Ajaib.co.id – Masih berstatus pelajar tapi ingin mulai berbisnis. Di zaman sekarang tidak ada hal yang tidak mungkin kamu lakukan, tapi apakah bisnis modal kecil yang memiliki untung besar untuk pelajar? Pertanyaan seperti ini sangat sering ditanyakan oleh millenial yang ingin memiliki penghasilan tambahan. Pertanyaan semacam itu merupakan ciri seorang young entrepreneur, mencoba mendirikan usaha sendiri dan punya keinginan untuk maju.
Sebenarnya ada begitu banyak ide bisnis, untung besar yang bisa laris setiap hari dan bisa kamu lakukan meski sambil belajar. Namun, meski begitu jika bisnis dikelola dengan baik, bukan tidak mungkin bisnis kamu menjadi bisnis besar. Kira-kira bisnis apa yang cocok untuk pelajar? Dari pada penasaran, simak rekomendasi bisnis modal kecil untung besar yang cocok dijalankan pelajar di tahun 2021.
Membuka Toko Online
Bisnis untuk pelajar yang bisa kamu lakukan tanpa harus mengganggu waktu belajar adalah memulai usaha online. Untuk memulai bisnis ini, kamu harus mengetahui dan menguasai medannya terlebih dahulu dengan cara belajar dan praktek. Dengan begitu, kamu bisa menjadi salah satu pengusaha online yang sukses dan hampir setiap menit mereka menerima orderan.
Mulailah dengan memerhatikan produk yang sedang tren dan memiliki kemungkinan untuk laris dijual. Jika kamu tidak memiliki modal yang cukup, kamu bisa mulai dengan menjadi reseller atau dropshiper. Bisnis ini cukup mudah dijalankan bagi pemula dan tidak mengganggu waktu belajar, kamu juga tidak memerlukan toko atau ruko, mesin produksi maupun karyawan, namun hanya butuh handphone dan internet.
Menjadi Publisher Online
Contoh yang paling sederhana adalah menjadi blogger atau Youtuber. Atau pun dengan memasang iklan pribadi di blog dan Youtube. Kategori ini disebut publisher. Syaratnya kamu harus rajin membuat konten. Namun membuat kontennya pun tidak boleh asal, kamu harus memikirkan konsepnya dengan matang dan dibuat dengan benar, berkualitas, orisinil, dan memberikan manfaat bagi audiens kamu.
Saat ini kisah sukses para publisher sudah menjadi hal yang familiar. Mereka berhasil meraup untung besar dengan nominal yang tidak pernah kita duga. Akan tetapi tidak semudah yang dibayangkan, butuh kerja keras dan cerdas agar berhasil mencapai kesuksesan pada bidang apapun.
Jual Paket Internet
Di zaman sekarang, pelajar dan mahasiswa adalah orang yang paling memahami masalah internet. Bagi mereka, hidup tanpa internet akan terasa lebih hampa. Nah, apa yang paling diperlukan untuk bisa berselancar di dunia maya? Maka jawabannya adalah paket internet. Bahkan ada pepatah ‘zaman now’ yang mengatakan tidak apa-apa tidak ada pulsa, yang penting ada paket data.
Untuk memulai bisnis pulsa elektrik atau menjual paket Internet, kamu hanya memerlukan koneksi. Dengan cara mengenal produsen paket data dan memiliki kenalan yang bisa jadi pelanggan, kamu sudah bisa menjalankan bisnis paket pulsa. Mulailah terlebih dulu dari temanmu yang masih sama-sama pelajar.
Bisnis Jasa Pengetikan
Aneka bisnis modal kecil tapi untung besar yang satu ini cocok untuk mahasiswa maupun pelajar. Jadi, di sini kamu membuka jasa untuk mengetik sesuatu, bisa proposal atau makalah. Kliennya bisa teman kamu sendiri atau orang lain. Terkadang ada juga karyawan kantoran yang menggunakan jasa pengetikan karena mereka tidak sempat melakukannya.
