Ajaib.co.id – Warung makan Indomie atau warmindo adalah tempat makan favorit bagi masyarakat Indonesia ketika memasuki momen tanggal tua. Bisa dikatakan tempat makan satu ini sebagai penyelamat bagi para perut-perut lapar yang sedang menunggu gajian tiba.
Konsep warmindo sebenarnya tidak berbeda dengan warung makan sejenis pada umumnya yang menjual sejumlah menu makanan dan minuman dengan harga yang relatif terjangkau.
Tentu tidak sulit rasanya, bila kamu ingin menikmati makan Indomie di warmindo. Lantaran, tempat makan satu ini sangat menjamur di Indonesia, yang bisa dengan mudah kamu jumpai berada di pinggir jalan.
Di Indonesia, bisnis warung mi instan ini tumbuh pesat dan berkembang khususnya di daerah-daerah yang memang menjadi pusat ekonomi. Hal ini dikarenakan banyak sekali perantauan yang datang ke daerah-daerah pusat ekonomi tersebut karena sejumlah alasan, misalnya untuk berkuliah maupun mencari pekerjaan.
Tak ayal, banyak dari mereka yang menjadikan tempat makan satu ini sebagai tempat makan favorit ketika isi dompet mulai menipis saat memasuki momen tanggal tua.
Warmindo Terdekat Jadi Penyelamat Ketika Perut Lapar
Menjamurnya bisnis warung makan Indomie di Indonesia, tentunya sangat memudahkan masyarakat yang ingin beristirahat di tengah perjalanan sambil mengisi perut.
Selain mengunjungi warung makan Indomie yang tersebar di sepanjang jalan, kini kamu pasti sudah banyak menjumpai para pedagang Indomie yang sudah mulai go digital.
Di mana, para pedagang-pedagang tersebut sudah mulai mendaftarkan usahanya lewat Google Business agar lokasi jualan mereka mudah untuk ditemukan oleh masyarakat.
Jadi, di mana pun kamu berada ketika memasuki momen tanggal tua di saat kondisi keuangan mulai menipis. Kamu tidak perlu khawatir, karena kamu bisa menemukan pedagang warung mi terdekat yang berjualan dari lokasimu saat ini.
Kamu hanya perlu browsing di Google dengan mengetikkan kata kunci “warmindo terdekat”. Setelahnya, kamu akan menemukan hasil pencarian terdekat. Jika kamu ingin mengunjungi salah satu tempat makan tersebut, kamu bisa menggunakan fitur Google Maps untuk menuju ke sana dengan klik menu Rute.
Selain itu, kamu juga bisa menemukan warmindo terdekat berdasarkan lokasi yang ingin dicari. Sebagai contoh, kamu bisa mengetikkan kata kunci di Google dengan format “warmindo + lokasi”. Misalnya kamu bisa mengetikkan “warmindo Solo”, “warmindo Jogja”, dan “warmindo Bandung”.
Hasil pencarian ini akan menunjukkan lokasi paling dekat dengan lokasimu saat ini.
Itulah cara mudah bagi kamu yang ingin mengunjungi warmindo terdekat. Walaupun kamu tidak tahu jalan, kamu bisa mengikuti petunjuk arah menuju warung mi terdekat dengan bantuan Google Maps.
Daftar Menu Warmindo Penyelamat Tanggal Tua, Harganya Murah Banget
Dalam menjual daganganya, para pedagang warung mi ini bukan hanya menjual mi instan saja. Mereka juga menjual menu makanan lainnya yang dijamin bikin perut kamu kenyang seperti berikut ini.
1. Nasi Telur
Daftar menu pertama yang dijamin bikin perut kenyang adalah nasi telur. Makanan satu ini adalah makanan sejuta umat yang banyak disajikan di warteg maupun di rumah.
Adanya nasi, telur, dan tambahan kecap manis. Tentunya makanan murah meriah ini semakin menggoda dan menggugah selera. Pasti kamu akan terkejut dengan harga menu yang ditawarkan satu ini.
Lantaran, biasanya para pedagang akan menghargai satu telur seharga Rp3 ribu dan nasi puti seharga Rp5 ribu. Jadi, kamu hanya perlu membayar sebesar Rp8 ribu untuk satu piring nasi + telur.
2. Indomie dengan Pilihan Berbagai Topping
Menu andalan yang wajib ada di warmindo selanjutnya adalah Indomie. Kamu bisa menikmati Indomie dengan berbagai pilihan rasa dan juga topping.
Biasanya, menu Indomie ini bisa disajikan dengan tambahan topping seperti telur, sosis, nugget, keju, dan kornet. Selain itu, bagi kamu yang suka pedas ada juga pilihan ekstra cabai yang bisa dipilih.
Salah satu menu penyelamat tanggal tua biasanya diberi nama “Indomie Akhir Bulan”, di mana Indomie ini disajikan polos tanpa topping.
Cukup membayarkan Rp5 ribu per porsi, kamu sudah bisa pulang ke rumah dalam kondisi perut kenyang.
3. Nasi + Ayam
Daftar menu selanjutnya adalah nasi + ayam, kamu bisa membeli nasi + ayam di sebuah warung makan Indomie seharga Rp15 ribu per porsi.
Di sebuah warung makan sederhana biasanya menu nasi + ayam ini sudah masuk kategori mewah. Lantaran, kamu perlu merogoh kocek di atas Rp10 ribu.
4. Nasi Goreng
Menu keempat adalah nasi goreng, tentu menu makanan satu ini sudah pasti familiar di lidah orang Indonesia. Jenis makanan satu ini identik dengan porsinya yang terbilang banyak.
Di warmindo, kamu bisa membeli nasi goreng yang bisa dikombinasikan dengan telur, sayuran, sosis, otak-otak, pete, hingga beragam topping lainnya. Kamu bisa menikmati nasi goreng lezat, mulai dari harga Rp12 ribu untuk nasi goreng polos.
5. Bubur Kacang Ijo
Bubur kacang ijo adalah daftar menu makanan warmindo yang terakhir. Makanan satu ini paling enak dimakan saat pagi hari dan malam hari.
Tepatnya, pada waktu sebelum bekerja dan pulang kerja. Kamu bisa menikmati semangkok bubur kacang ijo dengan tambahan ketan hitam dan juga roti. Bahkan, kamu juga bisa meminta topping tambahan lainnya seperti susu kental manis.
Harga bubur kacang ijo di warmindo biasanya dibanderol mulai dari Rp12 ribu. Momen terbaik untuk memakan bubur kacang ijo ini adalah saat bubur kacang ijo tersebut baru saja disajikan atau masih dalam keadaan panas.
Itulah sederet daftar menu yang bisa bikin perut kamu kenyang walaupun lagi bokek sekalipun. Kini, banyak para public figure yang menjatuhkan pilihan berbisnis untuk membuka usaha warmindo dengan kelebihan modal kecil untung besar.
Bayangkan saja, peluang bisnis warmindo ini tidak memerlukan modal awal sampai Rp10 juta. Belum lagi, saat ini sudah semakin banyaknya franchise warmindo yang tentunya akan semakin memudahkan kamu yang ingin menjadi pebisnis di bidang warung makan.