Rumah Tangga Masa Kini

Inspirasi adalah Hal yang Perlu Didapat Dalam Kelas Kreatif

Inspirasi adalah Hal yang Mudah Didapat di Dalam Kelas Kreatif

Ajaib.co.id – Banyak yang berkata, inspirasi adalah sesuatu yang tidak mudah diperoleh. Secara umum, inspirasi merupakan proses yang mendorong atau merangsang pikiran untuk melakukan tindakan untuk melakukan sesuatu yang kreatif. Inspirasi juga suatu proses dimana mental dirangsang untuk melakukan tindakan setelah melihat atau mempelajari sesuatu yang ada di sekitar.

Inspirasi berbeda dengan motivasi. Di mana, motivasi merupakan proses yang mendorong atau mempengaruhi seseorang untuk mendapatkan atau mencapai apa yang diinginkannya. Sedangkan inspirasi merupakan ide unik dan ide kreatif yang muncul dari dalam diri setelah ada rangsangan dari luar. Namun inspirasi dapat menjadikan sebuah motivasi bagi seseorang untuk mencapai tujuannya.

Untuk mendapatkan inspirasi, seolah kita harus duduk merenung, berpikir keras, bahkan harus berjalan-jalan dahulu. Padahal, sering kali inspirasi bisa datang dari hal-hal terdekat di sekitar kita.

Selain itu, banyak orang percaya bahwa untuk menciptakan inspirasi mereka perlu ide unik yang belum pernah dipikirkan sebelumnya. Namun, tidak ada satupun cara untuk mengatur atau membuat orang terinspirasi.

Hal ini disebabkan kemampuan atau kepekaan masing-masing orang berbeda terhadap stimulus yang dapat menciptakan inspirasi. Misalnya, setelah orang membaca buku, maka seseorang akan terinspirasi membuat cerita yang bisa diturunkan menjadi novel, komik, bahkan film.

Mengenal Makna Inspirasi Lebih Dalam

Inspirasi merupakan suatu tindakan atau kekuatan untuk melatih pengaruh yang mengangkat atau menstimulasi kecerdasan atau emosi. Inspirasi juga bisa mendorong seseorang untuk bersikap positif dan mengubah cara seseorang dalam memandang kemampuan diri sendiri.

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), inspirasi adalah ilham atau imajinasi yang berbentuk daya cipta atau kreativitas. Sedangkan menurut English Collins Dictonary, inspirasi adalah stimulasi atau gairah pikiran, perasaan, untuk aktivitas atau kreativitas khusus atau tidak biasa.

Oxford Dictonary mendefinisikan inspirasi sebagai proses yang terjadi ketika seseorang melihat atau mendengar sesuatu yang menyebabkan mereka tiba-tiba memiliki ide-ide baru yang unik dan menarik. Sedangkan, menurut Cambridge Dictonary, inspirasi adalah seseorang atau sesuatu yang memberi ide untuk melakukan sesuatu.

Oleh karena itu, bisa disimpulkan bahwa definisi inspirasi adalah keadaan mental dan emosional ketika kesadaran terbuka untuk getaran yang lebih tinggi. Inspirasi dapat diaktifkan, ditangkap, dan memiliki pengaruh besar dalam kehidupan.

Cara Mudah Menemukan Inspirasi

Inspirasi juga menjadi motivasi terbaik untuk melakukan pekerjaan, belajar, bersosialisasi, dan beragam aktivitas lainnya. Berikut beberapa cara mendapatkan inspirasi yang mudah dilakukan:

1. Berdiskusi

Cara pertama yang bisa kamu lakukan untuk menemukan inspirasi adalah dengan bertemu dan berdiskusi dengan banyak orang. Saling berbagi dan bertukar pikiran akan membuka wawasan dan juga ide-ide yang unik, juga baru. Kamu hanya perlu mencari orang-orang yang dapat memberikan sebuah pencerahan dan inspirasi. Atur pertemuan dan buatlah diskusi yang alur obrolannya dapat memecahkan masalah untuk mendapatkan inspirasi.

2. Menjelajah Internet

Hadirnya internet juga membuat orang semakin mudah mencari berbagai informasi yang dibutuhkan. Konten di internet pun sangat beragam, mulai dari gambar, tulisan, foto, dan informasi menarik lainnya. Sehingga nantinya bisa mempermudah dalam menemukan ide-ide segar yang ada di internet.