Bisnis ini akan meningkat ketika mahasiswa sedang melakukan skripsi. Biasanya mereka membutuhkan jasa ini untuk membantu mereka menyelesaikan skripsi, dan mereka akan fokus mencari data dan menganalisa temuan untuk skripsi mereka. Selain mendapatkan uang tambahan, kamu juga bisa mendapatkan pengalaman menulis skripsi yang benar dari mereka yang sudah terlebih dulu memulai skripsinya.
Menjual Desain Website
Pekerjaan ini akan lebih cocok bagi kamu yang punya keterampilan di bidang pembuatan website. Saat ini tak sedikit perusahaan, usaha, atau perorangan individu yang memiliki websitenya sendiri. Suatu website membutuhkan tema untuk menyajikan konten yang dia miliki. Nah, kamu bisa membuat template untuk website yang kemudian bisa kamu jual.
Dengan keahlianmu membuat desain website ini, kamu bisa mendapatkan keuntungan yang cukup besar dan juga sedang dicari banyak orang. Kamu bisa mulai menawarkan dengan bisnis UKM di sekitarmu atau membantu temanmu yang memiliki bisnis.
Mengisi Konten di Website atau Penulis
Nah bagi kamu yang tidak memahami bagaimana pembuatan website yang baik, kamu juga bisa menawarkan keahlian menulismu kepada orang yang membutuhkan. Untuk memulai bisnis online ini kamu tidak perlu modal besar, cukup dengan Internet dan laptop, kamu sudah bisa memberikan layanan kepada calon pelangganmu nantinya.
Untuk mendapatkan hasil tulisan yang bagus dan berkualitas, kamu bisa belajar lewat beberapa website lainnya. Selain menjadi referensi, ini juga bagus untuk meningkatkan kualitas penulisan kamu. Bukan hanya itu, ini juga bisa kamu kerjakan kapan saja tanpa harus mengganggu sekolah maupun kuliah kamu.
Les Privat
Saat ini banyak orang tua yang ingin memberikan pelajaran tambahan bagi anak-anaknya di rumah. Selain ingin mengejar keterlambatan di sekolah, ini juga sebagai salah satu tujuan orang tua untuk memasukkan anaknya di sekolah tertentu. Untuk menjadi guru privat kamu cukup memanfaatkan skill dan ilmu yang kamu tau, agar lebih mudah, kamu bisa mengambil privat bagi anak SD yang ingin masuk SMP ataupun anak SMP yang ingin masuk SMA, biasanya pelajarannya tidak terlalu sulit ketika mereka duduk di bangku SMA. Selain bisa terus belajar, kamu juga bisa mendapatkan tambahan uang saku yang cukup besar.
Bisnis Cemilan
Mahasiswa seringkali mendapatkan jam kosong setiap harinya. Biasanya jam-jam ini digunakan mereka untuk mengerjakan tugas ataupun sekedar ‘nongkrong’ di kampus. Nah, momen ini bisa kamu manfaatkan untuk menjual bisnis cemilan. Ada banyak cemilan yang bisa kamu jual, cobalah untuk memberikan pilihan cemilan yang memang mereka sukai. Kamu bisa liat kebiasaan mereka, apakah snack yang sering mereka nikmati di jam-jam kosong tersebut. Kamu juga bisa menanyakan langsung ke mereka dan meminta ide dari teman-teman.
Bisnis Service Laptop
Bisnis lainnya yang bisa menghasilkan uang adalah bisnis servis laptop atau komputer. Perangkat ini sudah tidak asing lagi bagi mahasiswa, ada banyak sekali fungsi dari laptop ini dan hampir setiap hari digunakan oleh mahasiswa tersebut.
Nah, jika kamu memiliki potensi dan skill soal hardware dan software, kamu bisa mulai membuka bisnis jasa servis laptop. Modalnya pun tidak terlalu besar, kamu hanya perlu menyiapkan peralatan perbaikan, seperti obeng, tang, dan alat-alat lainnya. Bisnis ini dapat dipromosikan kepada teman-teman kuliah, bahkan tidak menutup kemungkinan membuka jasa servis untuk umum.
