Milenial

Harga Skincare yang Bikin Kantong Aman dan Wajah Glowing

Ajaib.co.id – Memiliki wajah glowing dan sehat merupakan dambaan semua orang, terutama perempuan. Meski hal itu membutuhkan dana tak sedikit. Namun sebenarnya ada cara bikin wajah glowing dengan memilih produk berkualitas dan harga skincare yang bikin kantong aman.

Investasi tak sekadar saham, reksa dana, atau logam mulia. Kini, skincare juga dianggap sebagai investasi perempuan. Dengan berinvestasi pada skincare tersohor nan mahal, seorang perempuan akan mendapatkan wajah glowing. Punya wajah glowing tak hanya terlihat menarik, tetapi lebih dari itu. Ingin memiliki wajah sehat dan segar.

Meski demikian, tak sedikit yang beranggapan bahwa skincare mahal pasti menghasilkan kulit glowing plus sehat. Memang hal itu ada benarnya, tetapi tak sepenuhnya benar. Karena kamu bisa menemui harga skincare yang bikin kantong aman, kok. Asal kamu pilih skincare sesuai kondisi wajah.

Tiga Langkah Utama

Wajah glowing bukan hanya berasal dari DNA. Melainkan juga kebiasaan sehari-hari yang kamu lakukan terhadap wajah. Karena pada dasarnya, perawatan wajah cukup dilakukan dengan tiga langkah. Membersihkan (cleansing), mengencangkan (toning), dan melembapkan (moisturizing) wajah.

Jika ketiga hal tersebut dilakukan rutin dapat mempertahankan kulit wajah sehat dan kencang. Glowing adalah bonusnya. Kalau tak rutin merawat kulit wajah, kondisi kulit akan berubah karena pertambahan usia, paparan partikel, plus kurang nutrisi dari skincare.

Selain rutin melakukan tiga langkah utama di atas, memiliki wajah glowing juga membutuhkan waktu. Dr. Rachel Nazarian, dermatolog di Schweiger Dermatology Group, Manhattan, Amerika Serikat, mengatakan bahwa penggunaan skincare harus konsisten dan setidaknya memerlukan enam minggu untuk melihat hasilnya, dikutip T Magazine, NYTimes.com.

Perawatan Wajah dan Skincare Terjangkau

Dengan kata lain, tak ada cara instan untuk mempunyai wajah sehat dan kencang. Berikut ini cara merawat wajah dan pilihan harga skincare yang bikin kantong aman.

  • Memahami Kondisi Kulit

Hal pertama yang harus kamu lakukan adalah memahami kondisi kulit. Mulai dari jenis kulit (normal, kering, berminyak, atau kombinasi) dan masalah kulit (jerawat, pori-pori besar, bruntusan, keriput, kusam, atau lainnya).

Dengan memahami kondisi kulit akan mempermudahmu dalam menemukan produk yang sesuai. Tentu, untuk mengetahui produk sesuai atau tidak, kamu harus mencobanya. Tak bisa hanya mengandalkan review vlogger atau blogger saja.

  • Skincare Aman

Selanjutnya, pilih skincare yang aman dan sesuai kondisi kulit. Ciri skincare aman adalah telah memperoleh izin dari Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM). Kalau kamu membeli skincare luar negeri, pastikan produk tersebut telah berizin dari otoritas setempat. Awas, jangan terjebak skincare abal-abal yang menjanjikan wajah putih atau glowing dalam waktu singkat.

  • Pembersih

Untuk mencegah pori-pori tersumbat dan menghilangkan debu serta polusi yang menempel di wajah, cuci muka setidaknya dua kali sehari. Pagi dan malam sebelum tidur. Seminggu satu atau dua kali gunakan scrub untuk menghilangkan komedo. Namun jika kamu menggunakan makeup dan/atau tabir surya, lakukan pembersihan ganda (double cleansing).