3. Mendengarkan Musik dan Menonton Film

Untuk menemukan inspirasi, kamu juga bisa coba mendengarkan musik dan menonton film. Kedua aktivitas ini dianggap sangat efektif untuk memberikan inspirasi yang luar biasa. Pasalnya, ketika mendengarkan musik dan menonton film, emosi bisa hanyut di dalamnya dan saat itu kamu bisa meresapi sebuah karya untuk mendapatkan hal unik di dalamnya.

4. Berlibur

Berlibur atau melakukan kunjungan wisata juga bisa membantu kamu menemukan inspirasi. Tidak hanya tempat wisata, kamu juga bisa pergi ke tempat yang menawarkan suasana alam yang masih asri agar pikiran menjadi lebih tenang dan terbuka.

Inspirasi Ruang Kelas yang Bantu Motivasi Belajar

Begitu juga untuk inspirasi kelas kreatif. Sebenarnya tak perlu muluk-muluk mengisi kelas dengan furnitur mewah. Cukup tata ulang dan beri sedikit hiasan sederhana, pasti ruang kelas terasa berbeda. Pastinya lagi, belajar jadi lebih betah di ruang kelas. Yuk, intip ruang-ruang kelas yang dirancang secara kreatif dan menarik dan bisa menjadi motivasi untuk belajar berikut ini:

1. Kursi warna-warni dan hias dinding

Kursi warna-warni dan hias dinding
Sumber gambar: moondoggiesmusic.com

Kunci utama dekorasi ruang kelas agar tampak berbeda adalah permainan warna. Pilih kursi berwarna-warni, begitu juga loker. Lalu hias dinding dengan potongan kertas warna berbentuk objek atau huruf yang membentuk kalimat. Siswa bisa turut serta membuat hiasan dinding seperti ini.

2. Dekorasi lantai sekaligus sarana belajar

Dekorasi lantai sekaligus sarana belajar
Sumber gambar: calonarsitek.com

Lantai juga dapat dihias tanpa harus bongkar-pasang ubin. Cukup dengan menambahkan pola gambar, termasuk yang sekaligus dapat digunakan untuk belajar. Misalnya, menggambar pola busur derajat pada lantai yang dilalui daun pintu.

3. Kupu-kupu di ruang kelas

Kupu-kupu di ruang kelas
Sumber gambar: calonarsitek.com

Ajak siswa untuk membuat kupu-kupu dari kertas warna-warni dalam jumlah banyak. Lalu, tempelkan kupu-kupu tersebut membentuk barisan acak di dinding. Ruang kelas serasa taman bunga dengan hadirnya kupu-kupu warna-warni.

4. Hiasan gantung

Hiasan gantung
Sumber gambar: dekoruma.com

Jangan biarkan langit-langit kelas hanya diisi lampu atau kipas angin. Tambahkan hiasan gantung seperti lampion warna-warni atau kerajinan dari kertas yang diberi tali.

5. Jadwal piket unik

Jadwal piket unik
Sumber gambar: temonggo.com

Biar para siswa tidak malas piket membersihkan dan menata kelas, buat jadwal piket yang unik dan menarik. Hal ini bisa mendorong dan memengaruhi seseorang untuk menjadi rajin dalam mengemban tugas piketnya. Misalnya dengan menuliskan nama siswa pada stik es krim. Lalu, masukkan stik pada kantong kertas yang menempel di papan sesuai jadwal hari piket.

6. Hiasan pelangi di dinding

Hiasan pelangi di dinding
Sumber gambar: temonggo.com

Daripada harus menanti hujan reda demi melihat pelangi yang belum tentu muncul, buat saja sendiri. Buat hiasan pelangi dengan kertas warna-warni yang dibentuk gelang lalu dirangkai. Bisa lihat pelangi setiap hari, deh. Ini juga bisa dilakukan untuk memicu dan memotivasi siswa dalam masalah pembelajaran.

7. Hiasan burung beterbangan

Hiasan burung beterbangan
Sumber gambar: thegorbalsla.com

Buat ruangan kelas yang dipenuhi burung beterbangan warna-warni dari kerajinan origami. Buat origami kertas warna-warni berbentuk burung, kemudian ronce pada tali. Gantungkan di langit-langit ruang kelas.

Kalau kelasnya warna-warni dan penuh hiasan seperti di atas, pasti suasana dan kegiatan sehari-hari dalam kelas jadi seru, ya. Siswa pun jadi rajin di kelas dan malas bolos. Yuk, hias ruang kelasmu sekarang!

Artikel Terkait