Cuci Motor
Bisnis sampingan yang bisa menjadi pilihan buat kamu untuk memulai usaha adalah membuka jasa cuci motor di rumah. Kamu hanya perlu memanfaatkan halaman rumah, kamu sudah bisa memulai bisnis ini. Untuk modalnya pun murah, kamu hanya butuh selang, air, dan juga sabun cuci. Meski terlihat sederhana, bisnis ini bisa menjanjikan keuntungan, apalagi jika di musim hujan. Di mana, banyak orang yang akan sering mencuci motornya.
Menjual Kerajinan Tangan
Bagi kamu yang suka membuat kreasi seperti sulam, gelang tangan, boneka dari benang wall, dan sebagainya, kamu bisa mulai menjual kerajinan tangan. Selain hobimu tersalurkan, kamu juga bisa mendapatkan keuntungan yang luar biasa besar. Apalagi saat ini banyak orang Indonesia yang telah membuktikan kesuksesan bisnis kerajinan tangan hingga ke luar negeri. Peluang usaha yang menggiurkan bukan?
Makanan Ringan
Banyak remaja yang suka ngemil dan membawa cemilan ke sekolah ataupun ketika sedang berkumpul bersama teman-teman. Nah, kamu bisa memanfaatkan kebiasaan ini dengan menjual makanan ringan bagi teman-temanmu. Ada banyak jenis makanan ringan yang bisa kamu jual, mulai dari kerupuk makaroni, chiki, wafer, dan sebagainya. Ini bisa menjadi peluang bisnis yang cocok bagi kamu yang masih pelajar dan ingin memulai usaha dengan modal minim, bahkan di bawah Rp50 ribu.
Selebgram
Bagi kamu yang suka eksis di social media, khususnya Instagram, kamu bisa menjadi seorang selebgram. Hanya dengan bermodal jumlah followers yang banyak dan engagement yang cukup besar, kamu bisa menjadi seorang selebgram. Kamu bisa mulai dengan membuat content yang menarik dan mengundang banyak interaksi untuk meningkatkan followers dan engagement. Setelahnya, kamu hanya perlu menunggu brand atau bisnis meminta bantuan kamu untuk mempromosikan produknya. Untuk penghasilan, kamu bisa mendapatkan keuntungan yang cukup besar.
Translator atau Penerjemah
Nah bagi kamu yang mempunyai keahlian di bidang bahasa, kamu bisa mencoba menjadi translator atau penerjemah. Baik dari bahasa inggris ke Indonesia, bahasa mandarin, atau bahasa asing lainnya.
Untuk membuka usaha ini, kamu tidak membutuhkan modal besar. Kamu hanya membutuhkan waktu untuk menerjemahkan, kuota Internet, dan juga laptop. Kamu bisa coba membuka usaha translator dengan memberikan jasa menerjemahkan dokumen hingga menerjemahkan materi promosi.
Saat ini, penerjemah sangat dibutuhkan banyak perusahaan, apalagi banyak sekali perusahaan yang memiliki cabang di luar negeri. Untuk penghasilan tidak bisa diremehkan. Hanya dengan menjadi translator, kamu bisa mendapatkan penghasilan yang cukup besar.
Itulah bisnis modal kecil untung besar untuk pelajar. Jadi, sudah tahu bisnis apa saja yang ingin kamu jalankan? Segera ambil kesempatan secepat mungkin untuk mendirikan usaha sampingan pribadi. Selain menambah tabungan masa depan, bisnis ini merupakan hal yang rendah risiko loh. Ayo, saatnya pelajar mulai membangun bisnis dan jadi bagian dari young entrepreneur Indonesia.
Setelah mendapatkan penghasilan dari jenis usaha yang kamu pilih, jangan lupa untuk memikirkan untuk menyimpan sebagian penghasilan kamu ke dalam investasi reksa dana. Ajaib merupakan salah satu platform reksa dana online yang dapat membantu kamu memulai investasi reksa dana, kapan dan di mana saja hanya dengan Rp10 ribu. Yuk mulai investasi kamu sekarang juga!