Ajaib.co.id – Sampai sekarang ini, mungkin masih banyak yang belum mengetahui seberapa berharga uang koin kuno. Bahkan, dalam beberapa pandangan ekstrem, uang koin kuno dianggap tidak penting atau berguna. Padahal, kalau kamu mau mengenal lebih jauh, ternyata bisnis uang koin kuno bisa menjanjikan keuntungan yang begitu besar.
Di Indonesia, masih jarang ada yang melirik studi numismatik. Mungkin ketika kamu membacanya, kamu pun terheran-heran dengan istilah ini. Numismatik bisa diartikan studi atau kegiatan dalam mengumpulkan mata uang. Bisa itu koin, token, uang kertas, dan apapun yang memiliki nilai koleksi.
Bisa dikatakan, studi ini bukan hanya memandang mata uang sebagai nilai tukar saja, tetapi juga memiliki nilai lebih untuk dikoleksi. Karena hal itu, sebenarnya mata uang, terkhusus mata uang kuno memiliki peluang bisnis sekaligus investasi yang cukup menjanjikan.
Potensi Bisnis dan Investasi Uang Koin Kuno
Baik uang koin kuno dan uang kertas sama-sama pernah memiliki fungsi sebagai alat pembayaran yang sah untuk mendapatkan barang ataupun jasa yang telah disepakati. Setelah berganti zaman, uang kuno ini tidak lagi berlaku karena tergantikan mata uang terbitan terbaru dari Pemerintah.
Yang perlu dicatat, mata uang kuno ini tidak serta merta hilang nilainya. Karena, di luar sana banyak mereka yang berusaha mengarsipkan berbagai jenis uang kuno sebagai kolektor. Selain itu, ada juga yang mengarsipkannya sebagai pebisnis ataupun investor.
Betul, uang kuno ternyata tetap memiliki nilai. Untuk uang kuno Indonesia sendiri biasanya yang memiliki nilai investasi atau bisnis adalah uang kuno yang terbit di tahun 1930 hingga 1970-an. Namun hal tersebut tidak bisa dijadikan patokan. Bisa saja terbitan tahun 2000-an bisa memiliki nilai juga di 50 tahun mendatang.
Cara Menentukan Harga Uang Kuno
Sebagai barang koleksi, uang koin kuno ataupun uang kertas kuno memiliki karakteristik sendiri untuk menentukan harganya. Karakteristik-karakteristik tersebut meliputi hal-hal berikut ini:
Fisik Uang
Bagi mereka yang mempelajari numismatik, pasti sudah mengetahui jika uang kuno memiliki grade berdasarkan kondisi fisik uang. Grade-grade tersebut bisa diurutkan sebagai berikut:
- UNC: Grade ini memiliki kepanjangan uncirculated yang berarti belum pernah diedarkan. Ini adalah grade tertinggi karena kondisi fisik dari uang ini pastinya begitu baik
- AU: Grade ini dinamakan sebagai About Uncirculated. Sebenarnya hampir sama dengan grade UNC, tetapi grade AU ini biasanya memiliki sedikit kecacatan. Misalnya saja, ada lipatan halus.
- EF/XF: Memiliki kepanjangan Extremely Fine yang berarti uangnya masih begitu baik dengan memenuhi persyatan kondisi uang masih kaku, keras, memiliki sudut yang masih tajam.
- VF: Atau yang biasa dikenal Very Fine. Grade ini adalah salah satu tingkatan uang kuno yang paling banyak dipasaran. Uang kuno ini sudah tampak lusuh, atau bahkan bisa saja terdapat lipatan.
- F: Memiliki kepanjangan fine, grade ini masuk ke kasta uang kuno yang kotor, lusuh, memiliki banyak kerutan atau lipatan.
- VG: Very Good. Grade ini memiliki kualitas mirip dengan F. Bedanya, ada robekan atau lipatan yang mengenai gambar.
- G: Good. Meskipun cacat, grade ini masih memiliki nilai selama tidak ada bagian gambar yang terpotong atau hilang.
- Fair: Di mana kualitas uang sudah banyak bagian gambar yang hilang. Lebih parahnya, ada kotoran atau coretan yang mengganggu estetika uang tersebut.
