dengan hangout di beberapa cafe.

Mempersiapkan Kebutuhan Dana Darurat

Salah satu perencanaan keuangan yang tidak boleh kamu lewatkan adalah persiapan dana darurat. Pasalnya, di masa pandemi yang sedang terjadi saat ini bisa dijadikan pelajaran penting bagi setiap orang ketika terjadi hal yang tidak diinginkan.

Misalnya saja ketika seseorang mengalami pengurangan karyawan alias PHK di tempat kerja,. Namun ia sudah mempersiapkan dana darurat maka tidak perlu khawatir karena dana darurat ini dapat digunakan untuk kebutuhan beberapa bulan ke depan. Apalagi di masa pandemi urusan kesehatan seperti biaya rumah sakit patut diperhatikan.

Selalu Berusaha untuk Hemat

Berusaha untuk selalu hemat adalah bagian dari mengurangi pengeluaran yang tidak penting. Tidak ada salahnya bagi kamu untuk menahan diri tidak menghabiskan uang untuk kebutuhan yang belum menjadi prioritas. Apalagi di masa new normal ini tentunya bisa menjadi momentum kamu untuk mulai berhemat demi menghadapi rencana ke depan. Kamu bisa mengalokasikan dana yang biasa dihabiskan untuk dana darurat.

Mendiskusikan Permasalahan Keuangan dengan Orang yang Tepat

Jika kamu memiliki masalah atau kendala dalam merencanakan pengelolaan keuangan, kamu bisa mendiskusikannya dengan orang yang tepat. Apalagi jika memiliki masalah yang berkaitan dengan utang. Kamu bisa meminta bantuan mereka untuk sekedar memberi nasihat bagaimana cara mengelola keuangan yang baik dan menyelesaikan masalah hutang yang dialami.

Mempersiapkan rencana keuangan demi menyambut masa new normal merupakan momentum yang bisa kamu wujudkan. Pasalnya, masa new normal ini pergerakan ekonomi mulai terlihat naik dan meningkat secara perlahan. Akan tetapi, kestabilannya belum dapat dipastikan sehingga kamu juga harus mempersiapkan segala kemungkinan yang dapat terjadi di masa new normal ini.

Oleh karena itu, penting mempersiapkan rencana keuangan agar kamu tidak perlu khawatir dan takut dengan kemungkinan yang terjadi di masa mendatang. Salah satu mempersiapkan perencanaan keuangan yang bisa dijadikan momentum memasuki masa new normal ini adalah dengan memilih investasi sebagai media perencanaan keuangan kamu.

Pasalnya, dengan berinvestasi kamu dapat mengalokasikan dana untuk disimpan di tempat yang aman dan nilainya dapat naik alias menghasilkan keuntungan. Ada banyak instrumen investasi yang dapat kamu pilih sesuai dengan kemudahannya. Namun, hal yang harus diperhatikan dari berinvestasi adalah tingkat keuntungan yang dihasilkan serta tingkat risiko yang dapat terjadi sewaktu-waktu.

Misalnya saja pada instrumen investasi saham, jenis investasi ini mampu menghasilkan keuntungan yang besar, namun tingkat risiko kerugiannya juga siap menanti. Akan tetapi, semua itu dapat kamu wujudkan dengan strategi dalam berinvestasi saham secara tepat. Apalagi dengan memilih layanan investasi saham seperti Ajaib.

Ajaib merupakan media investasi online yang dapat membantu kamu berinvestasi di instrumen saham. Aplikasi yang dapat diunduh melalui smartphone ini akan membantu kamu dalam pembuatan rekening saham secara online untuk dapat bertransaksi saham di pasar modal. Selain itu, kamu dapat memilih saham-saham dengan portofolio baik mengenai pergerakan sahamnya.

Hal ini yang memungkinkan kamu untuk menghasilkan keuntungan lebih besar dan meminimalisir kerugian yang juga bisa dialami. Dengan berinvestasi saham di aplikasi Ajaib, kamu tidak perlu takut dan khawatir mengenai keamanan dana yang diinvestasikan karena Ajaib sudah terdaftar dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan.

Jadi tunggu apalagi, segera download aplikasi Ajaib di smartphone kamu dan temukan kemudahan dalam berinvestasi sekarang.

Artikel Terkait