Ajaib.co.id – Memiliki website akan membawa banyak manfaat untukmu. Salah satunya bisa digunakan untuk toko online yang mungkin baru kamu rintis. Kebanyakan website di luar sana adalah website yang berbayar, yang dibuat oleh orang profesional. Namun, sebenarnya kamu bisa membuatnya sendiri dengan melihat situs buat website gratis ini.
Selain WordPress dan Blogger, ada berbagai situs pembuat web gratis lain yang bisa kamu telusuri. Yang paling banyak digunakan mungkin sekarang adalah WordPress dan Blogger karena kelebihannya masing-masing.
WordPress adalah website builder open source yang bisa digunakan sebagai website apa saja karena pengguna bebas mengotak-atiknya sesuai dengan keinginan. Jadi, cukup wajar yang menggunakan WordPress adalah pemula sampai ke kantor-kantor profesional.
Sedangkan Blogger banyak digunakan karena tampilannya yang sederhana, dan ditambah dengan fitur Google Analytics yang saat ini sangat membantu untuk penilaian aktivitas website tersebut. Blogger juga memungkinkan dibuka dalam versi mobile dengan tampilan yang lebih sederhana sehingga nyaman dilihat oleh pengguna mobile.
Namun, selain kedua situs di atas. Kamu bisa memilih situs lain yang tak kalah menarik, dan mulai naik daun karena keunggulan yang dimilikinya.
Situs buat website gratis ini bisa kamu manfaatkan karena menyajikan instruksi yang sederhana dan dapat kamu mengerti. Kamu hanya tinggal mengatur website, dan tidak perlu memusingkan soal bahasa-bahasa pemrograman seperti javascript, html, dll. Kamu hanya tinggal memilih template, lalu komponen-komponen apa saja yang ingin ada di website milikmu.
Coba kamu kunjungi situs buat website gratis di bawah ini.
1. Jimdo
Jimdo merupakan website yang bisa kamu manfaatkan jika kamu ingin mendirikan bisnis online pertama. Websitenya mungkin tidak secanggih website toko online besar, tapi untuk yang pertama tidak ada salahnya kamu jajal. Terlebih jika kamu belum memiliki budget yang cukup untuk membuat website yang lebih canggih, dan punya fitur yang lengkap.
Situs ini sudah berdiri sejak tahun 2004, dan sempat populer pada zamannya. Jimdo menyediakan fitur website untuk toko online profesional.
Jadi, kamu akan menemukan fitur-fitur yang membantumu untuk berjualan, misalnya fitur pemesanan, fitur penyediaan foto-foto barang yang dijual, dan sebagainya. Namun, karena situs ini gratis, kamu hanya bisa mencantumkan foto barang jualan yang terbatas.
2. Weebly
Situs buat website gratis yang bisa kamu manfaatkan selanjutnya adalah Weebly. Mungkin beberapa di antara kamu ada yang pernah mendengar namanya karena memang cukup populer. Weebly bisa digunakan sebagai website apa saja. Fitur widget yang disediakan pun cukup lengkap, jadi kamu tidak perlu memusingkan bahasa pemrogramannya lagi.
Jika ingin mendirikan toko online sederhana, kamu bisa memanfaatkan Weebly. Tampilannya mungkin lebih simpel dibandingkan Jimdo, dan kelebihannya lebih mudah dimengerti.
Jadi, untuk kamu yang masih awam, bisa menggunakan Weebly untuk pengalaman pertama membuat website secara gratis. Kamu akan banyak belajar menggunakan Weebly.
3. WIX
WIX disebut-sebut sebagai website gratis yang populer karena fitur widget-nya yang paling lengkap dan beragam. Selain itu, mudah digunakan juga untuk pengguna yang baru belajar ingin membuat website.
Template yang disediakan untuk pengguna memiliki desain yang menarik, kamu akan bingung memilihnya. Kamu bisa mencoba menggunakan WIX sebagai website pribadi untuk personal branding atau membangun toko online yang punya hosting dan nama domain sendiri.
Untuk mempermudah analisis pengunjung, tersedia juga Google Analytics yang bisa kamu manfaatkan. WIX menggandeng Google untuk menyediakan fitur ini. Mungkin hal itulah yang membuat WIX sekarang populer. Apakah suatu saat nanti akan ada situs lain yang menggeser tahta WIX? Kita lihat saja.
4. Sitey
Sitey merupakan situs untuk membuat website gratis yang punya kelebihan dibandingkan lainnya. Sama seperti Blogger, Sitey bisa di-setting untuk tampilan mobile. Website-mu pun akan mudah diakses melalui mobile. Tidak semua website menyediakan fitur sekece ini.
Sitey termasuk pemain baru di dunia pembangunan website, dan langsung menarik perhatian karena beberapa fitur dan kemudahan yang ditawarkan olehnya. Jika ingin terlihat lebih profesional, kamu sangat diperkenankan untuk upgrade ke website berbayar, tapi harganya termasuk terjangkau. Namun, jika kamu ingin memilih yang gratisan pun tidak masalah.
5. WebsiteBuilder
WebsiteBuilder merupakan situs membuat website gratis yang tampilannya cukup sederhana, dan dijamin tidak akan membuatmu pusing. Terutama untuk mereka yang belum mengerti apa-apa tentang pembuatan website.
Kamu akan mudah memilih template karena sudah disusun sesuai dengan kategori. Misalnya jika kamu ingin membangun website khusus fotografi, kamu akan menemukannya di kategori fotografi.
WebsiteBuilder ini layak dijajal olehmu yang ingin membangun website secara cepat dan enggak pakai ribet. Terutama jika kamu membutuhkan website tersebut jadi dalam waktu yang singkat.
6. IM Creator
Situs pembuat website gratis ini paling disenangi oleh mereka yang mengincar desain keren karena sering memperbarui pilihan template bagi para penggunanya. Mungkin kamu akan kebingungan memilih template yang mana karena templatenya memang bagus-bagus.
Jika kamu sangat memperhatikan tampilan website-mu seperti apa, kamu bisa memanfaatkan situs ini dalam membangun website.
Itulah situs yang menyediakan pembuatan website gratis yang bisa kamu jadikan tempat untuk belajar cara membuat website gratis. Pilihan tetap ada di tanganmu apakah ingin menggunakan jasa profesional untuk membangun website atau tetap memanfaatkan situs gratis. Kamu bisa menyesuaikannya dengan kebutuhan.
Sekarang, membangun website tidaklah serumit dulu karena teknologi website yang semakin berkembang. Semua itu ada karena hidup kita yang saat ini tidak bisa lepas dari internet.