- Poor: Kondisi terendah ini sebenarnya untuk menilai bahwa uang tersebut tidak layak dikoleksi. Namun di beberapa kasus, grade ini masih dimaklumi selama mata uang tersebut begitu langka di pasaran.
Seri uang
Seri uang juga bisa menentukan harga dari mata uang kuno. Biasanya, seri sebagai cetakan tertua lebih mahal dibanding dengan cetakan termuda. Hal ini bisa dilihat dengan jumlah hurufnya seperti plat nomor. Seri uang dengan jumlah dua huruf lebih mahal dibanding dengan yang tiga huruf.
Pastinya, bukan hanya masalah umur cetakan, tetapi seri cantik juga berpengaruh. Seperti nomor ponsel, semakin cantik kombinasi huruf dan angkanya, semakin mahal juga mata uang kuno tersebut.
Specimen
Specimen atau yang lebih dikenal sebagai mata uang contoh memiliki harga yang fantastis. Kenapa begitu? Karena mata uang specimen memang dicetak bukan untuk diedarkan, tetapi hanya untuk contoh. Sehingga, jumlah mata uang specimen ini sangat sedikit dan luar biasa langka.
Tidak heran jika mata uang dengan tulisan specimen ini menjadi incaran banyak kolektor mata uang. Bahkan jika dibandingkan dengan mata uang yang pernah diedarkan, perbedaan harganya bisa mencapai jutaan rupiah.
Uang Khusus
Hampir sama seperti specimen, uang khusus ini memiliki tanda khusus di dalam tubuh uang tersebut. Biasanya tanda ini berupa cap atau tanda tangan pejabat khusus yang dicetak untuk keperluan khusus.
Uang Belum Dipotong
Populer dengan sebuat uncut, uang belum dipotong dan masih dalam bentuk cetakan. Uang ini memang sengaja diproduksi oleh Bank Indonesia untuk para kolektor. Biasanya, keberadaan uang uncut ini akan sepaket dengan sertifikasi keaslinya.
Harga-harga Uang Kuno di Pasar Indonesia
- Koin Nederlandsch Indie: Seharga Rp150 ribuan
- Koin Rp200 terbitan ’45: Seharga Rp500 ribuan
- Koin Rp500 terbitan ’45: Seharga Rp600 ribuan
- Koin 2,5 gulden terbitan 1856-1945: Seharga Rp10 jutaan
- Rp100 seri ORI IV: Seharga Rp 100 jutaan
Dan masih banyak seri lain-lainnya dengan harga koin kuno atau kertas kuno yang bervariatif
Bagaimana Prospek Bisnis dan Investasinya?
Untuk keuntungan, memang bisa mendapatkan hasil yang besar-besaran, tetapi itu tidak mudah apabila kamu memang tidak memiliki ketertarikan dengan benda antik. Pasalnya, uang kuno ini cukup sulit didapatkan, kecuali memang kamu sudah mengkoleksinya lebih dahulu.
Namun dilihat dari segi investasinya, uang kuno cukup menggiurkan sebagai investasi jangka panjang. Jika kamu memiliki uang-uang yang sekarang ini masih beredar, mungkin kamu bisa mengkoleksinya hingga uang tersebut memiliki nilai untuk dikoleksi.
Tips Berbisnis Uang Kuno
- Manfaatkan e-commerce, karena hal tersebut memudahkan kolektor untuk menemukan kamu.
- Ikut komunitas numismatik agar kamu bisa mendapatkan uang kuno yang kamu inginkan sekaligus menjualnya juga.
- Rawat. Kondisi fisik sangat mempengaruhi, oleh karena itu, jika kamu memiliki uang kuno, jangan sampai uang itu terlipat, tercoret, atau bahkan basah.
Itulah peluang bisnis uang kuno, baik itu uang koin kuno maupun uang kertas kuno. Apakah kamu berminat untuk berinvestasi atau berbisnis di bidang ini?
Ajaib merupakan aplikasi investasi reksa dana online yang telah mendapat izin dari OJK, dan didukung oleh SoftBank. Investasi reksa dana bisa memiliki tingkat pengembalian hingga berkali-kali lipat dibanding dengan tabungan bank, dan merupakan instrumen investasi yang tepat bagi pemula. Bebas setor-tarik kapan saja, Ajaib memungkinkan penggunanya untuk berinvestasi sesuai dengan tujuan finansial mereka. Download Ajaib sekarang.