Harga skincare bersahabat untuk pembersih muka di antaranya: Safi Brightening Cleanser Grapefruit 50 gr (Rp15.300), Pond’s Juice Collection Cleanser Orange Nectar 90 gr (Rp17.800), Garnier Micellar Water Pink Skin Care 125 ml (Rp27.300), dan Neutrogena Liquid Pure Mild Facial Cleanser 150 ml (Rp90.400).

  • Toner

Setelah mencuci muka, aplikasikan toner dengan kapas ke seluruh wajah. Kamu juga bisa menggunakannya dengan tangan bersih, lalu tap tap ke wajah. Kalau wajahmu sensitif terhadap scrub, tetapi ingin mengeksfoliasi komedo, gunakan toner yang mengandung AHA atau BHA. Namun yang tak kalah penting adalah pilih toner yang sesuai kondisi kulit.

Pilihan harga skincare toner yang tak bikin kantong “menjerit” seperti Viva Face Tonic Green Tea 100 ml (Rp5.100), Wardah Acnederm Pore Refining Toner 100 ml (Rp25.200), Mineral Botanica Whitening Plus Complex Toner 100 ml (Rp32.900), Toner Ertos Freshener Brightening 100 ml (Rp59.500).

  • Serum

Masukkan serum ke dalam daftar investasi wajahmu. Karena serum merupakan nutrisi terbaik bagi kulit. Ia berisi bahan aktif terkonsentrasi plus mampu mengurangi masalah kulit. Sehingga kulit menjadi sehat dan terlihat glowing. Asal kamu memilih serum yang tepat sesuai kebutuhan kulit wajah.

Sebut saja serum berbahan Hyaluronic Acid untuk menghidrasi sekaligus mengunci kelembapan, Vitamin C membantu mencerahkan kulit kusam, Retinol dan vitamin B3 mendorong produksi kolagen untuk mencegah kerutan, serta Niacinamide sebagai penenang kulit dan mengurangi peradangan akibat iritasi. Karena manfaat yang diterima cukup signifikan, biasanya harga serum sedikit mahal.

Namun tak masalah untuk berinvestasi pada serum. Jika kamu ragu terhadap hasil serum, sebaiknya beli ukuran mini atau travel size. Seperti The Bath Box Brassica 15 ml (Rp118.500), Benton Snail Bee Ultimate Serum 35 ml (Rp140.000)The Ordinary Niacinamide 10% + Zinc 1% (Rp175.000).

  • Pelembap 

Untuk mempertahankan kelembapan wajah, kamu juga membutuhkan pelembap. Aplikasikan pelembap setelah serum setiap pagi dan malam. Jenis pelembap ada beberapa macam, mulai dari losion, krim, dan gel.

Sedangkan berdasarkan komposisinya, terdapat pelembap untuk pagi dan malam. Biasanya, pelembap pagi mengandung titanium dioksida dan/atau zinc oxide untuk melindungi kulit dari paparan sinar matahari.

Namun ada juga yang tidak menggunakan bahan tersebut. Pelembap malam berisi bahan-bahan untuk mempercepat pergantian sel dan menangkal bintik hitam.

Harga skincare untuk pelembap yang bikin kantong aman di antaranya Pond’s Juice Collection Moisturizer Watermelon 20 gr (Rp14.000), Wardah Perfect Bright Moisturizer SPF 28 20 ml (Rp21.200), Elsheskin Moisturizer for Acne Skin 15 gr (Rp87.000), dan Joylab Moisture Bomb Pudding Gel Creme 30gr (Rp123.250).

Setelah pemakaian skincare di atas selesai, jangan lupa untuk mengaplikasikan tabir surya khusus pagi hari. Tabir surya juga bagian dari investasi kulit. Pilih tabir surya yang memiliki minimal spf 30.

Selain investasi wajah, jangan lupa juga investasikan uangmu ke dalam instrumen saham, reksa dana, obligasi, atau logam mulia.investasi yang mana yang harus dipilih? Temukan rekomendasinya di Ajaib.

Artikel Terkait